Analisis Kontrastif Kata Kata Banding Kata Banding dalam Bahasa Mandarin

BAB II KONSEP, LANDASAN TEORI, TINJUAUN PUSTAKA Dalam bab ini dijelaskan tentang konsep, landasan teori dan tinjauan pustaka yang dipakai untuk menganalisis masalah dalam penelitian ini agar ditemukan hasil yang sesuai dengan judul penelitian, dan tinjauan pustaka.

2.1 Konsep

Penggunaan konsep dalam sebuah penelitian sangat diperlukan. Konsep dapat dijadikan batasan penelitian yang akan dilakukan. Sesuai dengan judul yang diambil dalam penelitian ini, maka konsep yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis kontrastif, kata, kata banding.

2.1.1 Analisis Kontrastif

Tarigan 1992:229 menjelaskan bahwa analisis kontrastif adalah, “Kegiatan membandingkan struktur bahasa pertama dengan bahasa kedua dengan langkah-langkah membandingkan struktur bahasa pertama dengan bahasa kedua, Universitas Sumatera Utara memprediksi kesulitan belajar dan kesalahan belajar, menyusun bahan pengajaran, dan mempersiapkan cara-cara menyampaikan bahan pengajaran”. Analisis kontrastif merupakan suatu pendekatan dalam pengajaran bahasa yang menggunakan metode perbandingan, yaitu membandingkan antara unsur yang berbeda dengan unsur yang sama. Meskipun demikian titik berat analisis kontrastif ditekankan pada unsur-unsur kebahasaan yang berbeda-beda.

2.1.2 Kata

Yongxin 2005 : 2 menyatakan “kata adalah satuan terkecil bahasa yang bisa berdiri sendiri, mempunyai arti dan bisa digunakan untuk membentuk kalimat”. Beberapa kata tidak bisa digunakan secara tunggal, tetapi bisa digunakan untuk membentuk kalimat. Yongxin juga menjelaskan bahwa kata dalam bahasa Mandarin bisa dibagi menjadi dua bagian, yaitu kata konkrit dan kata abstrak. Kata konkrit adalah kata yang mempunyai arti yang konkrit, yang dapat berdiri sendiri menjadi bagian dari kalimat, sedangkan kata abstrak adalah kata yang tidak mempunyai arti yang konkrit dan tidak dapat berdiri sendiri menjadi bagian kalimat.

2.1.3 Kata Banding

Kata banding adalah kata yang biasanya digunakan untuk untuk membandingkan dua hal baik yang menyangkut kesamaan maupun perbedaannya. Sebagai teknik pengembangan, perbandingan ini bisa bertujuan menjelaskan satu Universitas Sumatera Utara hal dengan menggunakan hal lain sebagai pembanding, atau menjelaskan kedua hal yang dibandingkan itu sekaligus.

2.1.4 Kata Banding dalam Bahasa Mandarin

Yongxin 2005 : 103 dalam bukunya Intisari Tata Bahasa Mandarin, menyebutkan, “kata banding bi 比 dalam bahasa Mandarin menyatakan perbandingan, digunakan untuk mengenalkan sesuatu hal yang ingin diperbandingkan, bersama – sama dengan kata benda atau kata ganti membentuk frasa kata depan yang berfungsi sebagai keterangan, menyatakan perbedaan kualitas atau derajat”. Kata banding bi 比 dalam bahasa Mandarin memiliki beberapa arti sebagai berikut: a ....lebih......dari Contoh penggunaan dalam kalimat: 这 本 书 比 娜 本 书 贵 zhe ben shu Bi na ben shu gui ini satuan buku dibandingkan itu satuan buku mahal Buku ini lebih mahal dari buku itu Universitas Sumatera Utara b Membandingkan atau dibandingkan Contoh penggunaan dalam kalimat: 你 比 姐姐 更 漂亮 ni Bi Jie jie geng piaoliang kamu Dibandingkan kakak lebih cantin Kamu Lebih cantik dibandingkan kakak

2.1.5 Kata Banding dalam Bahasa Inggris