Tujuan dan Manfaat Penelitian

5 Page | 5 3. Menganalisa pergeseran struktur tematik yang terjadi dalam penerjemahan BSu dan BSa. 4. Menganalisa pola progresi tema pada kedua teks, yaitu teks BSu dan BSa. Dengan melakukan penelitian ini, penulis berharap penelitian ini dapat bermanfaat. Manfaat dari penelitian ini, diantaranya: 1. Penelitian ini dapat memberikan referensi bagi penelitian selanjutnya khususnya di bidang penerjemahan tentang pentingnya pemertahanan struktur tematik dalam penerjemahan teks bahasa sumber ke dalam teks bahasa sasaran, serta kesulitan-kesulitan yang dihadapi ketika menentukan padanan dan pergeseran struktur tematik. 2. Penelitian ini juga diharapkan dapat menunjukan bagaimana seharusnya struktur tematik diterapkan dalam proses penerjemahan sehingga pesan yang dimaksud penulis tersampaikan dengan baik dan hasil terjemahannyapun berkualitas baik. 3. Penelitian ini juga diharapkan dapat menjadi bahan pertimbangan untuk penelitian yang lebih lanjut khususnya tentang pergeseran penerjemahan struktur tematik dari bahasa sumber ke dalam bahasa sasaran. 4. Penelitian ini juga diharapkan dapat memberikan masukan khususnya bagi pembaca untuk mendapatkan informasi yang benar dan tepat tentang penerjemahan struktur tematik. 5. Manfaat praktis dari penelitian ini adalah penelitian ini diharapkan dapat memberi motivasi bagi pembaca untuk mengetahui lebih lanjut tentang cara 6 Page | 6 penerjemah memindahkan makna atau informasi dari BSu ke BSa sehingga informasi tersebut dapat tersampaikan dengan baik. Disamping itu, dengan membaca penelitian ini mengundang para pembaca untuk membaca kembali teks asli pidato Presiden Barrack Obama di Universitas Indonesia pada tahun 2010 karena di dalamnya terdapat pesan moral yang sangat berharga yang dapat memberikan motivasi bagi pembacanya.

C. Ruang Lingkup Penelitian

Sebagaimana telah disebutkan sebelumnya, penelitian ini menggunakan teks pidato Presiden Barrack Obama yang dibawakan pada saat Presiden Obama memberikan kuliah umum di Universitas Indonesia pada tahun 2010 dan teks terjemahannya ke dalam bahasa Indonesia yang diterjemahkan oleh Ade.L Tim penerjemah US.Embassy. Untuk menjaga konsistensi dan fokus penelitian sebagaimana yang telah direncanakan di dalam subbab “latar belakang”, penelitian ini hanya akan membahas struktur tematik yang meliputi tema-rema. Dengan demikian, objek penelitian ini dibatasi pada tataran klausa.

D. Metode dan Langkah Kerja Penelitian

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kepustakaan library research. Sumber data penelitian ini berupa naskah pidato Presiden Barrack Obama di Universitas Indonesia dan terjemahannya ke dalam bahasa Indonesia. 7 Page | 7 Adapun langkah-langkah untuk mengumpulkan data adalah sebagai berikut. a. Pengumpulan data dimulai dengan mendengarkan pidato Barrack Obama di Universitas Indonesia membuat transkripnya sebagai BSu dan mencatat subtitle yang berbahasa Indonesia pada video tersebut sebagai BSa. b. Setelah membuat transkrip teks BSu dan BSa, peneliti mentabulasikan data tersebut dan melakukan penomoran data. c. Setelah melakukan penomoran data, peneliti menentukan tema dan rema tipa-tiap data. Penentuan tema rema ini dengan cara menandai tema pada tiap klausa.

E. Landasan Teori

Teori yang akan digunakan dalam analisis pada penelitian ini adalah teori yang dikemukakan oleh M.A.K Halliday yaitu Systemic Functional Linguistics SFL yang dalam bahasa Indonesia diterjemahlan menjadi Linguistik Fungsional Sistemik LFS. Pemaparan yang lebih jelas mengenai teori yang digunakan dalam penelitian ini akan dijelaskan pada Bab II, yaitu Kerangka Teori.

F. Definisi Operasional

Penelitian ini memanfaatkan tiga kata kunci sebagai dasar pengembangan analisis. Tiga kata kunci tersebut adalah pergeseran, struktur tematik, dan progresi tema, pidato presiden Barrack Obama. Berikut adalah penjelasan keempat kata kunci tersebut.