Tempat Penyelenggaraan Pendidikan Fakultas Keguruan dan Ilmu

fakultas. Bagian admistrasi yang ada di FKIP UNS dibagi dalam empat sub bagian yang meliputi : 1 Sub bagian Pendidikan, mempunyai tugas : a. Melakukan administrasi pendidikan b. Melakukan administrasi penelitian c. Melakukan administrasi pengabdian masyarakat 2 Sub bagian Keuangan dan Kepegawaian, mempunyai tugas : a. Melakukan administrasi keuangan b. Melakukan administrasi kepegawaian 3 Sub bagian Kemahasiswaan, mempunyai tugas : a. Melakukan administrasi kemahasiswaan b. Melakukan administrasi alumni 4 Sub bagian Umum dan Perlengkapan, mempunyai tugas : a. Melakukan urusan tata usaha b. Melakukan urusan rumah tangga c. Melakukan urusan perlengkapan

e. Unsur penunjang

1 Perpustakaan Perpustakaan mempunyai fungsi pelayanan bahan pustaka dan kegiatan lain untuk keperluan pendidikan dan pengajaran, penelitian serta pengabdian kepada masyarakat, kepada mahasiswa, dosen, dan karyawan di lingkungan FKIP UNS pada umumnya. 2 Kurikulum Kurikulum yang berlaku adalah kurikulum nasional yang telah ditetapkan dengan SK Rektor No. 398PT.40.H1995, dan telah direkontruksi kembali tahun 2002.

4. Tempat Penyelenggaraan Pendidikan Fakultas Keguruan dan Ilmu

Pendidikan FKIP UNS Surakarta Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan merupakan fakultas dengan mahasiswa terbanayak di universitas Sebelas Maret Surakarta, sehingga untuk melaksanakan pendidikan dibutuhkan lebih banyak gedung beserta lebih banyak fasilitas perkuliahan. Adapun tempat penyelenggaraan pendidikan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UNS dibagi menjadi lima tempat, yaitu : 1 Kampus FKIP I Kampus FKIP ini beralamat di Jl. Ir Sutami 36 A Kentingan Surakarta. Di lokasi inilah letak gedung Dekanat, yaitu tempat dimana para steakholder tingkat fakultas menjalankan aktivitasnya. Selain itu dilokasi ini juga merupakan tempat penyelenggaraan pendidikan bagi : a. Jurusan Ilmu Pendidikan kecuali Program Studi PGSD dan PGTK b. Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni c. Jurusan Pendidikan Ilmu Sosial d. Jurusan Pendidikan MIPA 2 Kampus FKIP II Kampus FKIP II ini beralamat di Ngoresan Jebres Surakarta. Di lokasi ini dilaksanakan pendidikan bagi Jurusan Pendidikan Olahraga dan Kesehatan. 3 Kampus FKIP III Kampus FKIP III ini beralamat di Jl. Menteri Supeno Manahan Surakarta. Di lokasi ini diselenggarakan pendidikan bagi Jurusan Pendidikan Olahraga dan Kesehatan dan PGSD Guru Penjas. 4 Kampus FKIP IV Kampus FKIP IV ini beralamat di Jl. Slamet Riyadi 449 Kleco Surakarta. Di lokasi ini diselenggarakan pendidikan bagi Program PGSD Guru Kelas dan PGTK. 5 Kampus FKIP V Kampus FKIP V ini beralamat di Jl. Raya Kartasura. Di lokasi ini diselenggarakan pendidikan bagi Jurusan Pendidikan Teknik dan Kejuruan. 6 Kampus FKIP VI Kampus FKIP VI ini beralamat di Jl. Kepodang 67 A Kebumen. Di lokasi ini diselenggarakan pendidikan Program PGSD Guru Kelas dan PGTK.

B. Deskripsi Masalah Penelitian

1. Peran Kepemimpinan Visioner Untuk Menghasilkan Calon

Pendidik yang Berkarakter Kuat dan Cerdas di FKIP UNS Proses pencapaian tujuan sebuah organisasi tidak lepas dari keberadaan seorang pemimpin. Pemimpin yang dibahas dalam penelitian ini adalah pemimpin visioner, yaitu pemimpin yang dalam memimpin aktivitas organisasinya berusaha menekankan pada visi dan misi yang telah ditentukan bersama-sama kepada anggota sebagai pedoman dalam menjalankan aktivitas, sehingga langkah-langkah kerja mulai dari perencanaan, sosialisasi, pelaksanaan, dan evaluasi merupakan perwujudan dari visi dan misi organisasi. Seorang pemimpin visioner diharapkan mampu untuk mengartikulasikan visi dan misi bagi seluruh anggota dalam organisasi. Visi dan misi bagi organisasi juga merupakan hal yang penting, sebab dengan adanya visi dan misi anggota organisasi akan lebih tahu arah dan tujuan yang akan dicapai. Selain itu semua aktivitas anggota dalam organisasi tersebut akan selalu berorientasi pada visi dan misi yang akhirnya pencapaian tujuan organisasi secara langsung maupun tidak langsung merupakan implementasi dari visi yang akan mempercepat dan memperlancar pencapaian tujuan. Hal ini sesuai dengan apa yang disampaikan oleh informan I pada tanggal 24 Juli 2009 : Visi dan misi pada sebuah organisasi sangatlah penting artinya, sebab akan sangat membantu bagi semua elemen organisasi baik pemimpin maupun anggota pada tingkat paling bawah. Dari visi dan misi yang telah dirumuskan bersama itu akan muncul rasa memiliki kesamaan pandangan, kesamaan pola berfikir, kesamaan tanggungjawab untuk kesuksesan bersama dalam mencapai tujuan organisasi, sebab visi dan misi akan selalu menjadi pegangan dalam beraktivitas.