Penelitian yang Relevan TINJAUAN PUSTAKA

commit to user 43

B. Penelitian yang Relevan

Penelitian tentang ijin gangguan telah menarik perhatian beberapa peneliti untuk mengkajinya, hal ini disebabkan ijin gangguan merupakan persyaratan utama bagi jenis usaha berkaitan dengan keseimbangan dengan lingkungan di sekeliling lokasi usaha yang bersangkutan. Penelitian pelaksanaan ijin gangguan di Kota Surakarta telah dilakukan oleh Ardita Yuliana Atmaja dengan judul Implementasi Peraturan Daerah Nomor 14 Tahun 1998 tentang Retribusi Ijin Gangguan terhadap Tempat Usaha di Kota Surakarta, yang memfokuskan pembahasan pada evaluasi dari implementasi Perda dan faktor-faktor penghambatnya serta solusi yang diberikan. 72 Penelitian penulis merupakan penelitian kualitatif berkaitan dengan implementasi dari suatu peraturan daerah, yaitu Peraturan Daerah Kabupaten Karanganyar Nomor 4 Tahun 2007 tentang Retribusi Ijin Gangguan. Penelitian yang dilakukan penulis berbeda dengan penelitian yang dilakukan oleh Ardita Yuliana Admaja, perbedaanya terletak pada perumusan masalah. Penulis mengkaji permasalahan mengenai kesesuaian pelaksanaan Peraturan Daerah Kabupaten Karanganyar Nomor 4 Tahun 2007 tentang Retribusi Ijin Gangguan dengan asas otonomi\ yang luas, nyata dan bertanggung jawab, kemudian permasalahan yang selanjutnya mengenai penyebab ijin gangguan di Kabupaten Karanganyar tidak mendapatkan persetujuan dan surat kepemilikan ijin usaha. Sedangkan Ardita Yuliana Admaja mengkaji mengenai kesesuaian implementasi kebijakan Pemerintah Kota Surakarta dalam menetapkan Retribusi Izin Gangguan terhadap Tempat Usaha di Kota Surakarta dengan Peraturan Daerah No. 14 Tahun 1998 tentang Retribusi Izin Gangguan, faktor-faktor apa yang menghambat implementasi Peraturan Daerah Nomor 14 Tahun 1998 tentang Retribusi Izin Gangguan tempat usaha di Kota Surakarta dan upaya yang seharusnya dilakukan oleh Pemerintah Kota 72 Ardita Yuliana Admaja, Implementasi Peraturan Daerah Nomor 14 Tahun 1998 tentang Retribusi Ijin Gangguan terhadap Tempat Usaha di Kota Surakarta, Tesis, 2010, hlm. 8-9 commit to user 44 Surakarta agar pemberian ijin gangguan sesuai dengan Peraturan Daerah Nomor 14 Tahun 1998 tentang Retribusi Ijin Gangguan.

C. Kerangka Pemikiran