Kerangka Berpikir PERANCANGAN SISTEM AKUNTANSI PENJUALAN TUNAI BERBASIS WEB PADA UKM KUWERA BINTANG EMPAT KLATEN.

5. Bagaimana sistem pengendalian intern penjualan tunai yang ada pada UKM Kuwera Bintang Empat? 6. Bagaimana tahap analisis dalam perancangan sistem akuntansi penjualan tunai berbasis web yang sesuai pada UKM Kuwera Bintang Empat? 7. Bagaimana desain sistem akuntansi penjualan tunai berbasis web yang sesuai pada UKM Kuwera Bintang Empat? 8. Bagaimana tahap implementasi sistem akuntansi penjualan tunai berbasis web yang sesuai pada UKM Kuwera Bintang Empat? 77 BAB III METODE PENELITIAN

A. Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di UKM Kuwera Bintang Empat yang beralamatkan di Gadungan Rt 01 Rw 03, Wedi, Klaten. Waktu penelitian akan dilaksanakan pada bulan Agustus 2015. Bulan September untuk perancangan dan implementasi sistem informasiakuntansi penjualan tunai berbasis web.

B. Desain Penelitian

Berdasarkan masalah yang dihadapi, penelitian ini termasuk dalam klasifikasi penelitian research and development penelitian dan pengembangan, yaitu penelitian yang dilakukan dengan tujuan untuk mengembangkan produk atau proses pengembangan untuk menghasilkan produk. Penelitian ini merancang sistem informasi akunatansipenjualan tunai berbasis web pada UKM Kuwera Bintang Empat yang merupakan perkembangan dari E-commerce atau penjualan secara online dengan sarana internet.

C. Definisi Operasional Variabel

Penjualan tunai merupakan transaksi yang dilakukan dengan cara mewajibkan pembeli melakukan pembayaran terlebih dahulu sebelum barang diserahkan kepada pembeli. Pemesanan produk merupakan aktivitas memesan barang yang disertai dengan detail produk yang diinginkan kemudian dikirimkan kepada produsen untuk kemudian diolah menjadi barang jadi. Perancangan sistem informasi akuntansi penjualan tunai berbasis web dalam penelitian ini adalah pengembangan sistem yang melalui analisis sistem yang berwujud gagasan, proses pengembangan, hingga implementasi yang dilakukan secara berkesinambugan untuk memperbaiki sistem dalam pengolahan data penjualan menggunakan perangkat lunak website sebagai sarana pemrosesan informasi kepada konsumen.

D. Subjek dan Objek Penelitian

Dalam hal ini yang menjadi subjek penelitian adalah UKM Kuwera Bintang Empat. Sedangkan objek penelitiannya adalah sistem informasi akuntansi penjualan tunai berbasis web.

E. Teknik Pengumpulan Data

Dalam rangka memenuhi kebutuhan data yang diperlukan, penulis menggunakan beberapa teknik pengumpulan data yaitu sebagai berikut: 1. Observasi Yaitu teknik pengumpulan data dengan cara mengadakan pengamatan langsung terhadap kegiatan perusahaan. Dengan metode ini diharapkan mampu memperoleh gambaran mengenai proses penjualan produk, peralatan yang digunakan, dan pencatatan transaksi yang dilakukan. 2. Wawancara Interview Yaitu teknik pengumpulan data dengan cara melakukan tanya jawab langsung kepada responden, dimana responden yang menjadi target adalah pemilik usaha. Teknik ini dilakukan guna memperoleh gambaran mengenai perusahaan, sistem yang sedang berjalan, serta kegiatan operasional yang dilakukan. 3. Dokumentasi Teknik ini digunakan untuk memperoleh data-data yang dimiliki perusahaan. Seperti data tentang bagian perusahaan, dokumen perusahaan, catatan mengenai prosedur dalam sistem penjualan yang berjalan.

F. Instrumen Penelitian

Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa daftar pertanyaan yang digunakan pada saat wawancara secara langsung, catatan, dan pengumpulan dokumen yang terkait, serta pedoman observasi dan lembar observasinya. Pertanyaan yang diajukan kepada narasumber meliputi beberapa aspek dan indikator yang akan digunakan dalam proses pembuatan sistem akuntansi penjualan tunai. Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data primer yang langsung diperoleh dari hasil observasi dan wawancara pada perusahaan.

G. Teknik Pengembangan dan Analisis Data

Pengembangan sistem merupakan tahapan untuk menggantikan sistem yang lama dengan sistem yang baru secara keseluruhan ataupun memperbaiki sistem yang telah ada. Sistem yang lama perlu diperbaiki karena adanya permasalahan-permasalahan yang timbul di sistem lama. Menurut Mulyadi 2001, Pengembangan sistem adalah langkah-langkah yang dilalui