Manajemen Penanganan LCPKS di Provinsi Lampung 85

11 Efek Rumah Kaca Fenomena terperangkapnya reradiasi gelombang panjang dari permukaan bumi oleh gas-gas rumah kaca, sehingga menyebabkan penghangatan bumi 12 GRK Gas rumah kaca Gas-gas di atmosfer yang memiliki kemampuan untuk menyerap reradiasi matahari yang dipantulkan oleh bumi, sehingga menyebabkan suhu di permukaan bumi menjadi hangat, yaitu: karbondioksida CO 2 , dinitro oksida N 2 O, metana CH 4 , sulfurheksaflorida SF 6 , perflorokarbon PFC s , dan hidroflorokarbon HFC s 13 Hidrogenotopik Bakteri metanogen yang mengkonsumsi 20rganic20 membentuk metana 14 Hidrolisis Proses enzimatis pemecahan bahan organik komplek makromelekul menjadi monomernya 15 LCPKS Limbah cair pabrik kelapa sawit adalah produk samping berbentuk cairan yang dihasilkan dari proses ekstraksi buah kelapa sawit 16 Mesofilik Kisaran suhu menengah untuk pertumbuhan mikroorganisme, antara 20–45 o C dengan suhu optimum 35 o C 17 Metana Gas yang tidak berwarna, tidak berbau, dan mudah terbakar yang merupakan komponen utama biogas, dengan formula kimia CH 4 18 Metanogenesis Tahap terakhir proses anaerobik yang mengkonversi asam asetat dan hidrogen menjadi metana 19 POME Palm oil mill effluent adalah produk samping berbentuk cairan yang dihasilkan dari proses ekstraksi buah kelapa sawit 20 Sludge Produk samping yang dihasilkan dari proses penanganan limbah cair dan sludge lumpur yang tersusun dari bahan organik dan organik, yang merupakan sumber makanan bagi mikroorganisme 21 TSS Total suspended solid Salah satu parameter yang digunakan untuk pengulkuran kualitas air. Pengukuran TSS berdasarkan pada berat kering partikel yang terperangkap oleh filter, biasanya dengan ukuran pori tertentu. Umumnya, filter yang digunakan memiliki ukuran pori 0.45 µm Clescerl, 1905 dalam Seandy, 2010. 22 VSS Volatile suspended solid Besarnya kandungan biomassa yang terdapat di dalam air limbah. Selain biomassa aktif, kemungkinan juga akan terukur biomassa tidak aktif seperti metabolit padat dan bahan organik Maryanti, 2011 23 Termofilik Kisaran suhu tinggi untuk pertumbuhan mikroorganisme, antara 50–65 o C dengan suhu optimum 55 o C 24 THIO Technoware, humanware, infoware, orgaware Suatu metode untuk mengevaluasi kandungan teknologi dari suatu proses transformasi input menjadi output 25 SWOT strength, weaknesses, opportuntie, threats Alat untuk menyusun suatu strategi dalam mengembangkan suatu kegiatan yang didasarkan pada asumsi bahwa suatu strategi yang efektif memaksimalkan kekuatan dan peluang