Teori Perdagangan Intra Industri

28 mungkin mempengaruhi aliran perdagangan Indonesia ke Uni Eropa. Sehingga pada akhirnya diharapkan dapat menjadikan suatu referensi yang ilmiah bagi pemerintah dalam mengembangkan kebijakan ekspor komoditi-komoditi unggulan Indonesia khususnya ke pasar Uni Eropa seperti terlihat pada Gambar 2.5. Gambar 2.5. Kerangka Pemikiran Penelitian 2.8. Hipotesis Penelitian Berdasarkan uraian dan studi penelitian terdahulu, maka dalam penelitian ini dapat diajukan beberapa hipotesis penelitan bagi variabel-variabel penelitian, yaitu: 1. GDP riil Indonesia berpengaruh positif terhadap aliran komoditi unggulan ekspor Indonesia ke Uni Eropa. 2. GDP riil negara tujuan ekspor berpengaruh positif terhadap aliran komoditi unggulan ekspor Indonesia ke Uni Eropa. 3. GDP per kapita negara tujuan ekspor berpengaruh positif terhadap aliran komoditi unggulan ekspor Indonesia ke Uni Eropa. 4. Nilai tukar riil rupiah terhadap mata uang negara tujuan ekspor berpengaruh positif terhadap aliran komoditi unggulan ekspor Indonesia ke Uni Eropa. 29 5. Jarak ekonomi memiliki hubungan negatif terhadap aliran komoditi unggulan ekspor Indonesia ke Uni Eropa. 6. Ekspor komoditi unggulan pada tahun sebelumnya memiliki hubungan positif terhadap aliran komoditi unggulan ekspor Indonesia ke Uni Eropa.

BAB III METODE PENELITIAN

3.1. Jenis dan Sumber Data

Seluruh data yang digunakan dalam kajian ini adalah data sekunder. Sumber data aliran perdagangan antara Indonesia dan negara-negara Uni Eropa berasal dari COMTRADE yang dikeluarkan oleh United Nations Commodity Trade Statistics Database. Data perdagangan yang digunakan menggunakan data HS empat digit. Penggunaan HS empat digit dilakukan untuk memudahkan perincian jenis komoditi penelitian. Data makro didapatkan dari World Bank dan International Monetary Fund IMF. Sedangkan untuk data jarak bersumber dari Centre dEtudes Prospectives et dInformations Internationales CEPII. Pada penelitian ini yang menjadi data panel adalah ekspor komoditi unggulan yang diteliti dari tahun 2001 sampai dengan tahun 2010 10 tahun, dengan jumlah negara tujuan ekspor masing-masing sebanyak 25 negara anggota Uni Eropa. Jenis dan sumber data yang dibutuhkan dalam penelitian ini, seperti ditampilkan pada Tabel 3.1. Tabel 3.1. Jenis dan Sumber Data Penelitian No Jenis Data Satuan Sumber 1 Data perdagangan ekspor dan impor US COMTRADE 2 GDP, GDP riil, GDP per capita US Worldbank 3 CPI tahun dasar 2005 index Worldbank 4 Nilai tukar negara tujuan ekspor per Indonesia Rpmata uang negara pengimpor www.fx-sauder.com 5 Jarak antar negara Km Centre dEtudes Prospectives et dInformations Internationales CEPII