Menaksir hasil operasi perkalian

Sifat-Sifat Operasi Hitung Bilangan 26 6. 64 x 362 kira-kira = . . . . 7. 72 x 533 kira-kira = . . . . 8. 563 x 168 kira-kira = . . . . 9. 785 x 246 kira-kira = . . , . 10. 867 x 357 kira-kira = . . . .

d. Menaksir hasil operasi pembagian

Perhatikan contoh berikut Contoh 1. Taksir hasil dari 326 : 34 Jawab: 326 lebih dekat ke 300 daripada ke 400, karena dua angka terakhir pada bilangan 326, yaitu 26 lebih kecil dari 50 34 lebih dekat ke 30 daripada ke 40, karena satu angka terakhir pada bilangan 34, yaitu 4 lebih kecil dari 5 Jadi, 326 : 34 kira-kira 300 : 30 = 10. 2. Taksir hasil dari 5.469 : 489 Jawab: 5.469 lebih dekat ke 5.000 daripada ke 6.000, karena tiga angka terakhir pada bilangan 5.469, yaitu 469 lebih kecil dari 500 489 lebih dekat ke 500 daripada ke 400, karena dua angka terakhir pada bilangan 489, yaitu 89 lebih besar dari 50 Jadi, 5.469 : 489 kira-kira 5.000 : 500 = 10. Latihan 13 Ayo, taksirlah hasil dari pembagian berikut di buku latihanmu 1. 33 : 14 kira-kira = . . . . 2. 44 : 23 kira-kira = . . . . 3. 348 : 27 kira-kira = . . . . 4. 589 : 215 kira-kira = . . . . Matematika untuk Sekolah DasarMadrasah Ibtidaiyah Kelas IV 27 5. 432 : 212 kira-kira = . . . . 6. 1.642 : 222 kira-kira = . . . . 7. 3.551 : 387 kira-kira = . . . . 8. 4.678 : 536 kira-kira = . . . . 9. 6.374 : 326 kira-kira = . . . 10. 8.678 : 298 kira-kira = . . . .

3. Membulatkan Hasil Operasi Hitung

Pada bahasan sebelumnya telah dijelaskan tentang cara-cara membulatkan suatu bilangan dalam puluhan, ratusan, atau ribuan terdekat. Cara-cara yang telah dibahas tersebut dapat kita gunakan untuk membulatkan hasil dari suatu operasi hitung. Untuk lebih jelasnya, perhatikan contoh berikut Contoh 42.670 + 46.932 = 89.602 • Jika hasil penjumlahan di atas dibulatkan dalam puluhan terdekat maka hasilnya adalah 89.600 Angka satuannya 5 • Jika hasil penjumlahan di atas dibulatkan dalam ratusan terdekat maka hasilnya adalah 89.600 Angka puluhannya 50 • Jika hasil penjumlahan di atas dibulatkan dalam ribuan terdekat maka hasilnya adalah 90.000 Angka ratusannya 500 Latihan 14 A. Ayo, bulatkan hasil operasi hitung berikut dalam puluhan terdekat di buku latihanmu 1. 34.266 + 31.775 = . . . . 2. 25.132 + 23.562 = . . . . 3. 84.212 – 52.973 = . . . . 4. 431 x 552 = . . . . 5. 5.250 : 42 = . . . .