Teknik Analisis Data METODE PENELITIAN

E. Jenis Data

Data yang diperlukan dalam penelitian ini antara lain : 1. Gambaran Umum Perusahaan Gambaran umum perusahaan meliputi sejarah berdirinya perusahaan, perkembangan perusahaan dan visi misi perusahaan. Selain itu juga menjelaskan mengenai bidang usaha perusahaan. 2. Struktur Organisasi Menjelaskan tentang pembagian tugas dan wewenang setiap bagian yang ada pada perusahaan. 3. Sistem Akuntansi Persediaan Barang Jadi Sistem Akuntansi Persediaan menjelaskan secara umum sistem persediaan barang jadi yang ada pada perusahaan. 4. Prosedur yang berjalan dalam perusahaan. Prosedur yang berjalan menggambarkan prosedur sistem persediaan barang jadi yang dilaksanakan di perusahaan.

F. Teknik Analisis Data

1. Teknik yang digunakan untuk menjawab rumusan masalah yang pertama yaitu dengan menggunakan teknik analisis deskriptif. Teknik tersebut dilakukan dengan cara menggambarkan sistem persediaan yang ada di PT.Madubaru PG-PS Madukismo, hal ini meliputi gambaran umum sistem akuntansi persediaan barang jadi yang dilaksanakan rutin oleh perusahaan, fungsi-fungsi yang terkait, dokumen-dokumen maupun catatan yang terkait dengan sistem dan prosedur yang membentuk sistem serta pengendalian internal yang ada dilaksanakan perusahaan. 2. Teknik yang digunakan untuk menjawab rumusan masalah yang kedua yaitu untuk membuat usulan rancangan sistem persediaan barang jadi PT.Madubaru PG-PS Madukismo. Hal – hal yang perlu dilakukan antara lain : c. Mengidentifikasi masalah yang terjadi dengan melakukan wawancara dengan bagian-bagian yang berkaitan dengan sistem persediaan barang jadi di PT.Madubaru PG-PS Madukismo. Identifikasi masalah dilakukan dengan cara : a. Mengidentifikasi penyebab masalah. Mengidentifikasi penyebab masalah dilakukan untuk mengetahui penyebab dari masalah yang telah diidentifikasi dengan melakukan analisis terhadap data-data yang diperoleh dari observasi maupun wawancara telah dilakukan. b. Mengidentifikasi titik keputusan. Mengidentifikasi titik keputusan dilakukan setelah penyebab masalah diketahui, langkah ini dilakukan untuk menunjukkan suatu keadaan maupun kondisi penyebab terjadinya masalah. c. Mengidentifikasi personil-personil kunci. Mengidentifikasi personil kunci baik yang berkaitan langsung maupun tidak langsung dengan penyebab terjadinya masalah yang telah teridentifikasi mengacu pada bagan alir dokumen. d. Mengevaluasi sistem yang dilaksanakan di perusahaan apakah telah sesuai dengan kebutuhan penggunanya yaitu PT.Madubaru PG-PS Madukismo. e. Membuat Bagan Alir Dokumen flowchart untuk sistem persediaan barang jadi yang dilaksanakan PT.Madubaru PG-PS Madukismo. f. Membuat rancangan fungsi yang terkait dengan sistem persediaan barang jadi. g. Membuat rancangan dokumen baru yaitu kartu penghitungan gula. h. Membuat rancangan jaringan prosedur yang membentuk sistem persediaan barang jadi. i. Membuat bagan alir dokumen flowchart untuk sistem yang diusulkan, dengan langkah-langkah sebagai berikut : 1 Menentukan fungsi yang terkait dengan sistem akuntansi persediaan barang jadi. 2 Menentukan jaringan prosedur yang membentuk sistem akuntansi persediaan barang jadi. 3 Menentukan dokumen yang digunakan dalam sistem akuntansi persediaan barang jadi. 4 Menentukan catatan yang digunakan dalam sistem akuntansi persediaan barang jadi. 5 Menggambar bagan alir dokumen yang diusulkan dengan cara : a Menggambar bagan alir berawal dari atas ke bawah dan memulai dari bagian kiri dari suatu halaman. b Menunjukkan kegiatan di dalam bagan alir dengan jelas. c Menunjukkan dengan jelas kegiatan akan dimulai dari mana dan berakhir dimana. d Menggunakan suatu kata yang akan mewakili suatu pekerjaan untuk masing-masing kegiatan didalam bagan alir dokumen. e Mengurutkan masing-masing kegiatan didalam bagan alir sistem dalam urutannya yang semestinya. f Menunjukkan dengan jelas kegiatan yang terpotong dan akan disambung dengan menggunakan simbol penghubung. g Memberikan uraian penjelasan atas rancangan bagan alir sistem yang telah dibuat. j. Merancang diagram arus data Data Flow Diagram dengan ketentuan sebagai berikut : 1 Mengidentifikasi semua kesatuan luar eksternal entities yang terlibat di sistem. 2 Mengidentifikasi semua input dan output yang terlibat dengan kesatuan luar. 3 Menggambar diagram konteks context diagram. 4 Membuat bagan berjenjang untuk semua proses yang ada di dalam sistem. 5 Membuat DFD untuk level 0 dan level 1 untuk tiap prosesnya. 54

BAB IV GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN