Bidang Lalu Lintas dan Status Keimigrasian Lalintuskim Bidang Pengawasan dan Penindakan Keimigrasian Wasdakim

112 berdasarkan peraturan perundangan-undangan yang berlaku. Untuk menyelenggarakan tugas tersebut, Bidang Informasi dan Sarana Komunikasi Keimigrasian mempunyai fungsi : a Melakukan pengumpulan, penelaahan, analisis data, evaluasi, penyajian informasi dan penyebarannya untuk penyelidikan keimigrasian. b Melakukan pemeliharaan, pengamanan dokumentasi keimigrasian dan penggunaan serta pemeliharaan sarana komunikasi. Bidang Informasi dan Sarana Komunikasi Keimigrasian terdiri dari :

a. Seksi Informasi Keimigrasian

Seksi Informasi Keimigrasian mempunyai tugas melakukan penyebaran dan pemanfaatan informasi mengenai warga negara Indonesia dan orang asing dalam rangka kerja sama tukar menukar informasi untuk pengamanan teknis operasional keimigrasian.

b. Seksi Sarana Komunikasi Keimigrasian

Seksi Sarana Komunikasi Keimigrasian mempunyai tugas melakukan pemeliharaan dan pengamanan dokumentasi keimigrasian serta melakukan penggunaan dan pemeliharaan sarana komunikasi.

3. Bidang Lalu Lintas dan Status Keimigrasian Lalintuskim

Bidang Lalu Lintas dan Status Keimigrasian mempunyai tugas melakukan kegiatan keimigrasian di bidang lalu lintas dan status keimigrasian di lingkungan kantor imigrasi yang bersangkutan berdasarkan peraturan perundangan-undangan 113 yang berlaku. Untuk menyelenggarakan tugas tersebut, Bidang Lalu Lintas dan Status Keimigrasian mempunyai fungsi : a Melakukan pemberian dokumen perjalanan, izin berangkat dan izin kembali. b Melakukan penentuan status keimigrasian bagi orang asing yang berada di Indonesia. c Melakukan penelitian terhadap kebenaran bukti-bukti kewarganegaraan seseorang mengenai status kewarganegaraannya. Bidang Lalu Lintas dan Status Keimigrasian terdiri dari :

a. Seksi Perizinan Keimigrasian

Seksi Perizinan Keimigrasian mempunyai tugas melakukan urusan perizinan pemberian Surat Perjalanan Republik Indonesia, izin masukkeluar berdasarkan ketentuan yang berlaku.

b. Seksi Status Keimigrasian

Seksi Status Keimigrasian mempunyai tugas melakukan urusan penyaringan, penelitian, penyelesaian permohonan izin tinggal, alih status izin keimigrasian dan penelitian terhadap kebenaran bukti-bukti kewarganegaraan seseorang dan memberikan surat keterangan keimigrasian dalam rangka kelengkapan permohonan pewarganegaraan.

4. Bidang Pengawasan dan Penindakan Keimigrasian Wasdakim

Bidang Pengawasan dan Penindakan Keimigrasian mempunyai tugas melakukan pengawasan dan penindakan keimigrasian terhadap orang asing di lingkungan kantor imigrasi yang bersangkutan berdasarkan peraturan perundangan-undangan 114 yang berlaku. Untuk menyelenggarakan tugas tersebut, Bidang Pengawasan dan Penindakan Keimigrasian mempunyai fungsi : a Melakukan pemantauan terhadap pelanggaran perizinan keimigrasian dan mengadakan kerjasama antar instansi di bidang pengawasan orang asing. b Melakukan penyidikan dan penindakan terhadap pelanggaran keimigrasian. Bidang Pengawasan dan Penindakan Keimigrasian terdiri dari :

a. Seksi Pengawasan Keimigrasian

Seksi Pengawasan Keimigrasian mempunyai tugas melakukan pemantauan terhadap pelanggaran perizinan keimigrasian dan mengadakan kerjasama antar instansi di bidang pengawasan orang asing.

b. Seksi Penindakan Keimigrasian

Seksi Penindakan Keimigrasian mempunyai tugas melakukan penyidikan dan penindakan, pencegahan dan penangkalan, penampungan sementara dan perawatan orang asing yang belum dapat dipulangkan, pemulangan dan pengusiran terhadap pelanggar keimigrasian berdasarkan peraturan perundangan- undangan yang berlaku.

5. Bidang Pendaratan dan Izin Masuk Darinsuk