K. Teknik Analisis Data
Menurut Sugiyono 2014: 147, analisis data merupakan kegiatan setelah data dari seluruh responden atau sumber data lain terkumpul. Kegiatan dalam analisis data
adalah  mengelompokkan  data  berdasarkan  variabel  dan  jenis  responden, mentabulasi  data  berdasarkan  variabel  dari  seluruh  responden,  menyajikan  data
tiap  variabel  yang  diteliti,  melakukan  perhitungan  untuk  menjawab  rumusan masalah dan melakukan perhitungan untuk menguji hipotesis yang telah diajukan.
Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan statistik sebagai berikut.
1. Statistik Deskriptif
Analisis  statistik  deskriptif  biasanya  digunakan  untuk  mencari  kuatnya hubungan antara variabel melalui analisis korelasi, regresi, serta membuat
perbandingan dengan membandingkan rata-rata data sampel atau populasi. Dalam  statistik  deskriptif  penyajian  data  dapat  berupa  tabel,  grafik,
diagram  lingkaran,  pictogram,  perhitungan  modus,  median,  mean, persentil,  perhitungan  penyebaran  data  melalui  perhitungan  rata-rata,  dan
standar deviasi, perhitungan presentase Sugiyono, 2014: 147-148.
2. Statistik Inferensial
Statistik Inferensial menurut Sugiyono 2014: 148-149, merupakan teknik statistik yang berfungsi untuk menganalisis suatu data sampel dan hasilnya
diberlakukan  untuk  populasi.  Statistik  inferensial  diberlakukan  untuk seluruh  populasi  yang  didasarkan  pada  data  sampel  sehingga
kebenarannya  disebut  dengan  peluang.  Pada  penelitian  ini  statistik inferensial menggunakan analisis regresi sederhana.
L.  Regresi Linier Sederhana
Analisis regresi linier sederhana adalah hubungan secara linier antara satu variabel independen X dengan variabel dependen Y. Analisis ini untuk mengetahui arah
hubungan  antara  variabel  independen  dengan  variabel  dependen  apakah  positif atau  negatif  dan  untuk  memprediksi  nilai  dari  varibel  dependen  apabila  nilai
variabel  independen  mengalami  kenaikan  atau  penurunan.  Data  yang  digunakan biasanya  berskala  interval  atau  rasio.  Rumus  regresi  linear  sederhana  sebagai
berikut: Y = a + bX
Sumber : Sugiyono 2014: 188
Keterangan: Y = Variabel dependen nilai yang diprediksikan
X = Variabel independen a = Konstanta nilai nilai Y apabila X = 0
b = Koefisien regresi nilai peningkatan ataupun penurunan
M. Pengujian Hipotesis
Pengujian  hipotesis  dilakukan  untuk  mengetahui  apakah  terdapat  pengaruh signifikan  antara  variabel  bebas  terhadap  variabel  terikat  digunakan  statistik
parametrik  analisis  linear  sederhana  atau  tunggal.  Uji  hipotesis  yang  ada  pada penelitian ini secara statistik setidaknya dapat diukur dari nilai statistik F statistik
dan nilai koefisien determinasi.