Metode Penelitian Metode Deskriptif dan Kualitatif

25

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Metode Penelitian

Menurut Soetriono 2007:163, metode penelitian adalah langkah-langkah pengumpulan dan mengolah data yang dikembangkan untuk memperoleh pengetahuan atau jawaban terhadap permasalahan melalui prosedur yang handal dan dapat dipercaya. Metode penelitian diartikan sebagai cara mencari kebenaran dan azas-azas alam, masyarakat atau kemanusiaan yang bersangkutan. Dalam rangka penelitianm wayang potehi di Tebing Tinggi ini, langkah pertama yang penulis lakukan adalah dengan melakukan studi pustaka. Studi pustaka ini bertujuan untuk memperolah pengetahuan dasar tentang objek yang diteliti dan mencari tulisan-tulisan yang berhubungan dengan objek bahasan. Adapun sumber-sumber pustaka itu adalah berupa buku, majalah, surat kabar, artikel, dan sejenisnya sebagai bahan keilmuan yang tertulis. Selain itu penulis juga memanfaatkan sumber-sumber jejaring dunia maya internet, baik berupa laman web, blog, audiovisual dalam situs youtube, dan lain-lainnya. Ini dilakukan untuk menambah wawasan kelimuan dan pemahaman penulis terhadap keberadaan teater wayang potehi ini, sedalam-dalamnya dan seluas-luasnya, baik itu yang ada di Negeri Tiongkok maupun persebarannya ke seluruh dunia, sebagai bahagian dari diaspora orang-orang Tionghoa ke seluruh dunia, dengan berbagai dinamika di temapt barunya tersebut. Metode penelitian yang penulis gunakan dalam mengkaji dua aspek dari wayang potehi ini, yang mencakup pertunjukan dan teks yang digunakan dalam teater tersebut, adalah metode deskriptif dan kualitatif. Tujuannya adalah untuk memahami secara rinci Universitas Sumatera Utara 26 bagaimana pertunjukan teater wayang ini dalam konteks sosial sesungguhnya, yang terjadi di tebing Tinggi, Sumatera Utara.

3.2 Metode Deskriptif dan Kualitatif

Metode adalah cara atau jalan menyangkut masalah kerja yang dapat memahami objek yang menjadi sasaran ilmu yang bersangkutan Koentjaraningrat, 1985. Sedangkan penelitian adalah penyelidikan yang hati-hati dan kritis dalam mencari fakta dan prinsip-prinsip suatu penyelidikan yang amat cerdik untuk menetapkan sesuatu. Metode deskriptif adalah suatu cara mendapatkan suatu informasi dengan mengumpulkan data yang berhubungan dengan sikap dan pendapat dari suatu kelompok orang, melalui pengamatan langsung. Metode ini selalu disertai dengan menggunakan alat-alat atau instrumen yang berkaitan dengan objek penelitian. Selanjutnya dalam melakukan penelitian, penulis menggunakan metode pendekatan kualitatif dengan banyak data yang diperoleh dari narasumber. Pendekatan kualitatif adalah metode penelitian dengan menggambarkan data-data dengan kata-kata atau kalimat secara detail dan data yang diperoleh berasal dari ungkapan, catatan dan tingkah laku yang diteliti. Metode kualitatif dapat membantu kita untuk memahami orang atau masyarakat yang kita teliti. Objek pendekatan kualitatif penelitiannya adalah bentuk pertunjukan kesenian wayang potehi. Strategi penelitian ini dipandang lebih mampu menangkap berbagai informasi kualitatif dengan kejelasan deskripsi yang diteliti dan penuh makna. Dengan demikian, sifat kualitatif penelitian ini mengarah pada mutu dan kedalaman uraian, yaitu pembahasan tentang bentuk pertunjukan kesenian wayang potehi. Universitas Sumatera Utara 27 3.3 Data dan Sumber Data 3.3.1 Data