Pendekatan Penelitian Lokasi dan Waktu Penelitian Metode Pemilihan Responden

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Pendekatan Penelitian

Penelitian ini menggunakan pendekatan pendekatan kuantitatif yang didukung oleh data kualitatif. Dalam pendekatan kuantitatif, digunakan metode survei, yaitu metode yang mengambil contoh dari satu populasi dan menggunakan menggunakan kuisioner sebagai alat pengumpul data yang pokok Singarimbun dan Efendi, 1989. Data kualitatif didapatkan dengan melakukan wawancara kepada responden dan informan untuk mendapatkan informasi yang terkait.

3.2 Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan di perusahaan PT.Indofarma Persero Tbk. Cikarang Barat, Cibitung-Bekasi, Jawa Barat. Pemilihan lokasi dilakukan secara sengaja didasarkan pada pertimbangan bahwa PT. Indofarma Tbk. merupakan perusahaan besar dan mempunyai manajemen yang cukup besar sehingga membutuhkan kepemimpinan yang efektif. Penelitian ini dilakukan dalam empat tahap yang dilakukan pada bulan Mei sampai Juni 2009. Tahap pertama yaitu pengumpulan literatur. Tahap kedua yaitu penyusunan proposal penelitian. Tahap ketiga yaitu pengumpulan data untuk pencapaian tujuan penelitian. Sedangkan penelitian tahap keempat yaitu pengolahan data sampai penyelesaian draft penelitian.

3.3 Metode Pemilihan Responden

Responden dalam penelitian ini berjumlah 30 orang karyawan yang bekerja di perusahaan PT.Indofarma. Menurut pendapat Bailey 1982 bahwa untuk penelitian yang menggunakan analisis data dengan statistik, besar sampel yang paling adalah 30. Responden dipilih secara acak random dengan pertimbangan banyaknya jumlah karyawan dan sebagai asas keterwakilan dari sejumlah karyawan. Pada pemilihan departemen pun dilakukan secara sengaja purposive dikarenakan tidak semua departemen mempunyai waktu luang untuk mengisi kuesioner dan diwawancarai. Informan adalah orang yang dapat memberikan informasi yang dibutuhkan terkait dengan tema penelitian yang dipilih secara purposive yaitu manager, supervisor. Selain itu, beberapa karyawan juga dipilih sebagai informan. Jumlah sampel pada tiap departemen dapat dilihat pada Tabel 3. Tabel 3. Jumlah Responden No Departemen Jumlah karyawan orang Jumlah responden orang 1 SDM 16 14 2 RD 18 16 Jumlah 34 30

3.4 Teknik Pengumpulan Data