Pembatasan dan Perumusan Masalah Tujuan dan Manfaat Penelitian Tinjauan Pustaka Terdahulu

6 Dari uraian di atas, dapat disimpulkan beberapa alasan atau latar belakang penulis memilih judul tersebut. Latar belakang penulis memilih judul tersebut adalah sebagai berikut: 1. Surplus underwriting dapat diperlakukan sebagai dana cadangan tabarru’ bagi perusahaan dan atau dibagikan kepada peserta dan perusahaan. 2. Asuransi kebakaran termasuk salah satu produk asuransi kerugian yang tingkat pengajuan klaimnya lebih rendah dibandingkan asuransi kendaraan bermotor. 3. Surplus Underwriting memiliki peran penting dalam perkembangan perusahaan Asuransi Syariah serta menjaga kinerja keuangan perusahaan agar tetap stabil.

B. Pembatasan dan Perumusan Masalah

Pada umumnya asuransi kebakaran memiliki frekuensi klaim yang lebih rendah dibandingkan dengan asuransi kendaraan bermotor. Oleh karena itu, surplus underwriting surplus tabarru’ pada asuransi kebakaran bisa menjadi salah satu harapan perusahaan untuk memperoleh penghasilan di luar pendapatan premi. Dengan demikian, penulis membatasi masalah yang akan diteliti pada Surplus Underwriting dan mekanisme pendistribusiannya kepada peserta asuransi kebakaran yang berlaku pada PT. Asuransi BumiputeraMuda 1967 cabang Syariah BUMIDA SYARIAH. Adapun perumusan masalah yang akan diteliti terdiri dari hal-hal berikut ini: 7 1. Bagaimana metode perhitungan Surplus Underwriting pada asuransi kebakaran? 2. Bagaimana perusahaan mengalokasikan surplus underwriting surplus tabarru’? 3. Bagaimana Mekanisme Pendistribusian surplus underwriting kepada peserta asuransi kebakaran?

C. Tujuan dan Manfaat Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah: 1. Mengetahui perusahaan mengalokasikan surplus underwriting surplus tabarru’. 2. Mengetahui metode perhitungan Surplus Underwriting kepada peserta asuransi kebakaran. 3. Mengetahui mekanisme pendistribusian surplus inderwriting kepada peserta asuransi kebakaran. Adapun kegunaan dari penelitian ini adalah: 1. Bagi penulis, sebagai wahana untuk mengaplikasikan teori-teori yang telah diperoleh selama studi di Perguruan Tinggi dengan aplikasi dan praktik yang nyata. 2. Bagi Perusahaan, hasil penelitian ini diharapkan dapat mendorong dan meningkatkan produksi pada asuransi kerugian syariah untuk mendapatkan surplus underwriting yang optimal. 8 3. Bagi Jurusan Asuransi, hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi sebagai bahan pertimbangan dalam perencanaan dan pengambilan keputusan akademisi sehingga dapat menambah keilmuan tentang Surplus Underwriting dan mekanisme pendistribusian Surplus Underwriting kepada peserta asuransi kebakaran.

D. Metode Penelitian

1. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan merupakan perpaduan antara penelitian kepustakaan library research dan penelitian lapangan field research yakni penelitian yang mengumpulkan data-data di lapangan.

2. Data Penelitian

a. Jenis dan Sumber Data

Jenis data yang digunakan adalah data kualitatif berupa aplikasi surplus underwriting dan mekanisme pendistribusiannya kepada peserta asuransi kebakaran pada PT. Asuransi Umum BumiputraMuda 1967 cabang syariah BUMIDA SYARIAH dengan menggunakan kata-kata dan kalimat.

b. Teknik Pengumpulan Data

Dalam pengumpulan data, penulis menggunakan metode sebagai berikut: 1 Wawancara, yaitu melakukan tanya jawab dengan karyawan atau pejabat dari perusahaan asuransi yang berkenaan dengan penelitian ini. 9 2 Dokumenter, yaitu mengumpulkan data-data mengenai aplikasi surplus underwriting dan mekanisme pendistribusiannya kepada peserta asuransi kebakaran pada PT. Asuransi Umum BumiputeraMuda 1967 cabang syariah BUMIDA SYARIAH.

3. Teknik Pengolahan dan Analisa Data

Teknik pengolahan dan analisa data menggunakan metode deskriptif analisis, yaitu mendeskripsikan dan menganalisis temuan- temuan yang diperoleh secara sistematis. Dimana penulis berusaha menggambarkan permasalahan secara rinci dengan didasari pada data- data, fakta-fakta, sifat-sifat hubungan antar fenomena yang diselidiki untuk kemudian dianalisis lebih jauh agar dapat diambil suatu kesimpulan yang valid. Sedangkan teknik penulisan skripsi ini mengacu pada buku Pedoman Penulisan Skripsi yang diterbitkan oleh Fakultas Syariah Dan Hukum UIN Syarif Hidayatullah Jakarta tahun 2007.

