Hubungan Higiene Sanitasi Depot dengan Kualitas Mikrobiologi

5.6. Jenis Filtrasi dan Desinfektan

Jenis filtrasi yang digunakan oleh 30 depot yang diteliti sama yaitu mikro filter. Semua depot AMIU telah memenuhi standar minimum peralatan depot air minum yaitu memiliki penyaringan berupa pasir silika dan karbon aktif yang ditempatkan dalam tabung filter PVC, Fiber ataupun Stainless dan memiliki penyaringan filter sedimen dengan jumlah minimal 6 buah, yang ditempatkan dalam housing filter. Jenis desinfektan bervariasi ada 4 depot yang menggunakan ozon, 10 menggunakan Ultra violet dan 16 depot menggunakan ozon dan UV Tabel 4.7. Semua depot juga telah memiliki standar minimum desinfektan yaitu memiliki UV sesuai dengan kapasitas. Efektivitas penyinaran lampu UV tergantung pada daya watt dan kecepatan air yang dilaluinya.

5.7. Hubungan Higiene Sanitasi Depot dengan Kualitas Mikrobiologi

Hasil uji tabulasi silang Tabel 4.8 ditemukan bahwa ada depot dengan higiene sanitasi baik namun kualitas mikrobiologi tercemar, hal ini kemungkinan terjadi pada depot yang tidak melakukan desinfeksi dengan lengkap pada saat air keluar dari mesin pengolahan dan dimasukkan ke galon. Hasil uji Chi square menunjukkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara higiene sanitasi dengan kualitas mikrobiologi AMIU di mana nilai p = 0,00 á = 0,005 dengan hasil Ho ditolak. Ini berarti bahwa ada hubungan higiene sanitasi depot dengan kualitas mikrobiologi air, penerapan higiene sanitasi pada depot AMIU p d f Machine A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, sim ply open the docum ent you want to convert, click “print”, select the “ Broadgun pdfMachine printer” and that’s it Get yours now Universitas Sumatera Utara belum memenuhi standard kesehatan sesuai dengan Pedoman Pelaksanaan Penyelenggaraan Higiene Sanitasi Depot Air Minum yang diterbitkan oleh Departemen Kesehatan RI. Kondisi ini diperburuk oleh cara pembilasan galon yang tidak steril, beberapa depot tidak mengaktifkan mesin pencucian botol dan operator yang tidak memperhatikan higiene perorangan seperti mencuci tangan sebelum mengisi botol dan kebersihan. Hasil pengamatan di lapangan botol yang telah dicuci tidak disterilkan dengan penyinaran di ruangan tertutup dengan sinar UV. Hasil penelitian ini sesuai dengan hasil penelitian Sembiring 2008 yang menyatakan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara kondisi lingkungan tempat cuci tangan, bangunan dan kebersihan lingkungan, higiene karyawan, pembuangan sampah dan limbah dengan kualitas bakteriologis pada depot air minum isi ulang di Kota Batam. Pemeriksaan higiene sanitasi depot AMIU di bawah pengawasan Dinas Kesehatan harus dilakukan terhadap kelayakan lingkungan tempat usaha, kelayakan alat untuk proses pengolahan air, sumber air baku yang digunakan serta higiene sanitasi dalam proses pengolahan air hingga air hasil olahan dijual kepada konsumen. Biasanya pengawasan yang dilakukan oleh seksi penyehatan lingkungan Dinas Kesehatan hanya satu kali pada saat pengurusan surat izin. Pemeriksaan yang dilakukan hanya pada air curah dari kran yang siap dipasarkan ke konsumen. Biaya pemeriksaan dibebankan pada pengusaha depot air minum. p d f Machine A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, sim ply open the docum ent you want to convert, click “print”, select the “ Broadgun pdfMachine printer” and that’s it Get yours now Universitas Sumatera Utara

BAB 6 KESIMPULAN DAN SARAN