Model Pembelajaran Course Review Horay

6. Menggunakan alat untuk pengujian persobaan. 7. Melakukan percobaan adalah keterampian untuk mengadakan pengujian terhadap ide-ide, fakta, konsep dan prinsip. 8. Menyajikan dan menyimpulkan data adalah mengorganisasi dan memutuskan keadaan suatu objek berdasarkan fakta konsep dan prinsip kemudian menyajikan data. Berdasarkan pendapat di atas, model pembelajaran CRH Course Review Horay berbantu CD Interaktif sesuai dengan karakteristik siswa SD yang masuk ke dalam operasional kongkrit dimana siswa sudah dapat menggunakan logika tetapi masih dalam bentuk benda kongkrit. Usia siswa SD berkisar antara 6 sampai 12 tahun. Usia yang menyulitkan, tidak rapi, bertengkar, kritis dalam dorongan berprestasi, kreatif, usia berkelompok, penyesuaian diri, dan usia bermain merupakan sebutan untuk usia siswa SD.

2.1.5 Model Pembelajaran Course Review Horay

2.1.5.1 Pengertian Model Pembelajaran Model pembelajaran merupakan desaign atau pola yang digunakan dalam proses pembelajaran. Menurut para ahli, Model pembelajaran merupakan rencana atau pola yang dapat digunakan untuk membentuk kurikulum, mendesain materi- materi instruksional, dan memadu proses pengajaran diruang kelas atau diatur berbeda, Joyce dan Weill dalam Huda 2011:73. Model pembelajaran adalah kerangka konseptual yang melukiskan prosedur sistematik dalam mengorganisasi- kan pengalaman belajar untuk mencapai tujuan belajar tertentu dan berfungsi sebagai pedoman bagi perancang pembelajaran dan para guru dalam merancang dan melaksanakan pembelajaran Trianto 2007:3. Suatu model pembelajaran belum tentu dapat digunakan untuk setiap pembelajaaran. Faktor-fator yang mempengaruhi pemilihan model pembelajaran adalah: 1 Tujuan pembelajaran dan Kompetensi Anak didik di ruang kelas guru akan berhadapan dengan sejumlah anak dengan latar belakang kehidupan yang berlainan dan kemampuan yang berbeda-beda. 2 Tujuan yang akan dicapai. Tujuan adalah sasaran yang ingin dicapai dari setiap kegiatan belajar mengajar. Hal ini dapat mempengaruhi penyeleksian model yang sebaiknya digunakan. 3 Situasi belajar mengajar. Situasi belajar mengajar yang diciptakan guru tidak selamanya sama. Maka guru harus memilih medel pembelajaran yang sesuai dengan situasi yang diciptakan. 4 Fasilitas belajar mengajar Fasilitas adalah kelengkapan yang menunjang belajar anak disekolah. Lengkap tidaknya fasilitas belajar akan mempengaruhi pemilihan model pembelajaran. 5 Guru Kemampuan dan pemgalaman guru merupakan faktor penting dalam pemilihan model pembelajaran. Model pembelajaran adalah rancangan kerangka kurikulum yang digunakan untuk mendesain proses pembelajaran di dalam kelas, faktor dalam pemilihan model pembelajaran adalah karakteristik sisiwa, tujuan pembelajaran, situasi belajar, fasilitas belajar, dan guru. 2.1.5.2 Model Pembelajaran Course Review Horay Model kooperatif tipe Course Review Horay CRH merupakan suatu model pembelajaran yang dapat menciptakan suasana kelas menjadi meriah dan menyenangkan. Model ini berusaha untuk menguji pemahaman siswa dalam menjawab soal, dimana jawaban soal tersebut ditulis pada kartu atau kotak yang telah dilengkapi nomor. Model CRH juga membantu siswa untuk memahami konsep dengan baik melalui diskusi kelompok. Menurut Anggraeni dalam Puspitasari vol 3 no 4: 2014, Pembelajaran dalam model ini merupakan salah satu pembelajaran kooperatif yaitu kegiatan belajar mengajar dengan cara pengelompokan siswa kedalam kelompok-kelompok kecil. Dalam pembelajaran diharapkan dapat melatih siswa dalam menyelesaikan masalah dengan berdiskusi dalam kelompok kecil. Model ini sangat cocok diterapkan dalam pembelajaran IPA karena teknik ini menuntut siswa untuk aktif berkomunikasi, bekerja sama dan bertanggung jawab dalam kelompok. Langkah-langkah model Course Review Horay Menurut Huda 2011 adalah: 1. Guru mempersiapkan siswa untuk menerima pelajaran dan menyampaikan tujuan pembelajaran 2. Guru memberi kesempatan kepada siswa untuk bertanya tentang materi yang sudah dijelaskan 3. Siswa membentuk kelompok masing-masing 4 orang anak secara heterogen 4. Untuk menguji pemahaman, siswa diminta membuat kotak 91625 sesuai dengan kebutuhan dan setiap kotak diisi angka sesuai selera masing-masing. 5. Guru membacakan soal secara acak dan siswa menuliskan jawaban di dalam kotak yang nomornya disebutkan 6. Jawaban dari soal langsung didiskusikan dengan anggota kelompok, apabila benar diberi tanda √ dan salah diisi x 7. Saat dicocokkan apabila jawaban siswa benar maka kelompok bersorak hore atau menyanyikan yel-yel lain. 8. Penutup Berdasarkan uraian tentang model pembelajaran CRH Course Review Horay tersebut peneliti menyimpulkan bahwa model pembelajaran CRH sangat tepat dan efektif diterapkan pada pelajaran IPA kelas IV SD. karena model pembelajaran CRH dapat membentuk suasana belajar yang menyenangkan dan dapat menanamkan konsep melalui kerja sama.

2.1.6 Media Pembelajaran

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL COURSE REVIEW HORAY BERBANTUAN MEDIA VIDEO PEMBELAJARAN PADA SISWA KELAS VA SDN GISIKDRONO 03 KOTA SEMARANG

1 11 358

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL COURSE REVIEW HORAY BERBANTUAN MEDIA AUDIO VISUAL PADA SISWA KELAS V A SDN KARANGAYU 02 KOTA SEMARANG

0 20 267

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPA MENGGUNAKAN MODEL NUMBERED HEAD TOGETHER (NHT) DENGAN MEDIA CD INTERAKTIF PADA SISWA KELAS IV SDN PATEMON 01 SEMARANG

0 14 324

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPA MELALUI MODEL TEMATIK DENGAN MEDIA CD INTERAKTIF PADA SISWA KELAS III B SDN WATES 01 KOTA SEMARANG

1 22 479

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF COURSE REVIEW HORAY BERBANTUAN CD PEMBELAJARAN DI KELAS VB SDN SAMPANGAN 02

1 22 325

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPA MELALUI MODEL SCRAMBLE BERBANTUAN MEDIA CD INTERAKTIF PADA SISWA KELAS V SDN PAKINTELAN 03 KOTA SEMARANG

1 10 264

PENERAPAN MODEL COURSE REVIEW HORAY BERBANTUAN MEDIA AUDIO VISUAL UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS PEMBELAJARAN PKn PADA SISWA KELAS V SDN KARANGANYAR 01 KOTA SEMARANG

5 47 319

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE COURSE REVIEW HORAY PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI SEKARAN 01 SEMARANG

0 13 204

Peningkatan Kualitas Pembelajaran IPA Melalui Model Direct Instruction Pada Siswa Kelas IV SDN Kandri 01 Gunungpati Semarang

0 11 234

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE COURSE REVIEW HORAY PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI SEKARAN 01 SEMARANG.

0 0 1