Panti Imam Panti Umat Kamar Pengakuan

76 sebuah Gereja Katolik memiliki pembagian ruang dengan fasilitas-fasilitas sebagai berikut.

4.4.3.1 Panti Imam

Menurut Windhu 1997, Panti Imam adalah tempat imam memimpin perayaan liturgi. Di Panti Imam terdapat altar, mimbar, kredes, tempat duduk imam serta para pembantunya prodiakon paroki, misdinar, dan petugas lainnya, tebernakel, dan lampu Tuhan. Pada Panti Imam Graha Maria Annai Velangkanni ini juga terdapat perlengkapan yang umum dimiliki oleh Gereja Katolik pada umumnya seperti altar, mimbar, kredes, tempat duduk imam serta para pembantunya, tabernakel dan lampu tuhan. Perlengkapan tersebut dapat dilihat pada gambar di bawah ini. Gambar 4.34 Denah Panti Imam Graha Maria Annai Velangkanni Sumber : Diolah dari hasil observasi 77 Gambar 4.35 Panti Imam Graha Maria Annai Velangkanni Sumber : Diolah dari hasil observasi No. Keterangan 1 Altar 2 Mimbar 3 Kredes 4 Tempat duduk imam serta pembantunya 5 Tabernakel 6 Lampu Tuhan

4.4.3.2 Panti Umat

Panti umat adalah tempat beribadah umatjema’at. Pada panti umat ini sendiri disediakan banyak fasilitas tempat duduk dan biasanya dilengkapi juga dengan tempat untuk berlutut agar umat dapat mengikuti tata cara liturgi ibadah yang sudah ditetapkan. 1 2 3 4 5 6 78 Pada Graha Maria Annai Velangkanni sendiri juga terdapat panti umat, yang dipenuhi oleh fasilitas tempat duduk untuk para umatjema’at beribadah. Kursi duduk panjang yang sederhana dan terbuat dari kayu tersusun rapi menambah kesakralan tempat beribadah pada Gereja Katolik ini. Gambar 4.36 Denah Panti Umat Graha Maria Annai Velangkanni Sumber : Diolah dari hasil observasi Gambar 4.37 Panti Umat Graha Maria Annai Velangkanni Sumber : Dokumentasi Pribadi 2015 79

4.4.3.3 Kamar Pengakuan

Kamar pengakuan ini adalah tempat memenerima Sakramen Tobat. Pada Graha Maria Annai Velangkanni sendiri terdapat 2 ruang kamar pengakuan, yang terletak tepat dikanan dan kiri Gereja setelah pintu masuk ruangan. Perletakan kamar pengakuan ini juga sesuai dengan arsitektur Gereja Katolik pada umumnya. Menurut malino 2012, Kamar pengakuan adalah tempat menerima Sakramen Tobat. Ruang ini terbagi atas dua ruang bersekat kasa, masing-masing untuk Imam dan pengakuan dosa. Di dalamnya biasanya terdapat Salib dan bangku untuk berlutut. Kamar pengakuan ini biasanya terletak di sayap kanan dan kiri bagian dalam Gereja. Biasanya ada lebih dari satu kamar. Gambar 4.38 Denah Kamar Pengakuan Graha Maria Annai Velangkanni Sumber : Diolah dari hasil observasi Gambar 4.39 Kamar Pengakuan Graha Maria Annai Velangkanni Sumber : Dokumentasi Pribadi 2015 80

4.4.3.4 Balkon