Hasil Penelitian Terdahulu TINJAUAN PUSTAKA

8

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Hasil Penelitian Terdahulu

1. Istyohari 1994: xi dengan judul penelitian “Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Penerimaan Pajak Pertambahan Nilai PPn Dalam Menunjang Anggaran Pendapatan Belanja Negara APBN di Indonesia”. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu secara simultan menunjukkan hubungan yang nyata antara variabel bebas jumlah penduduk, tingkat inflasi dan pendapatan perkapita terhadap variabel terikat penerimaan pajak pertambahan nilai. Sedangkan secara parsial, variabel jumlah penduduk berpengaruh secara nyata terhadap penerimaan pajak pertambahan nilai, pendapatan perkapita juga berpengaruh secara nyata terhadap penerimaan pajak pertambahan nilai. Tetapi variabel tingkat inflasi tidak berpengaruh terhadap penerimaan pajak pertambahan nilai, karena Pajak Pertambahan Nilai PPN tidak dipengaruhi oleh tingkat inflasi melainkan pengeluaran pemerintah yang mengalami kenaikan terus menerus. 2. Anggraini 1994 : xi dengan judul penelitian “Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Penerimaan Pajak Daerah Tingkat II Kotamadya Surabaya”. Kesimpulan dan hasil penelitian ini didapat bahwa dengan menggunakan Uji-F ternyata variabel bebas yang diamati berpengaruh nyata terhadap variabel terikat penerimaan pajak daerah, 9 kemudian hasil pengujian secara parsial Uji-t dengan jumlah hotel, jumlah rumah makan berpengaruh positif. Sedangkan jumlah gedung bioskop dan jumlah perusahaan berpengaruh negatif terhadap penerimaan pajak daerah. Hal tersebut karena pajak daerah masih dipengaruhi pula oleh beberapa faktor yang tidak dibahas dalam penelitian ini misalnya sarana dan prasarana atau beberapa faktor yang tidak diketahui oleh penulis. 3. Suryadi 1994 : xi dengan judul penelitian “Beberapa Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pajak Penghasilan di Jawa Timur”. Dan penelitian tersebut dapat ditarik kesimpulan bahwa secara simultan uji F variabel bebas yaitu pendapatan perkapita X1. Kantor Pelayanan Pajak X2, dan tingkat inflasi X3 berpengaruh secara nyata terhadap penerimaan pajak penghasilan di Jatim. Dalam penelitian ini data yang digunakan adalah model regresi linier berganda yaitu untuk menganalisa dan mengetahui hubungan atau pengaruh secara simultan maupun secara parsial dan masing-masing variabel bebas X terhadap variabel terikat Y. 4. Irawati 1995 : xi dengan judul penelitian “Beberapa Faktor-Faktor Yang mempengaruhi Penerimaan Pajak Non Migas Terhadap Pendapatan Nasional Produk Domestik Brutto”. Kesimpulan dan penelitian ini yaitu secara simultan menunjukkan hubungan yang nyata antara variabel bebas pajak penghasilan PPh, pajak pertambahan nilai PPn dan pajak penjualan PPn terhadap variabel terikat Produk 10 Domestik Bruto PDB sedangkan secara parsial, variabel pajak penghasilan berpengaruh secara nyata terhadap Produk Domestik Bruto dan variable pajak pertambahan nilai tidak berpengaruh secara nyata terhadap Produk Domestik Bruto karena pajak pertambahan nilai berpengaruh terhadap nilai penjualan sedangkan nilai penjualan barang tergantung pada volume penjualan dan tingkat harga. 5. Maraianti 1996 : xi dengan judul penelitian “Beberapa Faktor Ekonomi dan Moneter yang Mempengaruhi Perkembangan Pajak Kendaraan Bermotor di Daerah Tingkat II Surabaya”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui variabel- variabel penelitian yang terdiri dari satu variable tidak bebas Y yaitu realisasi penerimaan kendaraan bermotor dan tiga variabel bebas X yaitu Produk Domestik Regional Bruto PDRB x 1 , Inflasi x 2 dan tingkat suku bunga kredit konsumtif x 3 . Populasi penelitian ini mencakup wi1ayah Kotamadya Surabaya. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder melalui pustaka-pustaka yang ada dan laporan-laporan yang tersedia. Model analisa yang digunakan penerapan model analisis linier berganda. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu secara simultan menunjukkan adanya hubungan yang nyata antara variabel bebas terhadap variabel terikat, sedangkan secara parsial menunjukkan pengaruh yang nyata antara variabel bebas terhadap variabel terikat. Hasil penelitian terdahulu tidak mempunyai keterkaitan dengan penelitian yang dilakukan pada saat ini. Hal tersebut dikarenakan adanya 11 perbedaan kurun waktu penelitian, jenis obyek yang akan diteliti serta wilayah penelitian. Namun perilaku variabel-variabel yang diteliti sedikit banyak memberi masukan yang cukup besar dalam penelitian selanjutnya dengan mengembangkan model untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi penerimaan pajak penghasilan PPh di Surabaya. 2.2. LandasanTeori 2.2.1. Pengertian Pajak