Hubungan Anggaran dengan Pengawasan

32 Dengan adanya umpan maju untuk membuat perencanaan periode berikutnya. Perbandingan antara hasil aktual dengan tujuan yang direncanakan merupakan pengukuran efektivitas pengendalian selama periode tertentu di masa lalu. Hal ini memberikan dasar untuk memberikan umpan balik yang efektif. Adapun fungsi anggaran sebagai alat pengendalian pada Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara, yaitu: 1. Memberikan standar yang memadai untuk mengukur prestasi. 2. Pembanding seberapa jauh pelaksanaan rencana kerja yang telah dicapai fakultas. 3. Operasional dan belanja serta pengeluaran fakultas. 4. Mencegah terjadinya pengeluaran yang berlebihan.

E. Hubungan Anggaran dengan Pengawasan

Menetapkan anggaran merupakan salah satu cara mengadakan pengendalian dalam perusahaanorganisasi. Untuk mengetahui apakah rencana yang telah ditetapkan dijalankan dengan semestinya, maka diperlukan suatu pengendalian. Dengan adanya pengawasan dapat dilihat seberapa jauh perencanaan yang telah dicapai dan seberapa banyak penyimpangan yang terjadi. Perbedaan antara anggaran dan realisasi disebut penyimpanganvariance. Penyimpangan terjadi dalam dua kemungkinan, yaitu : 1. penyimpangan yang menguntungkan favorable variance . 2. penyimpangan yang tidak menguntungkan Unfavorable variance. Menurut Harahap 2001 : 225 “Dalam hal biaya, atau cost maka jika realisasi lebih besar dari pada budget maka dianggap tidak menguntungkan Universitas Sumatera Utara 33 unfavorable. Sebaliknya jika realisasi lebih rendah dari budget dianggap menguntungkan favorable ”. Sebaliknya dalam hal penghasilan laba, jika realisasi penghasilan atau laba yang diperoleh lebih besar dari budgetnya maka justru menguntungkan favorable. Sedangkan jika realisasi penghasilan atau laba lebih kecil daripada budgetnya dianggap tidak menguntungkan unfavorable. Penyimpangan-penyimpangan tersebut baik yang menguntungkan maupun yang tidak menguntungkan akan dievaluasi, dan hasil evaluasinya akan menjadi bahan pertimbangan untuk menyusun anggaran periode berikutnya yang disusun berdasarkan pengalaman dan data aktual dari tahun-tahun sebelumnya. Penyimpangan yang terjadi akan dianalisis guna mengetahui tindakan apa saja yang harus dilakukan untuk memperbaikinya. Hal ini dilakukan untuk menjamin bahwa anggaran pada Fakultas Ekonomi USU dapat dan dirancangkan secara efektif dan efisien. Adapun pengawasan yang dilakukan oleh Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara dalam menjalankan kegiatan operasinya adalah dengan cara : 1. Mengontrol pendapatan melalui pendapatan yang diterima dan belanja belanja yang dikeluarkan secara bulanan atau tahunan 2. Disesuaikan dengan keadaan, baik dengan memperhatikan situasi keamanan, politik, dan ekonomi agar tidak melebihi anggaran yang telah disusun. 3. Membandingkan realisasi dengan anggaran. Melalui hasil perbandingan ini perusahaan dapat mengetahui apakah telah terjadi penyimpangan atau Universitas Sumatera Utara 34 tidak. Selanjutnya dicari faktor-faktor penyebab timbulnya perbedaan tersebut dan untuk penyimpangan yang merugikan akan dilakukan tindakan koreksi. 4. Membentuk suatu bagian yang bertugas mengawasi seluruh kegiatan yang dilakukan perusahaan sebelum menganalisis perbandingan antara realisasi dengan anggaran. Untuk mengawasi kegiatan operasionalnya, Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara setiap periode anggarannya melakukan perbandingan antara anggaran dengan realisasi yang terjadi untuk melihat keberhasilan anggaran yang telah disusun. Berdasarkan hasil perbandingan tersebut kepala pimpinan dapat mengetahui apakah seluruh bagian di dalam perusahaan telah melaksanakan tugasnya secara efektif dan efisien.

F. Analisis Anggaran pada Fakultas Ekonomi USU