PARTAI POLITIK KERANGKA TEORI 1. PARTISIPASI POLITIK

Dalam kampanye, pasangan calon wajib menyampaikan visi, misi, dan program secara lisan maupun tertulis. Rakyat mempunyai kebebasan untuk menghadiri atau tidak menghadiri kampanye. Menurut Pasal 56 Peraturan Pemerintah No. 6 Tahun 2005 tentang Pemilihan, Pengesahan, Pengangkatan, dan Pemberhentian Kepala Daerah, kampanye dapat dilaksanakan melalui: 20 a. Pertemuan terbatas; b. Tatap muka dan dialog; c. Penyebaran melalui media cetak dan media elektronik; d. Penyiaran melalui radio danatau televisi; e. Penyebaran bahan kampanye kepada umum; f. Pemasangan alat peraga di tempat umum; g. Rapat umum; h. Debat publikdebat terbuka antarcalon; danatau i. Kegiatan lain yang tidak melanggar peraturan perundang-undangan.

I.5.4. PARTAI POLITIK

Bagi suatu negara yang menganut sistem pemerintahan demokrasi maupun yang sedang membangun proses demokratisasi, partai politik menjadi sarana demokrasi yang bisa berperan sebagai penghubung antara rakyat dan pemerintahan. Pembentukan partai politik berdasarkan atas prinsip-prinsip demokrasi, yakni pemerintahan yang dipimpin oleh mayoritas melalui pemilihan umum. Untuk menciptakan pemerintahan yang mayoritas, diperlukan partai-partai yang dapat digunakan sebagai kendaraan politik untuk ikut dalam pemilihan umum. Melalui partai politik rakyat berhak menentukan; siapa yang akan menjadi 20 Daniel S. Salossa, Mekanisme, Persyaratan, dan Tata Cara Pilkada Langsung menurut Undang-Undang No. 322004 tentang Pemerintahan Daerah, Yogyakarta: Media Pressindo, 2005, hlm 55. Universitas Sumatera Utara wakil mereka serta siapa akan menjadi pemimpin yang menentukan kebijakan umum public policy. 21 Ada beberapa fungsi partai politik yang terdapat di negara demokrasi, yaitu:

