Reaching Out Kemampuan Adaptasi Informan Berdasarkan 7 Aspek Resiliensi

94

5.2.2.7. Reaching Out

Reaching out adalah kemampuan individu meraih aspek positif atau mengambil hikmah dari kehidupan setelah kemalangan yang menimpa. Banyak individu yang tidak mampu melakukan reaching out, hal ini dikarenakan mereka telah diajarkan sejak kecil untuk sedapat mungkin menghindari kegagalan dan situasi yang memalukan. Mereka adalah individu-individu yang lebih memilih memiliki kehidupan standar dibandingkan harus meraih kesuksesan namun harus berhadapan dengan resiko kegagalan hidup dan hinaan masyarakat. Individu yang memiliki kemampuan reaching out tidak menetapkan batasan kaku terhadap kemampuan yang dimilikinya. Mereka tidak terperangkap rutinitas, memiliki rasa ingin tahu, dan ingin mencoba hal-hal baru sehingga mampu menjalin hubungan dengan orang-orang baru dalam kehidupannya.Pencapaian menggambarkan kemampuan individu untuk meningkatkan aspek-aspek yang positif dalam kehidupannya yang mencakup pula keberanian seseorang untuk mengatasi segala ketakutan-ketakutan yang mengancam dalam kehidupannya. Berdasarkan hasil penelitian dari ketiga informan, hanya SD yang mampu mengambil hikmah positif dari kejadian kekerasan yang dialaminya. SD berhasil menghentikan siklus kekerasan yang dialaminya dengan cara memutuskan hubungan pacarannya dan akhirnya mampu bangkit untuk tidak terus menerus terpuruk dalam tekanan kekerasan yang dilakukan pacarnya. SD menganggap kekerasan yang terjadi merupakan pengalaman hidup yang harus diambil hikmah dan pelajaran sebagai pembelajaran kehidupan. Meski pada kenyataannya SD Universitas Sumatera Utara 95 masih mengalami trauma atas kejadian kekerasan yang pernah dialaminya dan belum sepenuhnya menyembuhkan luka batin yang terpatri akibat kejadian itu, SD tetap berusaha untuk melanjutkan hidup dan membuka hati untuk laki-laki yang baru. Pada informan LM dan ES, keduanya belum mampu untuk keluar dari lingkaran kekerasan yang ada, baik dengan cara memutuskan pacarnya atau berusaha menemukan win-win solution bersama pacarnya. LM dan ES meskipun mengaku tertekan akibat kekerasan yang dilakukan pacarnya berupa kekerasan verbalemosional dan kekerasan fisik, tetapi masih peduli dan mencintai pacarnya. Mereka berdua berharap bahwa di kemudian hari perilaku buruk pacarnya kepada mereka dapat berubah dan berdua dapat menjalani kehidupan masa depan yang lebih baik. Selain itu, LM dan ES juga menganggap diri mereka belum siap untuk mengakhiri hubungan saat ini dengan pacarnya dan mencoba memulai lembaran baru dengan lelaki lain.

5.3. Keterbatasan Penelitian

Dokumen yang terkait

Analisis Strengths Weaknesses Oportunities Threats Untuk Pengembangan Strategi Bisnis Usaha Rumah Kost (Studi Kasus Pada Usaha Rumah Kost Daerah Kelurahan Padang Bulan, Kecamatan Medan Baru, Medan)

6 78 88

Persepsi Masyarakat Terhadap ”Kesemrawutan” Transportasi Di Kota Medan (Studi Deskriptif Pada Masyarakat Kelurahan Padang Bulan, Kecamatan Medan Baru)

3 40 80

Gambaran Perilaku Seksual Mahasiswa Yang Kos di Kelurahan Padang Bulan Medan Tahun 2005

2 33 71

Kemampuan Adaptasi Perempuan yang Mengalami Kekerasan Dalam Pacaran (Studi Kasus Pada Mahasiwi Kost-Kostan di Kelurahan Padang Bulan Kecamatan Medan Baru Kota Medan)

1 2 12

Kemampuan Adaptasi Perempuan yang Mengalami Kekerasan Dalam Pacaran (Studi Kasus Pada Mahasiwi Kost-Kostan di Kelurahan Padang Bulan Kecamatan Medan Baru Kota Medan)

0 0 2

Kemampuan Adaptasi Perempuan yang Mengalami Kekerasan Dalam Pacaran (Studi Kasus Pada Mahasiwi Kost-Kostan di Kelurahan Padang Bulan Kecamatan Medan Baru Kota Medan)

0 0 15

Kemampuan Adaptasi Perempuan yang Mengalami Kekerasan Dalam Pacaran (Studi Kasus Pada Mahasiwi Kost-Kostan di Kelurahan Padang Bulan Kecamatan Medan Baru Kota Medan)

0 0 37

Kemampuan Adaptasi Perempuan yang Mengalami Kekerasan Dalam Pacaran (Studi Kasus Pada Mahasiwi Kost-Kostan di Kelurahan Padang Bulan Kecamatan Medan Baru Kota Medan)

0 0 3

Kemampuan Adaptasi Perempuan yang Mengalami Kekerasan Dalam Pacaran (Studi Kasus Pada Mahasiwi Kost-Kostan di Kelurahan Padang Bulan Kecamatan Medan Baru Kota Medan)

0 0 9

RESILIENSI PEREMPUAN YANG MENGALAMI KEKERASAN DALAM PACARAN (Studi Kasus Pada Mahasiswi Kost-Kostan di Kelurahan Kandang Limun Bengkulu)

1 1 71