Identifikasi Masalah Penelitian Rumusan Masalah Penelitian

Angga Mulyana, 2015 PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PEER TEACHING DANMODEL INKUIRI TERHADAP HASIL BELAJAR SENAM PADA SISWI DI SMP NEGERI 5 BANDUNG Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu menganalisa data serta dapat menarik kesimpulan. Berdasarkan rasional di atas maka penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 5 Bandung dengan judul “Pengaruh Model Pembelajaran Peerteaching dan inkuiri terhadap hasil belajar Pada Pembelajaran Senam siswi di SMPN 5 Bandung.

B. Identifikasi Masalah Penelitian

Dari latar belakang masalah di atas terdapat beberapa permasalahan yang ditemui oleh peniliti saat di lapangan diantaranya yaitu : 1. Minimnya pengetahuan guru Penjas mengenai model pembelajaran 2. Jarang ditemukan guru penjas yang menggunakan model pembelajaran pearteaching 3. Jarang di temukan guru penjas yang menggunakan model pembelajaran inkuiri 4. Kurang aktifnya siswa, sehingga suasana belajar yang monoton 5. Hasil belajar yang kurang dalam pembelajaran Dari kelima permasalahan yang muncul di atas, selanjutnya penulis mengemukakan masalah yang teridentifikasi yaitu: Model Apakah yang digunakan guru Penjas saat proses pembelajaran Penjas berlangsung? Bagaimana pemahaman Guru Penjas tentang model-model pembelajaran Penjas? Bagaimana hasl belajar siswi saat pembelajaran Penjas ? Model apakah yang dapat mempengaruhi hasil belajar siswi dalam mengikuti pembelajaran Penjas ? Model pembelajaran apa yang digunakan oleh mayoritas guru dalam pembelajaran Penjas ? Model pembelajaran apa yang dapat memberikan pengaruh dalam hasil belajar siswi pada pembelajaran senam ? Mengacu dari pertanyaan di atas, maka dalam hal ini peneliti ingin memberikan sebuah treatment atau perlakuan model pembelajaran yang akan diberikan pada siswa pada saat pembelajaran penjas berlangsung. Model Angga Mulyana, 2015 PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PEER TEACHING DANMODEL INKUIRI TERHADAP HASIL BELAJAR SENAM PADA SISWI DI SMP NEGERI 5 BANDUNG Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu pembelajaran penjas yang akan diberikan dalam penelitian ini adalah Model Pembelajaran pearteaching dan inkuiri

C. Rumusan Masalah Penelitian

Berdasarkan penjelasan yang telah diuraikan dalam latar belakang masalah, maka peneliti mencoba menjabarkan kembali permasalahan yang timbul sehingga peneliti betul-betul merasa tertarik untuk meneliti lebih lanjut. Dengan ini peneliti merumuskan masalah penelitian ini ke dalam pertanyaan berikut : 1. Apakah model pembelajaran peerteaching berpengaruh pada hasil belajar senam siswi ? 2. Apakah model pembelajaran inkuiri berpengaruh pada hasil belajar senam siswi ? 3. Apakah terdapat perbedaan hasil belajar antara model pembelajaran peerteaching dan model inkuiri terhadap senam siswi ?

D. Tujuan Penelitian