Teori Konstruktivisme Teori Piaget

2.1.3.1 Teori Konstruktivisme

Menurut Woolfolk 2001: 329, “Constructivism view that emphasizes the active role of the learner in building understanding and making sense of information ”. Hal tersebut berarti konstruktivisme menekankan peran aktif dari siswa dalam membangun pengertian dan informasi. Tujuan pendidikan menurut teori belajar konstruktivisme adalah menghasilkan individu atau anak yang memiliki kemampuan berpikir untuk menyelesaikan setiap persoalan yang dihadapi, dapat mengkonstruksi pengetahuan secara pribadi serta menyelesaikan masalah tanpa bantuan dari orang lain. Bagi siswa agar benar-benar memahami dan dapat menerapkan pengetahuan, mereka harus bekerja memecahkan masalah, menemukan segala sesuatu untuk dirinya, berusaha dengan susah payah dengan ide-ide. Satu prinsip yang paling penting adalah bahwa guru tidak hanya sekedar memberikan pengetahuan kepada siswa. Siswa harus membangun sendiri pengetahuan di dalam benak mereka. Guru dapat memberikan kemudahan untuk proses ini, dengan memberi kesempatan kepada siswa untuk menemukan atau menerapkan ide-ide mereka sendiri Trianto, 2007: 13. Dengan demikian keterkaitan penelitian ini dengan teori konstruktivisme yakni siswa menemukan sendiri informasi mengenai materi bangun ruang sisi datar dan dilatih untuk memecahkan masalah matematika melalui model Problem Based Learning. Dalam hal ini peneliti berperan sebagai mediator dan fasilitator untuk membantu optimalisasi belajar siswa.

2.1.3.2 Teori Piaget

Belajar tidak hanya diperoleh melalui pengalaman pribadi siswa dalam memahami materi yang disampaikan dalam pembelajaran, tetapi pembelajaran juga menekankan pada sikap atau perilaku siswa. Menurut Nur sebagaimana dikutip oleh Trianto 2007: 14, perkembangan kognitif sebagian besar ditentukan oleh manipulasi dan interaksi aktif anak dengan lingkungan. Piaget yakin bahwa pengalaman-pengalaman fisik dan manipulasi lingkungan penting bagi terjadinya perubahan perkembangan. Tahap perkembangan kognitif Piaget sebagaimana dikutip oleh Arends 2012: 330, mengemukakan bahwa setiap individu pada saat tumbuh mulai dari bayi yang baru dilahirkan sampai menginjak usia dewasa mengalami empat tingkat perkembangan kognitif. Empat tingkat perkembangan kognitif tersebut dapat dilihat pada Tabel 2.1 berikut. Tabel 2.1 Tahapan Perkembangan Kognitif Anak Tahap Perkiraan Usia Kemampuan-Kemampuan Utama Sensorimotor Lahir sampai 2 tahun Terbentuknya konsep “kepermanenan obyek” dan kemajuan gradual dari perilaku refleksif ke perilaku yang mengarah kepada tujuan. Praoperasional 2 sampai 7 tahun Perkembangan kemampuan menggunakan simbol-simbol untuk menyatakan obyek- obyek dunia. Pemikiran masih egosentris dan sentrasi. Operasi konkret 7 sampai 11 tahun Perbaikan dalam kemampuan untuk berpikir secara logis. Tahap Perkiraan Usia Kemampuan-Kemampuan Utama Kemampuan-kemampuan baru termasuk penggunaan operasi-operasi yang dapat balik. Pemikiran tidak lagi sentrasi tetapi desentrasi, dan pemecahan masalah tidak begitu dibatasi oleh keegoisentrisan. Operasi formal 11 tahun sampai 15 tahundewasa Pemikiran abstrak dan murni simbolis mungkin dilakukan. Masalah-masalah dapat dipecahkan melalui penggunaan eksperimentasi sistematis. Menurut Bell 1978: 101, walaupun siswa SMP termasuk tahap operasi formal karena berusia lebih dari 11 tahun, sebagian besar siswa SMP masih berada pada tahap operasi konkret. Oleh karena itu, siswa SMP senang bekerja dengan diagram, model, dan perangkat fisik lainnya. Mereka belajar mengenai konsep-konsep abstrak yang baru melalui realitas fisik dan pengalaman mereka sendiri. Selain itu dalam pembelajaran matematika hendaknya materi yang akan dipelajari diperkenalkan melalui contoh-contoh konkret. Dengan demikian keterkaitan penelitian ini dengan teori Piaget adalah penggunaan alat peraga bangun ruang sisi datar dalam pembelajaran yang dapat membantu siswa memvisualisasikan bangun ruang. Selain itu penyajian masalah kontekstual di awal kegiatan pembelajaran akan membantu siswa memahami materi yang akan dipelajari.

2.1.3.3 Teori Vygotsky