Fungsi Terkait Sistem Penjualan Tunai pada UKMKuwera Bintang

menunjukkan bahwa dokumen yang digunakan perusahaan yaitu nota penjualan, dan catatan akuntansi yang digunakan adalah jurnal penjualan. Penggunaan sistem yang berbasis web memungkinkan data-data tersimpan di dalam database dan tidak membutuhkan tempat penyimpanan yang besar serta mengurangi adanya kesalahan dan kerusakan dalam pencatatan yang dilakukan secara manual. Perbaikan yang dilakukan dengan sistem akuntansi penjualan tunai berbasis web adalah sistem baru mampu memberikan informasi yang disusun dengan baik dan disesuaikan dengan kebutuhan Kuwera Bintang Empat dan informasi tersebut tersimpan secara otomatis dalam database.

3. Prosedur yang Terkait dengan Penjualan Tunai pada UKM Kuwera

Bintang Empat Prosedur sistem penjualan tunai yang diterapkan oleh Kuwera Bintang Empat mewajibkan pembayaran sejumlah uang setelah barang diterima oleh konsumen. Prosedur sistem penjualan tunai pada Kuwera Bintang Empat meliputi prosedur penjualan, prosedur administrasi, dan prosedur gudang. Prosedur yang digunakan suatu perusahaan dalam sistem penjualan tunai menurut teori yaitu meliputi prosedur order penjualan, prosedur penerimaan kas, prosedur penyerahan barang, prosedur pencatatan penjualan tunai, prosedur kas ke bank, prosedur penerimaan kas, dan prosedur pencatatan harga pokok penjualan. Guna menghindari terjadinya perangkapan tugas, perlu dibentuk suatu prosedur yang sesuai dengan kebutuhan tiap fungsi pada bagian penjualan tunai. Hal ini bertujuan agar tiap tahapan dalam proses penjualan tunai dapat berjalan dengan baik dan teratur sesuai dengan kebutuhan informasi tiap fungsi pada penjualan tunai. Prosedur-prosedur yang digunakan pada Kuwera Bintang Empat saat ini tergolong masih sederhana. Senada dengan penelitian yang dilakukan oleh Santi 2003 pada PT. Nobel Techtonics, menunjukkan bahwa prosedur sistem penjualan perusahaan hanya meliputi prosedur order penjualan tunai, penerimaan kas, prosedur pencatatan penjualan, dan prosedur pengiriman barang. Penelitian yang dilakukan oleh Vatrareizky Pravitasari 2013 pada Pupz Miracle menunjukkan bahwa prosedur penjualan tunai perusahaan meliputi prosedur penerimaan pesanan dari konsumen, prosedur penerimaan kas, prosedur pengiriman barang, dan prosedur pencatatan Laporan. Penelitian yang dilakukan oleh Novia Lilmubin 2011 pada PT. Karya Swadipta Pratama menunjukkan bahwa prosedur penjualan tunai meliputi prosedur pesanan dan penjualan barang, prosedur penerimaan kas, prosedur pelunasan pembayaran dan pengambilan barang, prosedur pencatatan penjualan tunai, dan prosedur pengiriman barang. Dari ketiga penelitian yang dilakukan oleh Vatrareizky Pravitasari 2013, Novia Lilmubin 2011, dan Santi 2003 memiliki persamaan dengan penelitian yang penulis lakukan dan menunjukkan bahwa prosedur terkait dalam sistem penjualan tunai masih tergolong sederhana. Meskipun masing-masing aktivitas dalam perusahaan memiliki sekumpulan prosedur yang berbeda antara satu dengan yang lain, namun pada intinya tetap sama yaitu prosedur yang ada pada perusahaan akan ikut berperan penting dalam perkembangan perusahaan. Dalam melakukan kegiatannya, perusahaan harus mengikuti prosedur-prosedur yang telah dibuat. Prosedur yang diterapkan oleh Kuwera Bintang Empat memang prosedur yang masih sederhana, namun hal tersebut dapat membantu perusahaan jika dilakukan dengan benar. Penggunaan prosedur dapat menjamin penanganan transaksi yang terjadi secara berulang-ulang menjadi lebih teratur dan seragam.

4. Bagan Alir Sistem Penjualan Tunai padaUKM Kuwera Bintang

Empat Bagan alir mengambarkan langkah-langkah yang harus dijalankan oleh perusahaan dalam proses penjualan tunai sesuai dengan prosedur yang sudah ada dalam perusahaan. Secara teoritis bagan alir sistem penjualan tunai tersusun atas banyak bagian. Semakin banyak bagian yang ada dan terlibat dalam sebuah sistem penjualan tunai maka semakin banyak pula bagan alir yang dihasilkan. Berdasarkan teori bagan alir perusahaan meliputi bagian order penjualan, bagian kas, bagian gudang, bagian pengiriman, bagian jurnal, bagian kartu persediaan. Setiap bagian berkewajiban menjalankan masing-masing tugasnya sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan oleh perusahaan. Bagan alir sistem akuntansi penjualan tunai pada Kuwera Bintang Empat hanya tersusun