Tujuan Organisasi Ruang Lingkup Organisasi

berbagimembuat sama. Dalam hal ini berbagi yang dimaksud adalah pemahaman bersama melalui pertukaran pesan. 18 Komunikasi secara istilah atau terminologi juga disampaikan oleh para ilmuan yang memfokuskan diri dalam bidang komunikasi. Salah satunya adalah Everret M. Rogers dikutip Hafied Cangara yang mengatakan bahwa komunikasi adalah proses dimana suatu ide dialihkan dari sumber kepada satu penerima atau lebih dengan maksud untuk mengubah tingkah laku mereka. 19 Dari beberapa definisi yang ada, dapat dikatakan bahwa komunikasi adalah proses penyampaian ide kepada satu penerima atau lebih dilakukan dengan menggunakan bahasa yang maknanya sama-sama dipahami oleh komunikator dan komunikan dan memiliki tujuan untuk membangun kebersamaan antara komunikan dan komunikator. Organisasi menurut Everet Roggers dalam buku Perilaku Organisasi karangan Miftah Thoha adalah suatu sistem individu yang stabil yang bekerja bersama-sama untuk mencapai suatu tujuan bersama lewat suatu struktur hirarki dan pembagian kerja. 20 Organisasi adalah wadah yang memungkinkan masyarakat dapat meraih hasil yang sebelumnya tidak dapat dicapai oleh individu secara sendiri-sendiri. 18 Dani Vardiansyah, Filsafat Ilmu Komunikasi Suatu Pengantar, Depok: PT Indeks Kelompok Gramedia, 2005 h. 24 19 Hafied Cangara. Pengantar Ilmu Komunikasi, Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2007, h.1 20 Miftah Toha, Perilaku organisasi, Jakarta. PT. Raja Grafindo Persada,2002, cet ke-12, h. 162 Organisasi merupakan suatu unit yang terkoordinasi yang beranggotakan minimal dua orang dan memiliki fungsi untuk mencapai suatu tujuan. 21 Komunikasi organisasi adalah pengiriman dan penerimaan berbagai pesan didalam kelompok formal ataupun informal organisasi. Komunikasi formal adalah komunikasi yang sifatnya berorientasi pada organisasi, dan komunikasi informal adalah komunikasi yang orientasinya tidak pada organisasi namun lebih ke para anggotanya secara individual. 22 Selain itu ada pula definisi menurut Arni Muhammad, komunikasi organisasi adalah pengiriman dan penerimaan informasi dalam organisasi yang kompleks. Yang termasuk dalam bidang ini adalah komunikasi internal, hubungan manusia, hubungan persatuan pengelola, komunikasi downward atau komunikasi ke bawah atasan kepada bawahan, komunikasi upward atau komunikasi ke atas komunikasi bawahan kepada atasan. 23 Dengan kata lain komunikasi organisasi adalah penyampaian informasi atau pesan baik dari atasan ke bawahan maupun dari bawahan kepada atasan. Bentuk komunikasinya dapat berupa komunikasi formal maupun informal, dan komunikasi ini hanya sebatas komunikasi internal, yakni komunikasi yang terjadi hanya dalam lingkup organisasi. Konsep pengorganisasian dan konsep organisasi begitu lazim dalam kehidupan sehari-hari, tidak mengherankan bila orang mengabaikan kepelikannya. Memahami kehidupan organisasi lebih dari sekedar 21 Vheithzal Rivai, kepemimpinan dan Perilaku Organisasi, Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada, 2004, h. 188 22 Abdullah Masmuh, Komunikasi Organisasi dalam Perspektif Teori dan Praktek Malang: UMM Press, 2008, h. 6 23 Arni Muhammad, Komunikasi Organisasi, h. 65-66 mendefinisikan pengorganisasian, organisasi dan komunikasi organisasi. Konsep-konsep ini dapat digunakan dalam berbagai cara dengan berbagai konsekuensi. Suatu organisasi terdiri dari unit-unit komunikasi dalam hubungan- hubungan hirarki antara yang satu dengan yang lainnya dan berfungsi dalam suatu lingkungan. Sedangkan devisi interpreative komunikasi organisasi cenderung menekankan pada kegiatan penanganan pesan yang terkandung dalam suatu batas organisasional. 24

E. Model-model Pola Komunikasi Organisasi