Metode Studi Literatur Sejenis Metode Observasi

11 yang hendak dicapai, manfaat yang diharapkan dan metodologi yang digunakan dalam penelitian ini secara sistematik

BAB 2 LANDASAN TEORI

Dalam bab ini akan diuraikan mengenai landasan teori yang digunakan dalam pembahasan penulisan skripsi ini dan sumber landasan teori tersebut.

BAB 3 METODOLOGI PENELITIAN

Dalam Bab ini menguraikan tentang metode penelitian yang mencakup metode pengumpulan data dan metode pengembangan sistem yang digunakan dalam suatu sistem informasi spasial berbasis web trayek bus sedang.

BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN

Dalam Bab ini menguraikan tentang hasil pembahasan dari sistem informasi yang dikembangkan dan pengujian terhadap sistem yang dikembangkan.

BAB 5 KESIMPULAN DAN SARAN

Dalam bab ini merupakan akhir penulisan penulisan skripsi, di mana berdasarkan uraian-uraian yang telah dibahas akan dituangkan ke dalam suatu bentuk kesimpulan akhir serta saran- saran. 12

BAB II LANDASAN TEORI

2.1 Membangun

Membangun adalah sebuah cara menyusun atau meng - adakan sesuatu yang mempunyai wujud terstruktur dengan berbagai macam bentuk. Kamus Besar Bahasa Indonesia : 2002

2.2 Data

Data merupakan bahasa, mathematical dan simbol-simbol pengganti lain yang disepakati oleh umum dalam menggambarkan objek, manusia, peristiwa, aktifitas, konsep-konsep dan objek-objek penting lainnya. Prahasta, 2002:30

2.2.1 Data Spasial

Data spasial adalah data yang memiliki referensi ruang kebumian georeference dimana berbagai data atribut terletak dalam berbagai unit spasial. Sekarang ini data spasial menjadi media penting untuk perencanaan pembangunan dan pengelolaan sumber daya alam yang berkelanjutan pada cakupan wilayah kontinental, nasional, regional maupun lokal. Pemanfaatan data spasial semakin meningkat setelah adanya teknologi pemetaan digital dan pemanfaatannya pada sistem informasi geografis SIG. Format data spasial dapat berupa vector polygon, line, points maupun raster Prahasta, 2002:1.