Enzim Glutathion Peroksidase TINJAUAN PUSTAKA

2. Sampel urin, dalam hal ini dapat diperiksa kerusakan oleh karena radikal bebas, meliputi: lipid peroxidase kerusakan oxidatif pada membran sel dan 8-hydroxy- deoxyGuanosine kerusakan oxidatif pada DNA.

2.4. Enzim Glutathion Peroksidase

Glutathione peroksidase GPx merupakan salah satu dari 25 famili selenoprotein. GPx berfungsi sebagai antioksidan dengan mengurangi peroksida, seperti H2O2. 29 Selain itu juga Glutathion peroksidase dapat mengkatalis reduksi dari berbagai hidroperoksidase menggunakan glutation sebagai substrat pereduksi. Empat macam spesies glutathion peroksidase telah diidentifikasi pada mamalia yaitu, enzim selular yang klasik, enzim metabolisme fosfolipid hidroperoksidase, enzim saluran pencernaan dan enzim plasma ekstraseluler. Struktur primer mereka sangat tidak berkaitan dan dikode oleh gen yang berbeda serta mempunyai sifat-sifat enzim yang berbeda. Perbedaan struktur yang diamati menunjukkan perbedaan dalam subtrat dan spesifitasnya. 30 30 Glutation peroksidase merupakan bagian penting dari sistem pertahanan antioksidan. Lima isoform yang diketahui, oleh karena itu disebut seperti keluarga enzim dari enzim tunggal yang terdapat hampir disetiap sel hewan. Ada beberapa faktor membatalkan aktivitas enzim ini. Beberapa di antaranya bersifat internal, faktor individu, menghasilkan variasi yang signifikan dalam aktivitas enzim di organ yang berbeda, usia dan jenis kelamin. Regulasi endokrin juga dapat mengontrol aktivitas enzim. 29 Universitas Sumatera Utara Glutathione peroksidase GPx adalah protein dengan bentuk tetramer. Mempunyai berat molekul sebesar 85.000 D. Enzim ini mengandung 4 atom selenium yang terikat sebagai selenocysteine. Glutathion adalah substansi kunci yang ditemukan dalam setiap sel dalam tubuh kita dan dapat dianggap sebagai obat universal yang berlangsung secara normal dan substansi tanpa efek samping. Ia merupakan antioksidan sel yang terpenting, menetralisir radikal bebas yang dapat merusak atau menghancurkan sel. Tubuh memproduksi radikal bebas selama metabolisme. Dalam kondisi berbagai stress seperti toksisitas kimia atau infeksi tubuh menghasilkan lebih banyak radikal bebas. Jika persediaan glutathion sedikit radikal bebas ini dapat mempengaruhi sel. Terpapar radiasi sinar matahari atau sumber lain juga menimbulkan radikal bebas yang sangat meningkat sehingga tubuh perlu untuk dinetralisir. 29 Enzim glutation peroksidase membantu mencegah kerusakan sel yang disebabkan oleh radikal bebas dengan cara mengkatalisa berbagai hidroperoksida. Glutation peroksidase mereduksi H 29 2 O 2 menjadi H 2 H O dan glutation disulfide GSSG dengan bantuan glutation tereduksi GSH. Reaksi enzim tersebut seperti di bawah ini. 2 O 2 + 2GSH GPX GSSG + 2H 2 Selenium yang mengandung enzim glutation peroksidase terdiri dari lima isoenzim yang berbeda, yaitu: O 31 a GPx1, glutathione peroxidase Seluler cGSHPx, misalnya sel darah merah GSHPx b GPx2, gastrointestinal glutathione peroxidase giGSHPx c GPx3,ekstraseluler glutathione peroxidase eGSHPx, misalnya plasma GSHPx d GPx4, fosfolipid hidroperoksida glutation peroksidase phGSHPx Universitas Sumatera Utara e GPx5, sekresi GSHSPx Epididymis- spesifik

2.5. Hubungan Stress Oksidatif dan Anti Oksidan terhadap Menopause