Karakteristik Responden Menurut Pekerjaan

pendidikan seseorang akan berpengaruh terhadap pola berfikirnya. Pelanggan yang berpendidikan tinggi akan cenderung lebih kritis dan berhati-hati dalam menghadapi permasalahan yang terjadi di kehidupan terutama yang menyangkut dengan keyakinannya. Mereka akan mencari informasi yang lengkap dan sesuai dengan ajaran keyakinannya yaitu Al-Quran dan Sunnah.

4. Karakteristik Responden Menurut Pekerjaan

Mata pencaharian atau pekerjaan yang dilakukan oleh seseorang dapat mempengaruhi kebutuhan akan informasi. Pekerjaan seseorang berkaitan dengan penghasilan yang diperoleh oleh seseorang dan berpengaruh terhadap kemampuannya dalam mendapatkan informasi. Karakteristik responden menurut jenis pekerjaan dapat digambarkan dalam Tabel 4 berikut : Tabel 4. Karakteristik Responden Menurut Pekerjaan No. Pekerjaan Jumlah Persentase 1. PelajarMahasiswa 1 1,56 2. Karyawani 49 76,56 3. Wiraswasta 5 7,81 4. Lainnya 9 14,06 Total 64 100,00 Dari Tabel 4 di atas dapat di lihat bahwa pelanggan website alsofwah.or.id yang menjadi responden dalam penelitian ini adalah karyawani sebesar 76,56 frekuensi akses setiap bulan 5x berjumlah 24 orang, 2-3x berjumlah 11 orang, 1x berjumlah 10 orang dan 4-5x berjumlah 4 orang, lainnya 14,06 frekuensi aksesnya 3x berjumlah 3 orang, 1x, 2-3x dan 4-5x masing-masing berjumlah 2 orang, wiraswasta 7,81 frekuensi akses per bulan 5x berjumlah 3 orang, 1x berjumlah 2 orang, dan pelajarmahasiswa 1,56 frekuensi akses selama sebulan 2-3x yaitu 1 orang. Hal ini menunjukkan bahwa pelanggan website alsofwah.or.id didominasi oleh karyawani yang tergolong dalam usia dewasa. Karyawani dalam rutinitas pekerjaannya dapat mencari pengetahuan tentang agama yang dilakukan disela-sela waktu mereka bekerja dengan mengakses website. Biasanya tempat mereka bekerja terdapat fasilitas komputer yang terkoneksi dengan internet, sehingga mereka dapat mengakses informasi melalui internet di saat mereka bekerja. Sedangkan bagi seorang wiraswasta cenderung lebih sedikit, hal ini dimungkinkan dengan sistem kerja mereka yang tidak selalu di tempat dan kemungkinan mereka dapat mengakses internet setiap saat bagi mereka yang mempunyai alat komunikasi handphone yang dapat terkoneksi dengan jaringan internet. Bagi pelajarmahasiswa lebih sedikit dalam hal mengakses internet karena gaya hidup life style mereka lebih cenderung untuk membentuk komunitas dengan teman sebayanya sesuai dengan kesamaan karakter, hobi, asal daerah, dan lainnya.

5. Karakteristik Responden Menurut Tingkat Pendapatan