Tempat dan Waktu Penelitian Pendekatan dan Desain Penelitian

50 yang berkaitan dengan penyebab rendahnya tingkat pembiayaan produk dana berputar yang terjadi pada Bank Syariah Mandiri Cabang Pembantu Jatinegara Timur. Berikut ini adalah tabel desain penelitian dalam skripsi ini. Tabel 3.1 Desain Penelitian Tujuan Penelitian Desain Penelitian Jenis Penelitian Unit analisis Untuk menganalisa faktor-faktor penyebab realisasi pembiayaan tidak tercapai sesuai dengan target pada produk pembiayaan dana berputar Deskriptif Pihak Marketing Bank Untuk menganalisa upaya yang telah dilakukan oleh Bank Syariah Mandiri Cabang Pembantu Jatinegara Timur agar realisasi sesuai dengan target yang telah ditetapkan Deskriptif Pihak Marketing Bank Untuk menganalisa realisasi dan juga anggaran pada produk pembiyaaan dana berputar pada Bank Syariah Mandiri Cabang Pembantu Jatinegara Timur Deskriptif Laporan Data Marketing Bank

C. Jenis dan Sumber Data Penelitian

Berdasarkan tujuan yang hendak dicapai dan jenis data yang diperlukan maka penelitian ini menggunakan bentuk penelitian yang Deskriptif Kualitatif dengan cara menggunakan suatu kenyataan empiris dari objek yang dijadikan penelitian. Menurut Gay 1976 metode penelitian deskriptif adalah “Kegiatan yang meliputi pengumpulan data dalam rangka menguji hipotesis atau menjawab pertanyaan yang menyangkut keadaan pada waktu yang sedang berja lan dari pokok suatu penelitian”. 31 31 Consuelo G. Sevilla, Pengantar Metode Penelitian, cet. 1, Jakarta : UI-Press, 1993, h. 71 51 Kegunaan penelitian deskriptif ini banyak memberikan informasi mutakhir dan dapat membantu dalam mengindentifikasi faktor-faktor yang berguna untuk pelaksanaan penelitian. Contohnya mengidentifikasi penyebab rendahnya tingkat pembiayaan produk dana berputar di Bank Syariah Mandiri Cabang Pembantu Jatinegara Timur yang terlihat dari realisasi pembiayaan yang tidak tercapai sesuai dengan target, faktor-faktor apakah yang mempengaruhinya serta upaya-upaya apa saja yang sudah dilakukan oleh Bank Syariah Mandiri Cabang Pembantu Jatinegara Timur dalam mewujudkan realisasi sesuai dengan target yang telah di proyeksikan oleh bank.

1. Sumber Data

Data yang digunakan dalam penelitian ini dikelompokkan menjadi dua bagian, yaitu: a. Data Primer Merupakan data yang langsung diambil dari objek penelitian Bank Syariah Mandiri Kantor Cabang Pembantu Jatinegara Timur, yaitu wawancara dengan Cecep Juwanda sebagai kepala kantor cabang pembantu dan Agus Holil sebagai pelaksana marketing support Bank Syariah Mandiri Cabang Pembantu Jatinegara Timur. b. Data Sekunder Merupakan data yang telah didapat dari hasil wawancara, literatur- literatur kepustakaan, dan dokumentasi-dokumentasi yang berkaitan dengan materi penelitian ini yang berkaitan dengan Bank Syariah Mandiri Cabang Pembantu Jatinegara Timur. 52

D. Teknik Pengumpulan Data

Pengumpulan data adalah “Prosedur yang sistematis dan standar untuk memperoleh data yang diperlukan. Selalu ada hubungan antara metode mengumpulkan data dengan masalah penelitian yang ingin dipecahkan. Masalah memberi arah dan mempengaruhi metode pengumpulan data”. 32 Teknik pengumpulan data yang dilakukan oleh penulis adalah sebagai berikut: 1. Field Research, yaitu penelitian lapangan yang dilakukan melalui survey langsung ke Bank Syariah Mandiri Cabang Pembantu Jatinegara Timur yang bertujuan untuk memperoleh data yang valid dan akurat. Hal ini dilakukan dengan cara melakukan interview atau wawancara kepada pihak-pihak Bank Syariah Mandiri Cabang Pembantu Jatinegara Timur. 2. Library Research, yaitu “Metode penelitian yang dilaksanakan dengan menggunakan literature kepustakaan, baik berupa buku, catatan, maupun laporan penelitian dari penelitian terdahulu”. 33 Yang penulis lakukan dalam penelitian ini yaitu membaca literatur tertulis baik itu dari buku- buku pedoman, internet, jurnal penelitian, buletin, makalah, atau rujukan dari peneliti sebelumnya dan sebagainya, yang dapat mendukung atau menjawab masalah yang telah dirumuskan. Agar data yang diperoleh benar-benar memiliki teori dan acuan yang jelas. 32 Moh. Nazir, Metode Penelitian, Jakarta : Ghalia Indonesia, 2003, h. 55 33 M. Iqbal Hasan, Pokok-Pokok Materi Metodologi Penelitian dan Aplikasinya, Jakarta : Ghalia, 2002, h. 11 53

E. Teknik Analisis Data

Analisis data disebut juga dengan pengolahan data dan penafsiran data. Analisis data adalah “Rangkaian kegiatan penelaah, pengelompokkan, sistematisasi, penafsiran, dan verifikasi data agar sebuah fenomena nilai sosial, akademis dan ilmiah”. 34 Teknik analisa data yang digunakan dalam menganalisis data kualitatif yakni dengan analisa teoritis tentang identifikasi penyebab rendahnya tingkat pembiayaan produk dana berputar pada Bank Syariah Mandiri Cabang Pembantu Jatinegara Timur, baik itu mengenai faktor-faktor yang mempengaruhinya maupun upaya apa saja yang telah dilakukan oleh pihak Bank Syariah Mandiri Cabang Pembantu Jatinegara Timur, khususnya pihak marketing dalam mewujudkan realisasi sesuai dengan target yang telah diproyeksikan olah bank. Kemudian data yang diperoleh dari wawancara kepada pihak Bank Syariah Mandiri Cabang Pembantu Jatinegara Timur dianalisis berdasarkan permasalahan yang sedang dibahas dengan teknik analisis data sebagai berikut : 1. Analisis deskriptif Metode analisis deskriptif yaitu “Usaha untuk mengumpulkan dan menyusun suatu data, kemudian dilakukan analisis terhadap data tersebut”. 35 Analisa deskriptif yakni “Data yang dikumpulkan adalah berupa kata-kata, gambar, dan bukan angka-angka. Hal ini disebabkan oleh adanya penerapan metode kualitatif. Selain itu, semua yang dikumpulkan berkemungkinan menjadi kunci terhadap apa yang sudah 34 Imam Suprayogo dan Thabroni, Metode Penelitian Sosial Agama, Bandung : PT. Remaja Rosdakarya, 2003, h. 191 35 Winarno Surachman, Pengantar Penelitian Ilmiah : Dasar, Metode, dan Teknik, Bandung : Tarsito, 1990, h. 139