Metodologi Penelitian. Respon masyarakat sekitar Kampus Al-Mubarok Parung Bogor Jawa Barat terhadap Ahmadiyah

Adapun manfaat dari penelitian ini, antara lain: 1. Sebagai informasi bagi masyarakat pada umumnya tentang sejarah Ahmadiyah di Indonesia. 2. Sebagai bahan informasi bagi ulama dan pemerintah yang berwenang, agar dapat melakukan langkah-langkah yang dapat mengatasi berbagai persoalan yang timbul akibat dari munculnya berbagai aliran yang dapat meresahkan masyarakat.. 3. Untuk memperkaya khazanah keilmuan, khususnya di bidang sosial keagamaan.

H. Metodologi Penelitian.

Untuk memberikan kemudahan kepada penulis dalam penelitian ini, penulis melakukan langkah-langkah penelitian sebagai berikut: 1. Metode dan Jenis Penelitian Metode penelitian yang digunakan dalam penulisan skripsi ini adalah metode kualitatif dengan menggunakan jenis penelitian penelitian lapangan field research. 2. Subjek Penelitian Subjek penelitian ini diklasifikasikan pada sumber data primer dan sumber data sekunder. Sumber data primer, yaitu sumber data yang memberikan data langsung dari lapangan. Data primer penulis peroleh dari hasil wawancara dengan para informan yang berasal dari Desa Pondok Udik, dengan jumlah 20 orang. Sedangkan sumber data sekunder, yaitu data yang mendukung akan tertulisnya laporan ini yang beradal dari buku, makalah, jurnal, koran, maupun website. Kemudian yang menjadi sasaran subjek dari penelitian ini adalah masyarakat Pondok Udik, desa di mana Kampus Al- Mubarok tempat kegiatan Jemaah Ahmadiyah berada. 3. Teknik Pengumpulan Data Terdapat beberapa langkah dalam teknik pengumpulan data, antara lain: a. Observasi Observasi adalah sebuah metode ilmiah berupa pengamatan dan pencatatan secara sistematik mengenai fenomena-fenomena yang diselidiki. 15 Lebih jauh observasi adalah mengamati dan mendengar dalam rangka memahami, mencari jawaban, mencari bukti terhadap fenomena sosial keagamaan perilaku, kejadian-kejadian, keadaan, benda-benda dan simbol-simbol tertentu selama beberapa waktu. Hal yang dilakukan dalam teknik ini adalah mencatat, merekam kemudian memotret fenomena tersebut guna mendapatkan keabsahan. Dalam penelitian ini, penulis melakukan observasi partisipatoris terhadap masyarakat yang berada di sekitar kampus Jemaah Ahmadiyah Al-Mubarok Parung Bogor. Dalam observasi tersebut, penulis berinteraksi dengan masyarakat guna mendapatkan gambaran yang penulis inginkan untuk penyusunan penelitian ini. b. Wawancara interview Dalam hal ini penulis mengadakan wawancara dengan tokoh masyarakat yang ada di sekitar Kampus Al-Mubarok Parung Bogor Jawa Barat. Selain itu juga penulis mewawancarai pemerintah setempat, baik itu 15 Imam Suprayogo dan Tobroni, Misi Metodologi Penelitian Sosial-Agama Bandung:Penerbit PT Remaja Rosdakarya, 2001, Cet ke-1, h. 167. dari pihak kelurahan maupun RTRW setempat untuk mencari informasi yang diperlukan dalam penelitian. 4. Populasi dan Sampel Populasi dari penelitian ini adalah seluruh masyarakat yang berada di sekitar kampus Jemaah Ahmadiyah Al-Mubarok Parung Bogor. Adapun dalam penelitian ini penulis mengambil 20 orang sebagai informan, untuk mendapatkan berbagai informasi yang diperlukan dalam penelitian ini. 5. Teknik Analisa Data Untuk mendapatkan hasil yang valid, sehingga menjadi sebuah laporan penelitian, penulis akan memilih data yang sesuai dengan kebutuhan penelitian. Data yang dikumpulkan melalui daftar pertanyaan yang penulis jadikan pedoman wawancara, kemudian diajukan ke informan dengan melakukan wawancara, akan dianalisa dengan menggunakan analisis kualitatif. Data-data yang penulis peroleh, akan penulis analisa dengan menggunakan kerangka teori yang penulis cantumkan di bab II. 6. Teknik penulisan Adapun teknik penulisan skripsi ini adalah dengan menggunakan buku Pedoman Penulisan Karya Ilmiah Skripsi, Tesis dan Disertasi karangan Hamid Nasuhi et.al. yang diterbitkan oleh CeQDA tahun 2007.

I. Sistematika Penulisan

Laporan penulisan penelitianini ditulis dengan sistematika sebagai berikut: Bab I Pendahuluan, yang terdiri dari latar belakang masalah, batasan dan rumusan masalah, tujuan dan manfaat penelitian, metodologi penelitian, dan sistematika penulisan. Bab II Kajian Teori, yang membahas tentang pengertian respon, teori interaksi, dan masyarakat yang terdiri dari pengertian masyarakat dan tipe-tipe masyarakat. Bab III Gambaran Umum Lokasi Penelitian, yang membahas tentang kondisi geografis desa, kondisi sosial demografis yang terdiri dari: kondisi ekonomi, kondisi pendidikan, kondisi sosial keagamaan, Bab IV Ahmadiyah dan Masyarakat, yang membahas tentang sejarah singkat Ahmadiyah, respon masyarakat terhadap Ahmadiyah, respon masyarakat terhadap tindakan anarkis pada Ahmadiyah, respon masyarakat terhadap keputusan MUI mengenai pelarangan, keberadaan Jamaah Ahmadiyah dan keagamaan masyarakat Bab V Penutup, yang terdiri dari kesimpulan dan saran-saran serta dilengkapi dengan daftar pustaka dan lampiran-lampiran pendukung.

J. BAB II