Faktor resiko Berat Badan Lahir Rendah

6. Sistem Hematologi Bayi yang lahir dengan BBLR lebih mudah mengalami masalah hematologi jika dibandingkan dengan bayi yang lahir cukup bulan. Disebabkan antara lain: a. Usia eritrosit yang pendek b. Pembuluh darah kapiler yang mudah rapuh c. Berkurangnya darah akibat dari pemeriksaan laboratorium yang sering 7. Sistem Imunologi Bayi yang lahir dengan BBLR mudah sekali terkena infeksi, karena sistem kekebalan tubuh yang masih terbatas 8. Sistem Integument Bayi yang lahir dengan BBLR mempunyai struktur kulit yang masih sangat tipis sehingga mudah terjadi gangguan integritas kulit.

2.2.5 Perawatan BBLR

Perawatan pada bayi BBLR sangat diperlukan dikarenakan untuk menunjang kesalamatan bayi, yaitu: 10 a. Mempertahankan suhu tubuh dengan ketat dengan cara di taruh pada inkubator bila tidak ada dengan metode kanguru, karena bayi BBLR mudah mengalami hipotermi. b. Mencegah infeksi dengan ketat. Dikarenakan bayi BBLR sangat mudah terkena infeksi dikarenakan belum sempurnanya sistem imun bayi. c. Pengawasan nutrisi ASI. Refleks menelan BBLR belum sempurna, oleh sebab itu pemberian nutrisi harus dilakukan dengan cermat. d. Penimbangan ketat. Perubahan berat badan bayi mencerminkan keadaan gizi bayi yang erat kaitanya dengan daya tahan tubuh. e. Penggantian kain yang basah dengan kain yang kering dan bersih. f. Menutup kepala bayi dengan topi. g. Jaga kebersihan tali pusat.

2.3 Umur Ibu mempengaruhi berat badan lahir

2.3.1 Kurang dari 20 tahun

Kehamilan dibawah umur 20 tahun memilki resiko tinggi terjadinya BBLR dibanding hamil pada umur 20-35 tahun, karena pada umur yang masih muda pertumbuhan dan perkembangan belum sepenuhnya optimal. Selain dari itu hamil pada umur muda emosi dan kejiwaannya belum dapat menanggapi kehamilanya secara sempurna. 11,12

2.3.2 Lebih dari 35 tahun

Kehamilan di atas umur 35 tahun juga tidak dianjurkan karena memilki resiko untuk terjadinya BBLR, karena pada usia ini sering muncul penyakit seperti hipertensi, tumor jinak peranakan ataupun penyakit degeneratif dan juga bisa dikarenakan pada usia ini semua organ kemampuan fungsinya sudah mulai menurun. 11,12 2.4 Paritas Ibu sebagai faktor resiko BBLR 2.4.1 Definisi Paritas Paritas adalah banyaknya kelahiran hidup yang dipunyai oleh seorang ibu. 9

2.4.2 Klasifikasi Paritas

Jumlah paritas terbagi menjadi 3, yaitu: 9 a Primipara Primipara adalah wanita yang telah melahirkan seorang anak, yang cukup besar untuk hidup di dunia luar. b Multipara Multipara adalah wanita yang telah melahirkan seorang anak lebih dari satu kali c Grandemultipara Grandemultipara adalah wanita yang telah melahirkan 5 orang anak atau lebih.