Implementasi Sistem Implementasi Augmented Reality (Ar) Pada Pengenalan Hardware Komputer Berbasis Android

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN Bab ini berisi implementasi dari perancangan sistem yang telah dibuat, dan pengujian sistem untuk menemukan kelebihan dan kekurangan pada sistem.

4.1. Implementasi Sistem

Implementasi sistem yang dirancang menggunakan Software Unity dengan bahasa pemrograman C Sharp C pada Platform Android versi 4.1.2 Jelly Bean. 4.1.1. Splash Screen Splash Screen pada Unity adalah sebuah Screen layar yang muncul paling awal berupa gambar Icon Unity, sebelum masuk kedalam halaman aplikasi yang telah dibuat. Dalam Unity kita dapat menentukan gambar Splash Screen yang menarik. Splash Screen aplikasi Pengenalan Hardware Komputer dapat dilihat pada gambar 4.1. Gambar 4.1 Splash Screen Aplikasi Pengenalan Hardware Komputer 4.1.2. Halaman Home Halaman Home merupakan halaman awal dari aplikasi Pengenalan Hardware Komputer, didalamnya terdapat 5 tombol yang memiliki fungsi membuka halaman yang telah ditentukan. Beberapa tombol diantaranya adalah Enter berfungsi membuka halaman Category, Tutorial berfungsi membuka halaman Tutorial, Sound berfungsi membuka halaman Sound, About berfungsi membuka halaman About, dan Exit berfungsi membuka halaman Warning. Tampilan halaman Home dapat dilihat pada gambar 4.2. Gambar 4.2 Tampilan Halaman Home 4.1.3. Halaman Category Halaman Category merupakan halaman dimana user dapat memilih salah satu objek, masing-masing objek diwakili oleh satu tombol sesuai dengan nama dan gambar objek. Terdapat 5 objek pada halaman Category diantaranya adalah Harddisk, CDDVD ROM, RAM, Processor, dan Power Suply. Tampilan halaman Category dapat dilihat pada gambar 4.3. Gambar 4.3 Tampilan Halaman Category 4.1.4. Halaman Informasi Objek Halaman Informasi Objek merupakan halaman informasi dari objek yang telah dipilih. Terdapat penjelasan mengenai objek yaitu pengertian, jenis, dan fungsi dari objek tersebut. Pada halaman objek terdapat 2 tombol, yaitu Tombol Main berfungsi untuk melihat objek tanpa menggunakan Marker, dan Tombol Augmented Reality berfungsi untuk melihat objek 3D menggunakan teknologi Augmented Reality Based Marker. Tampilan halaman Informasi Objek dapat dilihat pada gambar 4.4. Gambar 4.4 Tampilan Halaman Informasi Objek 4.1.5. Halaman Main Halaman Main merupakan halaman yang menampilkan objek tanpa Marker, jika user belum me-Download Marker yang disediakan dapat membuka halaman ini. Halaman Main berisi fitur rotasi serta memperbesar dan memperkecil objek 3D menggunakan Vertical Slider pada Smartphone Android. Tampilan halaman Main dapat dilihat pada gambar 4.5. Gambar 4.5 Tampilan Halaman Main 4.1.6. Halaman Tutorial Halaman Tutorial merupakan halaman yang berisi tentang petuntuk atau cara penggunaan aplikasi Pengenalan Hardware Komputer. Pada halaman Tutorial terdapat tombol Download Marker yang berfungsi untuk meng-unduh Download Marker yang telah ditetapkan berupa file gambar .jpg. Tampilan halaman Tutorial dapat dilihat pada gambar 4.6. Gambar 4.6 Tampilan Halaman Tutorial 4.1.7. Halaman Sound Halaman Sound merupakan halaman yang berisi tentang kontrol Sound, yang dapat membuat Back Sound pada Scene tersebut. Pada halaman Sound terdapat 5 Sound yang dapat diputar melalui tombol Play, yang disertai 3 kontol lainnya berupa Pause, Stop, dan Mute. Tampilan halaman Sound dapat dilihat pada gambar 4.7. Gambar 4.7 Tampilan Halaman Sound 4.1.8. Halaman About Halaman About merupakan halaman yang berisi tentang deskripsi dan informasi penulis. Didalamnya terdapat nama penulis, ucapan terimakasih, dan beberapa sosial media yang digunakan penulis. Tampilan halaman Sound dapat dilihat pada gambar 4.8. Gambar 4.8 Tampilan Halaman About 4.1.9. Halaman Warning Halaman Warning merupakan halaman yang berisi tentang peringatan untuk keluar atau tetap berada pada aplikasi. Terdapat 2 tombol yaitu No yang berfungsi untuk tetap berada pada aplikasi, dan Yes berfungsi untuk keluar dari aplikasi. Tampilan halaman Sound dapat dilihat pada gambar 4.9. Gambar 4.9 Tampilan Halaman Warning 4.1.10. Marker Aplikasi Pengenalan Hardware Komputer Aplikasi Pengenalan Hardware Komputer hanya memiliki satu marker, yang akan menampilkan 5 objek 3D secara terpisah tergantung objek yang dipilih oleh user, artinya 5 objek 3D memiliki marker yang sama tetapi berbeda pemicunya scene dan tombol sehingga dapat memungkinkan memiliki satu marker dengan 5 atau lebih objek 3D. Marker aplikasi dapat dilihat pada gambar 4.10. Gambar 4.10 Marker Aplikasi

4.2. Pengujian Sistem