Deskripsi Statistik Pembahasan Hasil Penelitian

5.2.1. Deskripsi Statistik

Ukuran-ukuran statistik deskriptif dapat memberikan gambaran yang cukup bermanfaat dalam melakukan analisa permasalahan. Tabel 5.8 merangkumkan statistik deskriptif variabel dalam penelitian ini. Hasil lengkap statistik deskriptif terdapat di dalam lampiran 4. Tabel 5.9. Rangkuman Statistik Deskriptif Variabel Gaya Kepemimpinan Pelatihan Pegawai Komitmen Organisasi Laporan Pertanggungjawaban Mean 7.78 21.19 21.10 20.60 Nilai Max 16,00 25.00 25.00 25.00 Nilai Min 4.00 11.00 17.00 17.00 Standard deviasi 2.33 2.68 2.23 2.122 Interval Kemungkinan 4 – 20 5 – 25 5 – 25 5 - 25 Kuesioner yang diberikan dalam penelitian ini berbentuk pernyataan positif. Semakin tinggi tingkat persetujuan responden terhadap pernyataan tersebut maka responden tersebut akan memberikan nilai yang kecil dalam interval 1 sampai dengan 5. Apabila responden memberikan pernyataan sangat baik atau sangat setuju maka nilai yang diberikan adalah satu, sedangkan jika memberikan pernyataan sangat tidak baik atau sangat tidak setuju maka nilai yang diberikan adalah 5. Interval kemungkinan merupakan nilai minimum yang diperoleh jika responden memberi angka 1 untuk semua butir pernyataan dalam variabel tersebut sampai pada nilai jika responden memberi angka 5 untuk semua butir dalam variabel tersebut, sebagai contoh Variabel Kualitas Laporan Pertanggungjawaban diukur dengan menggunakan Universitas Sumatera Utara 5 lima buah pernyataan, jika responden memberi nilai minimal yaitu 1 makan nilai variabel tersebiut menjadi lima sebaliknya jika memberikan nilai maksimal maka jumlah total menjadi 25. Namun yang perlu diperhatikan nilai yang semakin kecil menujukkan suatu tingkatan yang lebih baik. Gaya kepemimpinan memiliki rata-rata sebesar 7.78 dengan deviasi sebesar 2.33. Hasil ini menunjukkan bahwa responden pada dasarnya tidak terlalu sesuai dengan gaya kepemimpinan yang ada. Hal ini terlihat bahwa nilai rata-rata berada dibawah nilai tengah kemungkinan hasil. Variabel pelatihan pegawai memiliki nilai rata-rata 21.19 dengan deviasi sebesar 2.68. Nilai ini jauh diatas nilai tengah kemungkinan hasil. Hal ini menunjukkan bahwa mayoritas responden menyetujui pelaksanaan pelatihan pegawai akan meningkatkan kemampuan mereka. Hal ini mengindikasikan bahwa pengambil keputusan memang sebaiknya memanfaatkan berbagai kesempatan untuk melaksanakan pelatihan yang dibutuhkan oleh pegawai. Hasil yang sama juga diperoleh untuk variabel komitmen organisasi. Responden pada umumnya memiliki komitmen yang tinggi terhadap organisasi Unimed. Nilai rata-rata untuk variabel ini sebesar 21.10 dengan deviasi sebesar 2.23. Nilai ini juga berada jauh diatas nilai tengah kemungkinan hasil. Variabel laporan pertanggungjawaban juga memiliki nilai rata-rata yang relative tinggi yaitu sebesar 20.60 dengan deviasi sebesar 2.12. Hal ini mengindikasi kan bahwa responden cenderung berpandangan positif terhadap kualitas laporan pertanggungjawaban yang dihasilkan di Universitas Negeri Medan. Universitas Sumatera Utara

5.2.2. Pengujian Hipotesa Penelitian ini mengajukan sebuah model persamaan regresi berganda yang