E. Tinjauan Pustaka Terdahulu

Setelah membuka daftar skripsi tahun sebelumnya, maka dapat disimpulkan bahwa belum ada skripsi yang membahas mengenai Mekanisme Perhitungan Surplus Underwriting Dan Mekanisme Pendistribusian Terhadap Peserta Asuransi Kebakaran. Belum ada yang membahas mengenai perubahan. Namun, ada beberapa skripsi yang membahas mengenai Underwriting dan tarif premi. 10 Untuk menghindari kesamaan terhadap suatu objek penelitian serta menghindari anggapan plagiasi terhadap karya tertentu, maka perlu dilakukan tinjauan pustaka terhadap kajian yang terdahulu. Adapun skripsi tersebut adalah: Sri Susanti, 2003 dengan judul skripsi “ Faktor-faktor yang mempengaruhi Premi Asuransi Jiwa ditinjau dari Aspek hukum Islam Studi Kasus Pada PT. Asuransi Takaful Keluarga”. Skripsi Fakultas Syariah dan Hukum, Muamalah, Asuransi Syariah, 2003. Penulis menyimpulkan dalam skripsi tersebut hanya membahas mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi premi pada PT. Asuransi Takaful Keluarga, seperti mortalita, biaya, dan investasi, kemudian ditinjau dari segi hukum Islam. Perbedaannya dengan skripsi yang akan dilakukan oleh penulis adalah penulis meneliti tentang Mekanisme perhitungan Surplus Underwriting pada asuransi kebakaran pada PT. Asuransi Umum BumiputeraMuda 1967 cabang syariah BUMIDA SYARIAH, dan bagaimana perusahaan mengalokasikan dana surplus underwriting tersebut. Yuniarti Rukmita, 2004 dengan judul skripsi “Perbandingan Penghitungan Premi Produksi Pada Asuransi Syariah dengan Asuransi Konvensional Studi Kasus Pada PT. Asuransi Takaful Keluarga.” Skripsi Fakultas Syariah dan Hukum, Muamalah, Asuransi Syariah, 2004. Dapat disimpulkan bahwa skripsi tersebut membandingkan penghitungan premi yang dibayarkan nasabah dan manfaatnya antara PT. Asuransi Takaful Keluarga dan PT. Prudential. Kemudian skripsi ini memaparkan ilustrasi perhitungan 11 premi yang dibayarkan oleh nasabah dan manfaat yang akan didapatkannya ketika klaim atau habis kontrak. Perbedaannya dengan skripsi yang akan diteliti oleh penulis adalah mekanisme perhitungan Surplus Underwriting serta pendistribusiannya kepada peserta asuransi kebakaran pada PT. Asuransi Umum BumiputeraMuda1967 cabang syariah BUMIDA SYARIAH, apakah ada kebijakan dari perusahaan yang lebih adil bagi seorang nasabah yang memenuhi kriteria aktuaria. Hairul Efendi, 2005 dengan judul skripsi ” Proses Underwriting Asuransi Jiwa dan Penerapannya Studi Kasus Pada PT. AJB Bumiputera 1912 Divisi Syariah”. Skripsi Fakultas Syariah dan Hukum, Muamalah, Asuransi Syariah, 2005. Dapat disimpulkan dalam Skripsi tersebut menjelaskan mengenai proses underwriting pada PT. AJB Bumiputera 1912 Divisi Syariah, dalam melakukan penyeleksian dan penilaian risiko, sampai akhirnya dapat mengambil keputusan apakah peserta atau pemohon dapat diterima dengan memenuhi beberapa persyaratan atau ditolak. Perbedaannya dengan skripsi yang akan dilakukan oleh penulis adalah penulis meneliti tentang surplus underwriting pada perusahaan PT. Asuransi Umum BumiputeraMuda 1967 cabang Syariah BUMIDA SYARIAH dalam produk asuransi kerugian kebakaran. Dan mekanisme pendistribusian surplus underwriting kepada peserta asuransi kebakaran. Wawan Sofwan, 2006 dengan judul skripsi ”Peran Underwriter Dalam Menyeleksi Risiko Guna Menentukan Tarif Premi Contractors All Risk CAR Pada Produk Asuransi Rekayasa Syariah” Studi Kasus Perusahaan Asuransi 12 Syariah Tripakarta. Skripsi Fakultas Syariah dan Hukum, Muamalah, Asuransi Syariah, 2006. Skripsi ini menjelaskan peran underwriter dalam penentuan tingkat risiko. Dengan adanya kegiatan seleksi risiko perusahaan dapat terhindar dari kerugian financial akibat kesalahan seleksi risiko. Peran underwriter sebelum menetapkan besarnya premi asuransi CAR contractors all risk ditetapkan berdasarkan jenis pekerjaan calon peserta asuransi dengan memperhitungkan tempat dan kondisi bangunan, semakin besar juga premi yang harus dibayar, begitu juga sebaliknya perbedaannya dengan skripsi yang akan dilakukan oleh penulis adalah penulis meneliti mekanisme pendistribusian dana surplus underwriting yang ada pada PT. Asuransi Umum BumiputeraMuda 1967 cabang syariah BUMIDA SYARIAH kepada peserta asuransi kebakaran.

F. Kerangka Teori Dan Konsep