Jenis-Jenis Laporan Keuangan Laporan Keuangan Perusahaan 1. Pengertian Laporan Keuangan

3. Laporan Keuangan sebagai Informasi dalam Menilai Kinerja Keuangan

Kinerja perusahaan yang baik adalah perusahaan yang hasil kerjanya di atas perusahaan pesaingnya atau di atas rata-rata perusahaan sejenis. Menurut Darsono dan Ashari 2005 : 5 laporan keuangan yang disusun dan disajikan kepada semua pihak yang berkepentingan dengan eksistensi suatu perusahaan, pada hakikatnya merupakan alat komunikasi. Artinya laporan keuangan itu adalah suatu alat yang penting yang digunakan untuk mengkomunikasikan informasi keuangan dari suatu perusahaan dan kegiatan-kegiatannya kepada mereka yang berkepentingan dengan perusahaan tersebut. Salah satu kegunaan dari laporan keuangan adalah untuk menyediakan informasi kinerja keuangan perusahaan yang sangat berperan penting dalam penentuan keputusan dan pengavaluasian atas pencapaian perusahaan tersebut. Kinerja keuangan suatu perusahaan dapat disajikan dengan beberapa perhitungan, salah satunya adalah dengan rasio keuangan dan analisis arus kas.

C. Rasio Keuangan 1. Pengertian Rasio Keuangan

Untuk dapat memperoleh gambaran tentang perkembangan keuangan suatu perusahaan perlu diadakan interprestasi atau analisa terhadap data keuangan dari suatu perusahaan, dan data keuangan tersebut tercermin dalam laporan keuangan. Menurut Simamora 2002:357, analisis rasio merupakan cara penting untuk menyatakan hubungan-hubungan yang bermakna di antara komponen- komponen dari laporan-laporan keuangan. Rasio Keuangan adalah alat analisis keuangan perusahaan untuk menilai kinerja suatu perusahaan berdasarkan perbandingan data keuangan yang terdapat pada pos laporan keuangan. Rasio menggambarkan suatu hubungan atau perimbangan antara suatu jumlah tertentu dengan jumlah yang lain. Menurut Sawir 2009:6, Rasio keuangan merupakan salah satu alat untuk menilai kinerja dan kondisi keuangan perusahaan. Menurut Harahap 2008:298, Rasio keuangan adalah angka yang diperoleh dari hasil perbandingan dari satu pos laporan keuangan dengan pos lainnya yang mempunyai hubungan yang relevan dan signifikan berarti. Analisis rasio mempunyai keunggulan dan keterbatasan. Keunggulan analisis rasio, sebagai berikut : 1. Rasio merupakan angka-angka atau ikhtisar statistik yang lebih mudah dibaca dan ditafsirkan. 2. Rasio merupakan pengganti yang lebih sederhana dari informasi yang disajikan laporan keuangan yang sangat rinci dan rumit. 3. Mengetahui posisi perubahan di tengah industri lain. 4. Sangat bermanfaat untuk bahan mengisi model-model pengambilan keputusan dan model proteksi. 5. Memudahkan untuk membandingkan perusahaan dengan perusahaan lain atau melihat perkembangan perusahaan secara periodik. 6. Memudahkan untuk melihat trend perusahaan serta melakukan prediksi di masa yang akan datang.