Tinjauan Tentang Kota Tuban

8

BAB II STUDI EKSISTING DAN PUSTAKA

2.1 Tinjauan Tentang Kota Tuban

Kota Tuban adalah kota yang berada di Jawa Timur yang memiliki keindahan alam yang sangat menakjubkan, dimana kota Tuban tersebut adalah kota yang di kenal dengan penghasil tuak dan legen yang sangat enak. Pada kota ini juga memiliki tempat – tempat yang sangat menakjubkan mulai dari cerita – cerita jaman dahulu, namun tidak hanya itu saja kota Tuban juga terkenal sebagai kota Seribu Goa karena letak Tuban yang berada pada deretan Pegunungan Kapur Utara yang sangat bagus. Bahkan beberapa Goa di Tuban yang terkenal adalah Goa Akbar, dan Goa Putri Asih. Kota Tuban ini juga dapat dilihat secara astronomis dan erletak antara 111,30º-112,35º Bujur Timur dan 6,40º-7,18º Lintang Selatan. Wilayah pada daerah tersebut terbagi atas 5 kecamatan yitu 25 kelurahandesa, pada kota Tuban tersebut juga memiliki batas – batas administratif yang wilayahnya terbagi mulai dari batas wilayah Utara sampai dengan batas wilayah Barat berikut penjelasannya Tubankab_online,10112013: ƒ Batas wilayah utara : Laut Jawa ƒ Batas wilayah timur : Kecamatan Palang ƒ Batas wilayah selatan : Kecamatan Semanding ƒ Batas wilayah barat : Kecamatan Merakurak dan Kecamatan Jenu Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. 9 Gambar 2.1 Peta lokasi Kabupaten Tuban Sumber : www.Tubankab.go.id,10112013 Penduduk yang berada pada kota Tuban tersebut sangat padat sekali, karena penduduk yang ada disana berjumlah hampir 1.084.383 jiwa dengan komposisi jumlah pada penduduk laki-laki 535.655 jiwa dan penduduk perempuan berjumlah 548.728 jiwa. Data yang di ambil tersebut sudah di teliti oleh para ahli pada tahun 2004, namun tidak hanya itu saja Kecamatan Tuban juga memiliki data paling tertinggi dengan kepadatan 3.768 jiwa tiap Km2 dan kepadatan terendah berada di Kecamatan Kenduruan dengan tingkat kepadatan 307 jiwa tiap Km2 Tubankab_online,11112013. Pada kampung batik Tuban yang berada di desa Margorejo dimana daerah tersebut berada di belakang bukit dan jalan – jalan untuk menuju ke desa tersebut sangatlah sulit karena melalui bukit – bukit. Penduduk di kampung tersebut sangatlah ramah dan baik, keadaan di sana sangat bagus dan nyaman meskipun jalan di kampung tersebut sangat sempit. Bagunan yang ada di kampung tersebut masih terlihat sangat tradisional permanen dengan nuansa pedesaan. Gambar 2.2 Gaya bangunan sangat tradisional permanen Sumber : Dokumen pribadi,10112013 Pada Kota Tuban ini juga terdapat kerajinan yang sudah turun temurun di wariskan oleh nenek moyang mereka untuk para generasi penerus, agar kerajinan yang sudah lama di lakukan tersebut tidak punah. Batik yang dahulu di buat dengan cara di tenun tapi pada jaman yang semakin maju seperti sekarang ini alat tenun yang di pakai untuk membatik sudah berganti dengan alat chanting. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. 10 Kebanyakan pembatik tersebut dari kalangan muda sampai yang tua masih aktif membatik. Salah satu yang paling berpotensi yang ada di kota Tuban yaitu Tubankab_online,11112013 :

a. Batik dan Tenun Gedhog