Pijakan Pengalaman Setelah Main

4.5 Pijakan Pengalaman Setelah Main

Kegiatan yang dilakukan pada pijakan setelah main yaitu membereskan mainan. Pendidik mengingatkan anak-anak untuk membantu membereskan mainan yang sudah digunakan. Anak-anak dan pendidik kemudian kembali duduk melingkar dan kemudian bertanya kepada anak-anak secara bergiliran tentang apa saja yang sudah mereka mainkan. Seperti pada hasil observasi berikut. ”Pendidik bertanya pada anak-anak, Tadi teman-teman bermain apa.....? kemudian pendidik bertanya pada masing-masing anak tentang pengalaman main yang telah dilakukan. Anak anak merespon dengan jawaban sesuai dengan pengalaman masing-masing”. Obs. BB.hbs.main Selain itu pendidik juga mengadakan evaluasi tentang perkembangan, teman main dan kesan anak tentang permainan yang telah dilakukan. Waktu yang dibutuhkan untuk pijakan setelah main bervariasi pada setiap sentra. a. Makan Bekal Anak-anak tidak membawa bekal makanan dari rumah, tetapi sekolah menyediakan makan siang untuk mereka. Kegiatan ini berlangsung selama 15 menit sampai dengan 20 menit, dan dilaksanakan di ruang makan. Anak-anak sudah disediakan makanan dalam piring yang berisi nasi, sayuran dan lauk. Setelah anak-anak duduk dengan rapi kemudian pendidik membagikan makanan, setelah semua anak mendapatkan bagian selanjutnya pendidik memimpin untuk melakukan doa sebelum makan. Doa ini terkadang menggunakan bahasa Indonesia atau bahasa Inggris. Kegiatan makan bersama berakhir pada pukul 09.20. setelah makan bersama selesai maka dilanjutkan dengan kegiatan penutup. Pada kegiatan penutup ini pendidik menyampaikan pesan-pesan yang akan dilakukan anak ketika di jalan, dan sampai di rumah. Pesan-pesan tersebut diucapkan semua anak dan pendidik secara bersama-sama. Gb.15 Kegiatan anak makan bersama b. Evaluasi Pembelajaran Evaluasi pembelajaran dilakukan dengan observasi kegiatan anak dengan memperhatikan aspek-aspek yang akan dikembangkan berdasarkan perencanaan pembelajaran. Observasi dilakukan di setiap sentra dengan memperhatikan tahapan perkembangan anak. Aspek-aspek yang diamati meliputi penilaian umum dan hasil perkembangan di setiap sentra. Penilaian umum mencakup aspek sosial emosi, disiplin, moral dan sikap beragama, jasmani dan keterampilan hidup. Evaluasi juga dilakukan dengan observasi terhadap materi perkembangan anak di setiap sentra.

4.6 Kekuatan dan Hambatan serta Cara Mengatasinya

Dokumen yang terkait

PERBEDAAN KREATIVITAS ANAK YANG SEKOLAH DI TK YANG MENERAPKAN METODE BCCT (BEYOND CENTERS AND CIRCLE TIME)DENGAN YANG TIDAK MENERAPKAN METODE BCCT

1 4 20

PELAKSANAAN PEMBELAJARAN PENDEKATAN BEYOND CENTERS AND CIRCLE TIME (BCCT) DI PUSAT PAUD FIRDAUS INTERNATIONAL PRESCHOOL BANJARNEGARA

15 303 296

PENERAPAN METODE BEYOND CENTER AND CIRCLE TIME UNTUK MENINGKATKAN KEMANDIRIAN PADA ANAK USIA DINI Penerapan metode beyond center and circle time untuk meningkatkan kemandirian pada anak usia dini.

0 5 20

PENGELOLAAN BEYOND CENTER AND CIRCLE TIME DALAM PEMBELAJARAN ANAK USIA DINI DI Pengelolaan Beyond Center And Circle Time (BCCT) Dalam Pembelajaran Anak Usia Dini di Kelompok Bermain LPI Hidayatullah Banyumanik Semarang.

0 0 16

Pengelolaan Beyond Center And Circle Time (BCCT) Dalam Pembelajaran Anak Usia Dini di Kelompok Bermain LPI Hidayatullah Banyumanik Pengelolaan Beyond Center And Circle Time (BCCT) Dalam Pembelajaran Anak Usia Dini di Kelompok Bermain LPI Hidayatullah Ba

1 1 21

IMPLEMENTASI PENDEKATAN BCCT BEYOND CENTERS AND CIRCLE TIME DALAM MENGEMBANGKAN KECERDASAN JAMAK (MULTIPLE INTELLIGENCES) ANAK USIA DINI.

3 5 42

UPAYA TUTOR DALAM MENINGKATKAN KECERDASAN KOGNITIF ANAK USIA DINI MELALUI SENTRA BALOK DENGAN PENDEKATAN BEYOND CENTRE AND CIRCLE TIME (BCCT.

0 0 61

EVALUASI PENERAPAN BEYOND CENTERS AND CIRCLE TIME (BCCT) PADA PEMBELAJARAN KELOMPOK B DI TK AN-NUUR SLEMAN.

2 43 230

Kemampuan Mengajar Guru Paud Nonformal Mekar Sari dalam Menerapkan BCCT (BEYOND CENTERS and CIRCLES TIME)

0 0 10

PENGARUH PEMBELAJARAN PENDEKATAN BEYOND CENTERS AND CIRCLE TIME (BCCT) TERHADAP PERKEMBANGAN KOGNITIF ANAK USIA 5-6 TAHUN DI TK ANANDA PASURUAN LAMPUNG SELATAN - Raden Intan Repository

0 3 139