Bab I Pendahuluan Bab II Kajian Teori dan Pustaka

27 Abstrak merupakan kondensasi pemadatan sari dari hasil penelitian, yang terdiri dari empat unsur pokok, yaitu a latar belakang subyek pada awalpermasalahan penelitian, b tujuan penelitian, c prosedur penelitian, dan d hasil penelitian. Ditulis dalam satu halaman, satu spasi, maksimal tiga alenia, ada yang mengharuskan hanya satu alenia, hal ini sangat bergantung pada sumber data, atau ketentuan dari penunjang dana. d. Kata Pengantar, yang berisi ucapan terimakasih kepada orang – orang yang telah membantu pelaksanaan dan penyusunan laporan sehingga laporan selesai dan hasilnya memuaskan. Pada akhir kata pengantar juga perlu ditulis tanggal terselesaikannya laporan penelitian e. Daftar isi, berisi poin pokok yang ada di dalam laporan. f. Daftar lampiran ditulis dan dijelaskan secara lengkap apa yang dilampirkan

2. Bagian Isi

Bagian isi laporan memuat lima bab penting yang perlu diperhatikan, sebagai berikut:

a. Bab I Pendahuluan

Bagian ini mengetengahkan hal hal yang melatarbelakangi permasalahan penelitian yang dialami peneliti, dalam upaya mencari langkah mengatasinya. Disamping itu, dijelaskan pula bagaimana strategi atau teknik untuk mengatasi masalah tersebut. Dicoba untuk lebih terfokus. Dalam bab ini, setidaknya dijumpai unsur sebagai berikut a Latar belakang masalah 28 Kita perlu mendeskripsikan data faktual awal yang menunjukkan terjadinya masalah, tempat setting, pentingnya masalah dipecahkan dengan cara yang dilakukan. Kita perlu menguraikan bahwa masalah yang diteliti benar bemar nyata, berada dalam kewenanangan peneliti. Masalah ini juga menguraikan bahwa masalah tersebut problematikperlu mendesak dipecahkan. Masalah tersebut penting untuk diteliti, sehingga kita perlu menjelaskan manfaatnya di jangka pendek dan jangka panjang b Rumusan masalah Yang dimaksud disini adalah problem statement formulation, yaitu rumusan masalah dalam kalimat penyataan sehingga terlihat unsur – unsur who, what, where, when, how much many. Jadi, sedikit berbeda dengan research question yang ada dalam penelitian formal. c Tujuan penelitian Yang diuraikan adalah tujuan penelitian yang ingin dicapai sehingga akan tampak jelas indikator keberhasilannya. d Manfaat penelitian Peneliti perlu mengemukakan secara jelas manfaat bagi siswa, guru, maupun komponen lain yang terkait. Untuk ada konsisten pada bab ini, peneliti dapat negacu kembali pada proposal yang disusun sebelumnya.

b. Bab II Kajian Teori dan Pustaka

Pada PTK, kajian pustaka hanya dimaksudkan dengan memberi petunjuk guideline bahwa suatu tindakan ini dibenarkan secara teoritis. Artinya, tidak ada kebutuhan tuntutan yang mendasar untuk menguji teori yang sudah ada dan dapat menggunakan literatur ataupun tulisan – tulisan tangan kedua, atau dokumen sekunder yang masih dipakai untuk memperkuat dasar teori yang ada di bab ini. Bagian kajian teori hendaknya meliputi: 29 1 Ada teori – teori terkait yang memberi arahpetunjuk tentang variable masalah yang akan dipecahkan melalui penelitian tindakan secara lengkap dan rinci 2 Ada usaha peneliti memberikan argumen teoritis bahwa tindakan yang diambil didukung oleh referensi yang ada sehingga secara teoritis tindakan tersebut memiliki dukungan. 3 Dari uraian tergambar kerangka berpikir yang memberikan langkah dan arah penelitian tindakan, bahwa dengan model pendekatan yang baru tersebut akan memperbaiki masalahnya. 4 Hipotesis tindakan jika diperlukan didasarkan pada kerangka berpikir yang telah disampaikan sebelumnya.

c. Bab III Metodologi Penelitian