Pergaulan Remaja 1. Pengertian TA’ MARBUTAH

5 Akhlak Kurikulum 2013 AYO MENDALAMI MATERI Selanjutnya anda pelajari uraian berikut ini dan Anda kembangkan dengan mencari materi tambahan dari sumber belajar lainnya.

A. Pergaulan Remaja 1. Pengertian

Pergaulan merupakan proses interaksi yang dilakukan oleh individu dengan individu lainnya. Pergaulan juga bisa dilakukan oleh individu dengan kelompok. Sebagai makluk sosial, manusia pasti berinteraksi dengan manusia lain. Pergaulan berpengaruh besar da- lam pembentukan kepribadian seorang. Dengan begitu, pergaulan akan mencerminkan kepribadiannya. Jika pergaulannya positif maka kepribadiannya pun positif. Sebaliknya jika pergaulannya adalah pergaulan yang negatif maka kepribadiannyapun juga negatif. Remaja adolensence berarti tumbuh atau tumbuh menjadi dewasa. Masa remaja menunjukkan dengan jelas sifat transisi atau peralihan karena remaja belum memperoleh status dewasa dan tidak lagi memiliki status anak. Masa remaja berlangsung antara umur 12 tahun sampai dengan 21 tahun bagi wanita dan 13 tahun sampai dengan 22 tahun bagi pria. Dalam masa ini anak mengalami masa pertumbuhan dan masa perkembangan isi- knya maupun perkembangan psikisnya. Mereka bukanlah anak-anak baik bentuk badan ataupun cara berpikir atau bertindak, tetapi bukan pula orang dewasa yang telah matang. Pada masa ini terjadi proses pematangan baik itu pematangan isik, maupun psikol- ogis. Masa remaja merupakan masa yang sangat penting, sangat kritis dan sangat rent- an, karena bila manusia melewati masa remajanya dengan kegagalannya, dimungkinkan akan menemukan kegagalan dalam perjalanan kehidupan pada masa berikutnya. Sebali- knya bila masa remaja itu diisi dengan penuh kesuksesan, kegiatan yang sangat produktif dan berhasil guna dalam rangka menyiapkan diri untuk memasuki tahapan kehidupan selanjutnya, dimungkinkan manusia itu akan mendapatkan kesuksesan dalam perjalanan hidupnya. Dengan demikian, masa remaja menjadi kunci sukses dalam memasuki taha- pan kehidupan selanjutnya. Pada masa ini masa remaja, manusia banyak mengalami perubahan yang sangat fundamental dalam kehidupan baik perubahan isik dan psikis kejiwaan dan mental. Dalam usia remaja ini biasanya seorang sangat labil, mudah terpengaruh, suka men- coba, rasa ingin tahu yang tinggi terhadap sesuatu yang baru yang mungkin diketahui apakah itu baik atau tidak. Oleh sebab itu, ramaja harus berhati-hati dalam melakukan pergaulan. Jangan sampai terjebak pada pergaulan yang negatif. B u k u S i s w a K e l a s X 6

B. Menerapkan Akhlak Terpuji dalam Pergaulan Remaja