Lokasi dan Waktu Penelitian Objek Penelitian Jenis Penelitian Kerangka Konseptual Instrumen Penelitian

BAB IV METODOLOGI PENELITIAN

Metodologi penelitian dilakukan untuk mengetahui komponen-komponen yang akan dinilai serta batasan-batasan dan bagaimana cara mengukurnya. Selanjutnya, dilakukan proses pemecahan masalah yang digunakan untuk menyelesaikan persoalan yang timbul, yang disusun berdasarkan latar belakang dan tujuan yang ingin dicapai dengan menggunakan teori-teori pendukung dalam pemecahan masalah, dan melakukan pengumpulan data, baik melalui literatur maupun studi lapangan, melakukan pengolahan data sampai pada penarikan kesimpulan dari permasalahan yang diteliti.

4.1. Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian dilaksanakan di UD. Henry Shoes yang terletak di Jln. Utama, Gang M. Syukur Medan. Waktu penelitian dilakukan pada bulan November 2011 sampai bulan Mei 2012.

4.2. Objek Penelitian

Objek penelitian yang diamati adalah operator pekerja pada stasiun tapak, dimensi tubuh pekerja aktual dan dimensi fasilitas kerja aktual. UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

4.3. Jenis Penelitian

Menurut metode penelitian, jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif karena penelitian yang dilaksanakan dengan tujuan untuk mendeskripsikan secara sistematik, faktual dan akurat tentang fakta-fakta dan sifat- sifat suatu objek atau populasi tertentu.

4.4. Kerangka Konseptual

Kerangka konseptual adalah suatu model konseptual yang menunjukkan hubungan logis antara faktor-faktor yang telah diidentifikasi yang penting dengan masalah penelitian. . Kerangka konseptual penelitian ini dapat dilihat pada Gambar 4.1. Gambar 4.1. Kerangka Konseptual Penelitian

4.5. Instrumen Penelitian

Instrumen yang digunakan pada dalam penelitian ini adalah: 1. Kamera digital yang berfungsi untuk mengambil video dan foto pekerja. Identifikasi awal dengan Standar Nordic Questionaire Level Musculoskeletal Disorders Penentuan dimensi yang dibutuhkan untuk perancangan alat bantu Postur Kerja Fasilitas Kerja Penilaian Postur Kerja dengan menggunakan Metode RULA Perancangan fasilitas kerja usulan yang ergonomis untuk mengurangi resiko musculoskeletal disorders UNIVERSITAS SUMATERA UTARA 2. SNQ, digunakan untuk identifikasi awal menilai keluhan otot yang dialami operator. 3. Rapid Upper Limb Assesment RULA Worksheet, yang akan digunakan untuk menilai setiap pergerakan leher neck, kaki leg, lengan atas upper arm, lengan bawah lower arm, pergelangan tangan wrist, punggung trunk, serta mengukur beban loadforce, dan kegiatan activity. 4. Meteran, digunakan untuk mengukur panjang, lebar dan tinggi fasilitas kerja aktual operator. 5. Human Body Martin dan kursi anthropometri digunakan untuk mengukur data dimensi operator. 6. Goniometer digunakan untuk mengukur sudut yang dibentuk oleh postur kerja.

4.6. Pengumpulan Data