Keindahan Kelengkapan sarana dan prasarana

C. Keindahan

Nilai rata-rata mean faktor keindahan adalah 3,79 dengan nilai median dan modus adalah 4. Faktor keindahan menempati urutan ke-empat dalam variabel kebutuhan fisik. Pada gambar 5.28 menunjukkan persentase tingkat kesetujuan responden terhadap kepentingan faktor keindahan. Gambar 5.28. Diagram bulat persentase kesetujuan responden terhadap faktor keindahan. Sumber: Hasil Analisis, 2014 Gambar 5.28 menunjukkan bahwa sebanyak 50 responden menyatakan setuju terhadap tingkat kepentingan faktor keindahan dalam memilih rumah tinggal. Responden yang menyatakan sangat setuju memiliki persentase sebesar 16 dan cukup setuju sebesar 31. Hanya 3 responden yang tidak setuju bahwa faktor keindahan penting dalam memilih rumah tinggal. Salah satu bentuk keindahan yang dapat diamati dari Perumahan Cemara Asri adalah beragam vegetasi yang ditanam dan dalam kondisi terawat dengan baik Gambar 5.29. Gambar 5.29. Lingkungan perumahan diperindah dengan vegetasi. Sumber: Dokumentasi Pribadi, 2014 Universitas Sumatera Utara

D. Kelengkapan sarana dan prasarana

Faktor kelengkapan sarana dan prasarana memiliki nilai rata-rata mean sebesar 4.56 dengan nilai median dan modus adalah 5. Dalam variabel kebutuhan fisik, faktor kelengkapan sarana dan prasarana ini menempati urutan pertama. Gambar 5.30 menunjukkan persentase tingkat kesetujuan responden terhadap kepentingan faktor kelengkapan sarana dan prasarana yang tersedia. Gambar 5.30. Diagram bulat persentase kesetujuan responden terhadap faktor kelengkapan sarana dan prasarana. Sumber: Hasil Analisis, 2014 Pada gambar 5.30 di atas menunjukkan bahwa 58 responden menyatakan sangat setuju terhadap tingkat kepentingan faktor kelengkapan sarana dan prasarana yang ditawarkan suatu perumahan. Sebesar 40 responden menyatakan setuju dan hanya 2 yang menyatakan cukup setuju. Tidak ditemukan responden yang menyatakan tidak setuju dan sangat tidak setuju. Sarana dan prasarana yang tersedia di dalam Perumahan Cemara Asri, antara lain: tersedianya jaringan air bersih, jaringan air kotor drainase, listrik, telepon, jalan, dan sistem persampahan Gambar 5.31. Gambar 5.31. Kelengkapan sarana dan prasarana perumahan. Sumber: Dokumentasi Pribadi, 2014 Universitas Sumatera Utara

E. Jauh dari lokasi pabrik