Prosedur Pengambilan Keputusan Persediaan

pesanan sering berubah-ubah tanpa memperkirakan biaya penyimpanan, biaya keusangan persediaan, serta besarnya kas yang diinvestasikan untuk persediaan. Apabila kas tidak mencukupi untuk pembelian persediaan secara sekaligus maka pemesanan dilakukan untuk memenuhi kebutuhan selama satu bulan produksi. Pemesanan persediaan dilakukan oleh manajer pada saat persediaan yang ada digudang telah menipis.

B. Analisis Hasil Penelitian

Sistem informasi akuntansi manajemen merupakan suatu sistem yang menghasilkan informasi bagi pihak manajemen yang digunakan untuk pengambilan keputusan. Dalam penelitian ini keputusan yang diteliti adalah keputusan atas pengelolaan persediaan perusahaan berupa keputusan berapa jumlah pesanan, kapan pemesanan dilakukan, dan berapa jumlah persediaan harus disimpan ketika pemesanan akan dilakukan.

1. Prosedur Pengambilan Keputusan Persediaan

PT. Mutiara Mukti Farma Medan dalam pengambilan keputusan pengelolaan persediaan memperhatikan beberapa hal yaitu: a. Dalam menentukan kuantitas pemesanan persediaan berdasarkan kebutuhan dan ketersediaan persediaan yang ada di gudang b. Bila keuangan memadai maka pemesanan dapat dilakukan sekaligus untuk memenuhi persediaan beberapa bulan Mega Permata Sari : Peranan Sistem Informasi Akuntansi Manajemen Dalam Pengambilan Keputusan Persediaan Pada Pt. Mutiara Mukti Farma Medan, 2008 USU Repository © 2008 c. Bila keuangan tidak mencukupi untuk dilakukan pemesanan, maka jumlah persediaan yang dipesan hanya untuk memenuhi kebutuhan persediaan satu bulan saja. Adapun proses dalam pengambilan keputusan pengelolaan persediaan PT Mutiara Mukti Farma Medan adalah sebagai berikut: a. Bagian unit perencanaan produksi mengajukan permohonan pengadaan persediaan sesuai anggaran produksi kepada manajer produksi b. Manajer produksi melakukan persetujuan terhadap permohonan pengadaan persediaan dan kemudian memberikannya kepada manajer pembelian c. Manajer pembelian selaku pihak yang bertanggung jawab terhadap pengelolaan persediaan meminta kartu stock gudang dari unit gudang bahan baku d. Setelah mengetahui ketersediaan bahan baku yang ada digudang maka manajer pembelian menugaskan staff pembelian untuk mencari tahu harga persediaan yang akan dipesan e. Setelah mengetahui harga dan kuantitas persediaan yang akan dipesan maka manajer pembelian mengajukan permohonan pengadaan persediaan kepada pihak keuangan f. Manajer keuangan mempertimbangkan dana yang tersedia untuk pemesanan persediaan g. Setelah keputusan dana yang tersedia dikeluarkan oleh manajer keuangan, manajer pembelian menugaskan staff pembelian untuk melakukan pemesanan melalui telepon kepada pihak supplier. Mega Permata Sari : Peranan Sistem Informasi Akuntansi Manajemen Dalam Pengambilan Keputusan Persediaan Pada Pt. Mutiara Mukti Farma Medan, 2008 USU Repository © 2008

2. Peranan sistem informasi akuntansi dalam pengambilan keputusan