Identifikasi Masalah Pembatasan Masalah Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

6 kelas VII B. Materi tentang permainan pernah diberikan dalam proses belajar mengajar di SMP Negeri 15 Yogyakarta. Permainan yang akan diberikan adalah permainan baru untuk media pembelajaran bagi siswa-siswa khususnya siswa kelas VII B. Metode permainan bertujuan agar siswa dan siswi kelas VII B meningkatkan keterampilan interpersonal. Mengacu pada hasil penelitian Septianto 2013:42, bahwa belajar melalui permainan lebih mudah dipahami dan dipraktekkan daripada belajar hanya dengan membaca, menulis, atau mendengarkan. Di dalam permainan siswa dituntut untuk menggunakan aspek kognitif dan psikomotoriknya. P e r m a i n a n diharapkan dapat meningkatkan keterampilan interpersonal siswa. Hal ini didasarkan juga dari penelitian Eva Imania Eliasa, 2011: 17 bahwa program bimbingan pribadi sosial melalui permainan meningkatkan kompetensi intrapersonal dan interpersonal siswa, kegiatan permainan bermanfaat untuk meningkatkan keberanian dalam bertindak maupun berpendapat serta membentuk pola pikir kreatif dan dapat meningkatkan kecerdasan emosional, spiritual dalam berinteraksi. Permainan merupakan bentuk pengalaman dalam pemberian layanan kepada siswa dari apa yang mereka lakukan, karena dalam permainan terjadi interaksi dari siswa kepada siswa lain yang efektif. Berdasarkan uraian di atas, serta permasalahan yang muncul maka penulis tertarik untuk mengadakan penelitian dengan j udul “Upaya Peningkatan Ketrampilan Interpersonal Melalui Permainan pada Siswa Kelas VII B SMP Negeri 15 Yogyakarta”.

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah di atas dapat diidentifikasi beberapa permasalahan sebagai berikut : 1. Siswa dalam pergaulan sehari-sehari cenderung kurang peduli dengan orang lain dan kurang menghargai baik pada teman. 7 2. Dalam kegiatan belajar mengajar siswa kurang menghargai keberadaan guru dan cenderung pasif bila tidak disuruh guru, saat proses pembelajaran. 3. Keterampilan interpersonal yang rendah sehingga siswa cenderung bergerombol pada satu kelompok geng. 4. Sebenarnya guru BK maupun pihak sekolah sudah melakukan banyak cara untuk mengatasi permasalahan tentang siswa yang kurang menguasai keterampilan interpersonal namun cara-cara tersebut belum mendapatkan hasil yang memuaskan.

C. Pembatasan Masalah

Berdasarkan latar belakang dan identifikasi masalah di atas, selanjutnya dapat diketahui bahwa penelitian ini lebih terfokus dan mendalam kajiannya, perlu ada pembatasan masalah penelitian. Oleh karena itu, penelitian ini dibatasi pada permasalahan Peningkatan Ketrampilan Interpersonal Melalui Permainan pada Siswa kelas VII B SMP N 15 Yogyakarta.

D. Perumusan Masalah

Berdasarkan identifikasi masalah di atas, rumusan masalah yang akan menjadi fokus penelitian adalah sebagai berikut Bagaimanakah penerapan metode permainan dalam upaya meningkatkan keterampilan interpersonal pada siswa kelas VII B SMP N 15 Yogyakarta?

E. Tujuan Penelitian

8 Berdasarkan rumusan masalah tersebut, tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan keterampilan interpersonal melalui permainan pada siswa kelas VII B SMP N 15 Yogyakarta.

F. Manfaat Penelitian

Secara praktis penelitian ini dapat bermanfaat bagi siswa, guru, sekolah, peneliti, serta bagi pengembangan ilmu pengetahuan. 1. Manfaat Teoritis Hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah khasanah ilmu pengetahuan bagi para insan akademis dalam pengetahuan ilmu Bimbingan dan Konseling. Memperkaya kajian empiris mengenai keterampilan interpersonal yang di tingkatkan dengan Permainan. Dengan bertambahnya kajian ini seyogyanya akan dapat dikembangkan penelitian-penelitian lanjutann dalam topik yang sama maupun berbeda. 2. Manfaat Praktis a. Bagi siswa Membantu siswa untuk meningkatkan keterampilan interpersonal dalam mengikuti pembelajaran bermain sehingga kualitas kepribadian dan hasil belajarnya meningkat. b. Bagi guru BK Dapat memberikan sumbangan informasi dalam menyajikan materi secara inovatif dan kreatif kepada guru tentang metode permainan. c. Bagi Peneliti Memperkaya pengetahuan tentang penelitian dan wawasan tentang peningkatan keterampilan interpersonal melalui permainan berkelompok. 9 10 BAB II KAJIAN PUSTAKA

A. Keterampilan Interpersonal