Tingkatan Umur Orangutan TINJAUAN PUSTAKA

antara 50-90 kg, tubuh ditutupi oleh rambut berwarna cokelat kemerahan, tidak berekor, Orangutan jantan pada pipinya lebih lebar seperti kantung dan ukuran yang jantan dua kali lebih besar daripada yang betina dapat dilihat perbedaan orangutan sumatera jantan dan betina pada Gambar 2.1 Yuliarta, 2009. Galdikas 1986, menjelaskan bahwa Orangutan Sumatera Pongo abelii biasanya berwarna lebih pucat dan rambutnya lebih lembut dan lemas.Kadang - kadang mempunyai bulu putih pada mukanya. a b Gambar 2.1 a Orangutan Sumatera Jantan, b Orangutan Sumatera Betina

2.3. Tingkatan Umur Orangutan

Pertumbuhan orangutan di alam dapat dibedakan dalam beberapa kategori. Berdasarkan Rodman 1988, perbedaan morfologi dan perilaku orangutan sumatera Pongo abelii berdasarkan kelas umur dan jenis kelamin adalah sebagai berikut: 1 Bayi infant Umur antara 0-2,5 tahun dengan berat tubuh berkisar antara 2-6 kg memiliki warna rambut jauh lebih terang, putih pada sekeliling mata dan bagian mulutnya terdapat bercak-bercak di seluruh tubuhnya. Bayi orangutan sangat tergantung pada induknya baik untuk mendapatkan makanan menyusu dan pergerakannya bayi akan selalu berpegang pada induknya pada saat berpindah dari pohon ke pohon. 2 Anakan juvenil Umur antara 2,5-5 tahun, memiliki berat tubuh berkisar antara 6-15 kg. Kulit Universitas Sumatera Utara Wajah lebih gelap dari yang bayi dan bercak-bercak putih semakin kabur. Biasanya anakan masih berpindah bersama dengan induknya, tetapi tidak berpegangan lagi dengan induknya. Anakan orangutan masih menggunakan sarang yang sama dan masih menyusu. 3 Remaja adolescent Umur antara 5-8 tahun dan memiliki berat tubuh antara 15-30 kg. Wajah orangutan remaja masih lebih terang dari yang benar-benar dewasa dan masih memiliki rambut yang panjang di sekitar mukanya. Pergerakannya sudah lepas dari induknya atau dengan individu lain. Orangutan remaja memiliki tingkat sosial yang tinggi. Betina remaja akan mencari jantan sebagai pasangan selama masa birahi seksual, jantan remaja sudah mulai berusaha melakukan kopulasi dengan betina remaja dan akan berpasangan dengan betina yang sangat sosial. 4 Jantan Pra Dewasa sub adult male Umur antara 8-13 tahun atau 15 tahun dan memiliki berat tubuh berkisar antara 30-50 kg. Ukuran tubuh lebih besar dari yang betina tetapi lebih kecil dari jantan dewasa. Wajah sudah gelap dan terlihat bantalan pipi serta kantong suara mulai berkembang. Orangutan pra dewasa sudah mulai bersuara mirip dengan “long call” dan berpasangan dengan betina yang sangat sosial. Pada tahapan ini orangutan sudah dewasa secara seksual dan akan menghindari perjumpaan langsung dengan orangutan jantan dewasa. 5 Betina Dewasa adult female Orangutan betina dapat dikatakan dewasa pada umur 8 tahun keatas dan memiliki berat tubuh berkisar antara 30-50 kg. Wajah sangat gelap dan kadang memiliki janggut. Pada masa estrus akan selalu berpasangan dengan jantan. Orangutan betina dewasa kadang bergerak bersama betina lain. Biasanya telah beranak dan selalu diikuti anaknya. Wich et al. 2004 menambahkan setiap induk orangutan paling banyak biasanya melahirkan semasa hidupnya sebanyak 4 anak. 6 Jantan Dewasa adult male Orangutan jantan dikatakan dewasa pada umur 13 atau 15 tahun keatas dan Universitas Sumatera Utara memiliki berat tubuh antara 50-90 kg. Ukuran tubuhnya sangat besar, memiliki bantalan pipi, kantung suara, berjanggut, dan memiliki rambut yang panjang serta lebat.

2.4. Habitat Orangutan

Dokumen yang terkait

Perilaku Sosial Induk-Anak Orangutan (Pongo abelii) di Pusat Pengamatan Orangutan Sumatera, Bukit Lawang, Taman Nasional Gunung Leuser

0 33 87

Perilaku Harian Anak Orangutan Sumatera (Pongo abelii) Akibat Adanya Aktivitas Manusia Di Pusat Pengamatan Orangutan Sumatera, Bukit Lawang, Taman Nasional Gunung Leuser

4 48 80

Pola Makan Induk Orangutan (Pongo abelii) Di Pusat Pengamatan Orangutan Sumatera, Desa Bukit Lawang, Taman Nasional Gunung Leuser, Sumatera Utara

0 19 60

Estimasi Kepadatan Orangutan Sumatera (Pongo abelii) Berdasarkan Jumlah Sarang Di Bukit Lawang Taman Nasional Gunung Leuser Sumatera Utara

0 37 81

Studi Perilaku Menyimpang Orangutan Sumatera (Pongo abelii) Betina Dewasa Semi Liar di Bukit Lawang Taman Nasional Gunung Leuser Sumatera Utara

0 0 13

Studi Perilaku Menyimpang Orangutan Sumatera (Pongo abelii) Betina Dewasa Semi Liar di Bukit Lawang Taman Nasional Gunung Leuser Sumatera Utara

0 0 2

Studi Perilaku Menyimpang Orangutan Sumatera (Pongo abelii) Betina Dewasa Semi Liar di Bukit Lawang Taman Nasional Gunung Leuser Sumatera Utara

0 0 4

Studi Perilaku Menyimpang Orangutan Sumatera (Pongo abelii) Betina Dewasa Semi Liar di Bukit Lawang Taman Nasional Gunung Leuser Sumatera Utara

0 0 7

Studi Perilaku Menyimpang Orangutan Sumatera (Pongo abelii) Betina Dewasa Semi Liar di Bukit Lawang Taman Nasional Gunung Leuser Sumatera Utara

0 2 4

Studi Perilaku Menyimpang Orangutan Sumatera (Pongo abelii) Betina Dewasa Semi Liar di Bukit Lawang Taman Nasional Gunung Leuser Sumatera Utara

0 0 13