Senat Fakultas Unsur Pelaksana Akademik

bidang administrasi umum, keuangan, kepegawaian, perlengkapan, kerumahtanggaan, pemeliharaan ketertiban dan ketatausahaan. 3 Pembantu Dekan Bidang Kemahasiswaan yang selanjutnya disebut sebagai Pembantu Dekan III, yang mempunyai tugas membantu Dekan dalam memimpin pelaksanaan kegiatan dibidang pembinaan serta layanan kesejahteraan mahasiswa.

b. Senat Fakultas

Senat fakultas adalah badan normatif dan perwakilan tertingi di lingkungan fakultas yang memiliki wewenang untuk menjabarkan kebijakan dan peraturan universitas. Senat FKIP UNS terdiri atas guru besar, pimpinan fakultas, para ketua jurusan dan wakil dosen.

c. Unsur Pelaksana Akademik

1 Jurusan Jurusan adalah unsur pelaksana akademik pada fakultas dibidang studi tertentu yang berada di bawah dekan. Jurusan dipimpin oleh seorang ketua jurusan yang dipilih diantara tenaga pengajar dan bertanggungjawab secara langsung kepada dekan. Dalam pelaksanaan tugas sehari-hari ketua jurusan dibantu oleh sekretaris jurusan. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UNS memiliki enam jurusan, yaitu : a. Jurusan Ilmu Pendidikan IP b. Jurusan Ilmu Penetahuan Sosial PIPS c. Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam PMIPA d. Jurusan Bahasa dan SeniPBS e. Jurusan Pendidikan Teknik dan Kejuruan PTK f. Jurusan Pendidikan Olahraga dan Kesehatan POK 2 Program studi Program Studi adalah unsur pelaksana akademik pada jurusan dibidang studi tertentu yang berada dibawah ketua jurusan. Program studi dipimpin oleh seorang ketua program studi yang dipilih diantara tenaga pengajar dan bertanggungjawab secara langsung kepada ketua jurusan. Dalam pelaksanaan tugas sehari-hari ketua program studi dibantu oleh sekretaris program studi. Program studi yang ada pada masing-masing jurusan di FKIP UNS adalah : a. Jurusan Ilmu Pendidikan, dengan program studi : 1. Pendidikan Luar Biasa PLB 2. Bimbingan dan Konseling 3. Pendidikan Guru Sekolah Dasara PGSD 4. Pendidikan Guru Taman Kanak-kanak PGTK b. Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial PIPS, dengan program studi : 1. Pendidikan Ekonomi yang terdiri atas : a Bidang Keahlian Khusus Pendidikan Tata Niaga b Bidang Keahlian Khusus Pendidikan Akuntansi c Bidang Keahlian Khusus Pendidikan Administrasi Perkantoran 2. Pendidikan Kewarganegaraan PKn 3. Pendidikan Geografi 4. Pendidikan Sejarah 5. Pendidikan Sosiologi dan Antropologi c. Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam PMIPA, dengan program studi : 1. Pendidikan Matematika 2. Pendidikan Fisika 3. Pendidikan Kimia 4. Pendidikan Biologi d. Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni PBS, dengan program studi : 1. Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dan Daerah 2. Pendidikan Bahasa Inggris 3. Pendidikan Seni Rupa e. Jurusan Pendidikan Teknik dan Kejuruan PTK, dengan program studi : 1. Pendidikan Teknik Mesin 2. Pendidikan Teknik Bangunan f. Jurusan Pendidikan Olahraga dan Kesehatan POK, dengan program studi : 1. Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi 2. Pendidikan Kepelatihan Olahraga 3 Laboratorium Laboratorium merupakan sarana atau perangkat penunjang pelaksanaan pendidikan pada jurusan pendidikan akademik dan profesional. Laboratorium dipimpin oleh seorang dosen yang keahliannya telah memenuhi persyaratan sesuai dengan bidang ilmu pengetahuan, teknologi, dan kesenian tertentu sebagai penunjang pelaksanaan tugas pokok jurusan sesuai dengan ketentuan bidang yang bersangkutan. Laboratorium FKIP UNS tidak mengacu pada jurusan, tetapi mengacu pada program studi. Oleh karena itu pada setiap program studi dan BKK mempunyai laboratorium masing-masing yang dipimpin oleh ketua laboratorium dan bertanggungjawab secara langsung kepada ketua program atau ketua BKK masing-masing. 4 Dosen Dosen adalah tenaga pengajar di lingkungan fakultas yang bertanggungjawab secara langsung kepada dekan. Dosen yang ada di FKIP UNS terdiri atas dosen biasa tetap, dosen luar biasa, dan dosen tamu. Jenis dan jenjang kepangkatan tenaga pengajar diatur sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

d. Unsur Pelaksana Administrasi