Jenis Penelitian Batasan Masalah

BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang akan digunakan adalah penelitian eksperimental. Eksperimen dapat didefinisikan sebagai kegiatan terperinci yang direncanakan untuk menghasilkan data untuk menjawab masalah atau menguji sesuatu hipotesis. Suatu eksperimen akan berhasil jika variabel yang dimanipulasi dan jenis respon yang diharapkan dinyatakan secara jelas dalam suatu hipotesis, juga kondisi yang akan dikontrol sudah tepat. Dalam penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap RAL pola ini dikenal sebagai pengacakan lengkap atau pengacakan dengan tiada pembatasan. Penelitian ini menggunakan 3 jenis variabel yaitu variabel bebas, variabel terikat dan variabel kontrol. Variabel adalah segala sesuatu yang akan menjadi objek pengamatan dalam penelitian. 1. Variabel bebas Variabel bebas adalah variabel yang dibuat bebas dan bervariasi yang nilainya mempengaruhi nilai variabel terikat. Dalam penelitian ini yang digunakan sebagai variabel bebas adalah konsentrasi urin sapi cair yaitu 10, 20, dan 30 2. Variabel terikat Variabel terikat adalah variabel yang muncul akibat adanya variabel bebas. Dalam penelitian ini yang digunakan dalam variabel terikat adalah tinggi batang dan jumlah daun. Adapun ketentuan pengukuran sebagai berikut: a Tinggi tanaman: perhitungan dan pengukuran yang digunakan untuk tinggi tanaman adalah bagian kotiledon. b Jumlah daun: perhitungtn dan pengukuran yang digunakan untuk jumlah daun adalah daun yang menempel pada tunas yang dipelihara. 3. Variabel kontrol Variabel kontrol adalah variabel lain yang ikut berpengaruh yang dibuat sama pada setiap media percobaan dan terkendali. Dalam penelitian ini yang digunakan sebagai variabel kontrol adalah benih tanaman bayam, media tanam, umur tanaman, dan waktu penyiraman.

B. Batasan Masalah

Batasan masalah dalam penelitian ini adalah : 1. Pupuk organik cair urin sapi terdiri dari 3 konsentrasi, yaitu 10, 20, dan 30 dengan volume pemupukan 100 ml untuk setiap tanaman bayam hijau Amaranthus tricolor L. 2. Urin sapi yang digunakan diambil dari perternakan warga Desa Maguwoharjo, serta untuk menjadikan pupuk organik cair urin sapi difermentasikan terlebih dahulu. 3. Empon-empon yang digunakan sebagai campuran pembuatan pupuk organik cair urin sapi adalah jahe, kunyit, lengkuas dan kencur. 4. Parameter pertumbuhan yang diukur adalah tinggi tanaman dan jumlah daun.

C. Alat dan Bahan