Sistematika Penulisan TA : Rancang Bangun Aplikasi Analisis Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan pada PT. Lovely Corpin Tour & Travel Surabaya.

b. Memberikan informasi kepada manajemen perusahaan dalam mengelola pemasaran produk yang ada untuk dapat mencapai kinerja pemasaran yang tinggi sesuai yang diharapkan melalui analisis kepuasan pelanggan melalui kualitas pelayanan. 2. Untuk Pelanggan PT. Lovely Corpin Tour Travel Surabaya Mempermudah pelanggan, dalam menjawab pertanyaan dan tempat apresiasi menyampaikan keluhan pelanggan. 3. Untuk Peneliti Menerapkan teori–teori yang telah diterima di bangku kuliah terhadap kondisi yang ada di perusahaan dan untuk menambah serta memperluas pikiran terutama menyangkut masalah kualitas pelayanan dan kepuasan pelanggan.

1.6 Sistematika Penulisan

Penulisan laporan penelitian ini disusun dalam bentuk bab. Setiap bab akan dijelaskan dalam beberapa sub bab. Berikut adalah penjelasan bab-bab yang ada dalam penulisan laporan. Bab pertama pendahuluan, menjelaskan tentang latar belakang masalah, inti dari permasalahan yang disebutkan pada perumusan masalah, dan batasan masalah yang menjelaskan tentang batasan-batasan dari sistem yang dibuat agar tidak menyimpang dari ketentuan yang ditetapkan. Berdasarkan rumusan masalah dan batasan masalah disusun tujuan dari penelitian yaitu merancang dan membangun aplikasi analisis pengaruh kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan. Selain itu, pada bab ini juga menjelaskan manfaat yang dapat diberikan dari pembuatan aplikasi. Pada akhir bab dijelaskan tentang sistematika penulisan laporan penelitian. Bab kedua adalah landasan teori, menjelaskan tentang teori-teori yang berkaitan dalam penyelesaian laporan, yaitu penjelasan tentang konsep sistem informasi kepuasan pelanggan, uji statistika regresi linier berganda yang digunakan untuk menunjukkan tingkat keterkaitan antara lima dimensi kualitas pelayanan dengan kepuasan pelanggan serta skala pengukuran yang digunakan. Bab ketiga analisis dan perancangan sistem, menjelaskan tentang cara menganalisis dan merancang sistem. Analisis sistem dimulai dari Identifikasi Masalah, Populasi dan Sampel, Instrumen Penelitian, Desain Kuesioner, Analisis Permasalahan dan Pemecahan Masalah. Perancangan sistem dimulai dari membuat Gambaran Umum Sistem, System Flow, Context Diagram, Diagram Jenjang Proses, Data Flow Diagram DFD, Entity Relationship Diagram ERD, Struktur Tabel, dan perancangan Interface. Bab keempat adalah implementasi dan evaluasi menjelaskan kebutuhan perangkat lunak dan perangkat keras yang dibutuhkan untuk menjalankan sistem serta menjelaskan hasil implementasi sistem dan evaluasi sistem. Evaluasi yang dilakukan adalah uji coba sistem. Bab kelima kesimpulan dan saran, yaitu bab terakhir dari penulisan laporan ini. Kesimpulan menjelaskan hasil dari evaluasi sistem, sedangkan saran menjelaskan tentang masukan terhadap sistem untuk pengembangan yang lebih lanjut. BAB II LANDASAN TEORI

2.1 Jasa