9 keseluruhan  atau  memperbaiki  sistem  yang  telah  ada.  Beberapa  hal  yang
menyebabkan  sistem  yang  lama  perlu  diganti  atau  diperbaiki,  yaitu: Adanya permasalahan-permasalahan yang timbul dalam sistem yang lama,
untuk  meraih  kesempatan,  adanya  instruksi-instruksi  dan  tujuan Perancangan Sistem Informasi Akuntansi
Siklus akuntansi secara garis besar menggambarkan proses pengidentifikasian bukti  transaksi,  pencatatan  transaksi  ke  dalam  jurnal  umum  posting  jurnal  ke
buku besar, pengelompokan bukti – bukti transaksi ke dalam golongan transaksi
yang  sama  ke  dalam  buku  besar  ledger,  meringkas  bukti  transaksi  ke  dalam neraca  saldo  trial  balance,  melakukan  penyesuaian  adjustment,  membuat
kertas kerja work sheet, dan membuat laporan keuangan financial statement.
2.1.4 Sistem Pengendalian Intern Internal Control
Sistem  pengendalian intern meliputi  struktur organisasi,  metode dan ukuran- ukuran  yang  dikoordinasikan  untuk  menjaga  kekayaan  organisasi,  mengecek
ketelitian  dan  keandalan  data  akuntansi,  mendorong  efisiensi  dan  mendorong dipatuhinya  kebijakan  manajemen.  Definisi  sistem  pengendalian  intern  tersebut
menekankan  tujuan  yang  hendak  dicapai,  dan  bukan  pada  unsur-unsur  yang membentuk  sistem  tersebut  di  atas  berlaku  dalam  organisasi  untuk  mengolah
informasi  secara  manual,  dengan  mesin  pembukuan  maupun  dengan  komputer Mulyadi,  2001.  Tujuan  sistem  pengendalian  intern  menurut  definisi  sistem
pengendalianintern yang dikemukakan Mulyadi adalah:
Universitas Sumatera Utara
10 a.
Menjaga kekayaan organisasi. b.
Mengecek ketelitian dan keandalan data akuntansi. c.
Mendorong efisiensi. d.
Mendorong dipatuhinya kebijakan manajemen. Menurut tujuannya, sistem pengendalian intern tersebut dapat dibagi menjadi
dua, yaitu: a.
Pengendalian intern akuntansi Internal accounting control. Pengendalian intern akuntansi merupakan bagian dari sistem pengendalian
intern,  meliputi  struktur  organisasi,  metode  dan  ukuran –  ukuran  yang
dikoordinasikan terutama untuk  menjaga kekayaan organisasi  dan mengecek ketelitian  dan  keandalan  data  akuntansi.  Pengendalian  intern  akuntansi  yang
baik  akan  menjamin  kekayaan  para  investor  dan  kreditur  yang  ditanamkan dalam  perusahaan  dan  akan  menghasilkan  laporan  keuangan  yang  dapat
dipercaya. b.
Pengendalian intern administrasi Internal administrative control.
Pengendalian intern administrasi meliputi struktur organisasi, metode dan ukuran
–  ukuran  yang  dikoordinasikan  terutama  untuk  mendorong  efisiensi dipatuhinya kebijakan manajemen
Sistem  Pengendalian  Intern  merupakan  suatu  cara  untuk  mengarahkan, mengawasi,  dan  mengukur  sumber  daya  suatu  organisasi,  serta  berperan  penting
dalam  pencegahan  dan  pendeteksian  penggelapan  fraud.  Pengendalian  intern terdiri  atas  kebijakan  dan  prosedur  yang  digunakan  dalam  mencapai  sasaran  dan
Universitas Sumatera Utara
11 menjamin  atau  menyediakan  informasi  keuangan  yang  andal,  serta  menjamin
ditaatinya hukum dan peraturan yang berlaku. Sistem  Pengendalian  Intern  Pemerintah  adalah  Sistem  Pengendalian  Intern
yang  diselenggarakan  secara  menyeluruh  di  lingkungan  pemerintah  pusat  dan pemerintah daerah.
Unsur-unsur Sistem Pengendalian Intern Pemerintah meliputi : a. Lingkungan Pengendalian
b. Penilaian Resiko c. Kegiatan Pengendalian
d. Informasi dan Komunikasi e. Pemantauan Pengendalian Intern
Sistem  Pengendalian  Intern  Pemerintah  berfungsi  sebagai  pengawas  dan pemantau  dalam  pencatatan  laporan  keuangan  pemerintah  dan  diterapkan  untuk
menjamin bahwa laporan keuangan yang dibuat telah bebas dari cacat hukum
.
2.1.5 Penyajian Laporan Keuangan