I.5.4.1. Fungsi Partai Politik

22 1 Sebagai Sarana Komunikasi Politik Dalam menjalankan fungsi ini partai politik sering disebut sebagai perantara broker dalam suatu bursa ide-ide clearing house of ideas. Kadang-kadang juga dikatakan bahwa partai politik bagi pemerintahan bertindak sebagai alat pendengar, sedangkan bagi warga masyarakat sebagai “pengeras suara.” Menurut Sigmund Neumann dalam hubungannya dengan komunikasi politik, partai politik merupakan perantara yang besar yang menghubungkan kekuatan-kekuatan dan ideologi sosial dengan lembaga pemerintahan yang resmi dan yang mengaitkannya dengan aksi politik di dalam masyarakat politik yang lebih luas. Di masyarakat yag luas dan kompleks, banyak ragam pendapat dan aspirasi yang berkembang. Pendapat dan aspirasi seseorang atau suatu kelompok akan hilang apabila tidak ditampung dan digabung dengan pendapat dan aspirasi orang lain yang senada. Proses ini dinamakan penggabungan kepentingan interest aggregation. Sesudah digabungkan, pendapat dan aspirasi tadi diolah dan dirumuskan dalam bentuk yang lebih teratur atau dinamakan perumusan kepentingan interest articulation. Partai politik juga berfungsi memperbincangkan dan menyebarluaskan rencana- rencana dan kebijakan-kebijakan pemerintahan. Dengan demikian terjadi arus informasi dan 21 Hafied Cangara, Op. Cit., hlm.207. 22 Mirriam Budiardjo, Dasar-Dasar Ilmu Politik, Jakarta: Gramedia Pustaka Utama, 2009, hlm. 405-409. Universitas Sumatera Utara dialog dua arah, dari atas ke bawah dan dari bawah ke atas. Dalam pada itu partai politik memainkan peran sebagai penghubung antara yang memerintah dan yang diperintah. Peran partai sebagai jembatan sangat penting, karena di satu pihak kebijakan pemerintah perlu dijelaskan kepada semua kelompok masyarakat, dan di lain pihak pemerintah harus tanggap terhadap tuntutan masyarakat. 2 Sebagai Sarana Sosialisasi Politik Dalam ilmu politik sosialisasi politik diartikan sebagai suatu proses yang melaluinya seseorang memperoleh sikap dan orientasi terhadap fenomena politik, yang umumnya berlaku dalam masyarakat di mana ia berada. Ia adalah bagian dari proses yang menentukan sikap politik seseorang, misalnya mengenai nasionalisme, kelas sosial, suku bangsa, ideologi, hak dan kewajiban. Sebagai sarana sosialisasi politik, partai politik melaksanakan fungsinya melalui berbagai cara yaitu media massa, ceramah-ceramah, penerangan, kursus kader, penataran, dan sebagainya. Sisi lain dari fungsi sosialisasi politik partai adalah upaya menciptakan citra image bahwa ia memperjuangkan kepentingan umum, ini penting jika dikaitkan dengan tujuan partai untuk menguasai pemerintahan melalui kemenangan dalam pemilihan umum. Karena itu partai harus memperoleh dukungan seluas mungkin, dan partai berkepentingan agar para pendukungnya mempunyai solidaritas yang kuat dengan partainya. Universitas Sumatera Utara 3 Sebagai Sarana Rekrutmen Politik Fungsi ini berkaitan erat dengan masalah seleksi kepemimpinan, baik kepemimpinan internal partai maupun kepemimpinan nasional yang lebih luas. Untuk kepentingan internalnya, setiap partai butuh kader-kader yang berkualitas, karena hanya dengan kader yang demikian ia dapat menjadi partai yang mempunyai kesempatan lebih besar untuk mengembangkan diri. Dengan mempunyai kader-kader yang baik, partai tidak akan sulit menentukan pemimpinnya sendiri dan mempunyai peluang untuk mengajukan calon untuk masuk ke bursa kepemimpinan nasional. Selain itu tingkatan seperti itu partai politik juga berkepentingan memperluas atau memperbanyak keanggotaan. Maka ia pun berusaha menarik sebanyak-banyaknya orang untuk menjadi anggotanya. Dengan didirikannya organisasi-organisasi massa sebagai onderbouw yang melibatkan golongan-golongan buruh, petani, mahasiswa, wanita, dan sebagainya, kesempatan untuk berpartisipasi diperluas. Rekrutmen politik menjamin kontinuitas dan kelestarian partai, sekaligus merupakan salah satu cara untuk menjaring dan melatih calon-calon pemimpin. Ada beberapa cara untuk melakukan rekrutmen politik, yaitu melalui kontak pribadi, persuasi, ataupun cara-cara lain. 4 Sebagai Sarana Pengatur Konflik Menurut Arend Liphart 1968 perbedaan-perbedaan atau perpecahan di tingkat massa bawah dapat diatasi oleh kerja sama di antara elite-elite politik. Pada masyarakat yang bersifat heterogen, apakah dari segi etnis suku bangsa, sosial- ekonomi, maupun agama. Setiap perbedaan tersebut menyimpan potensi konflik. Apabila keanekaragaman itu terjadi di negara yang menganut paham demokrasi, persaingan dan perbedaan pendapat dianggap hal yang wajar dan mendapat tempat. Akan tetapi di dalam Universitas Sumatera Utara negara yang heterogen sifatnya, potensi pertentangan lebih besar dan dengan mudah mengundang konflik. Di sini peran partai politik diperlukan untuk membantu mengatasinya, atau sekurang- kurangnya dapat diatur sedemikian rupa sehingga akibat negatifnya dapat ditekan seminimal mungkin, elite partai dapat menumbuhkan pengertian di antara mereka dan bersamaan dengan itu juga meyakinkan pendukungya.

I.5.5. PEMILIHAN UMUM