Definisi Dewasa Awal Ciri-Ciri Dewasa Awal Tugas-Tugas Perkembangan Pada Masa Dewasa Awal

laki, dan kurang percaya diri untuk membangun hubungan dengan orang lain.

D. DEWASA AWAL

1. Definisi Dewasa Awal

Masa dewasa awal adalah masa transisi dari masa remaja ke masa dewasa yang ditandai dengan pemantapan kondisi ekonomi dan kemandirian Kenniston, dalam Santrock, 2002. Menurut Sumanto 2014, masa dewasa awal adalah masa pencarian kemantapan dan masa yang dipenuhi dengan masalah dan ketegangan emosional, periode isolasi, periode komitmen dan masa ketergantungan, perubahan nilai-nilai, kreativitas dan penyesuaian diri pada pola hidup yang baru. Hal ini sejalan dengan pendapat yang diungkapkan oleh Erickson. Erickson mengatakan masa dewasa awal merupakan masa seorang individu dituntut untuk memiliki komitmen terhadap pasangan dalam Papalia, 2009. Santrock 2002 mengatakan bahwa dewasa muda merupakan masa transisi, baik transisi secara fisik, intelektual, maupun peran sosial. Seseorang dikatakan memasuki masa dewasa awal apabila berada pada rentang usia 18-25 tahun Wade dan Tavris, 2007. Berdasarkan uraian di atas, dapat disimpulkan bahwa masa dewasa awal adalah masa peralihan, baik peralihan secara fisik, intelektual maupun peran sosial, dari masa remaja ke masa dewasa. Dalam penelitian PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI ini, individu yang dikatakan berada pada masa dewasa awal adalah individu yang berada pada rentang usia 18-25 tahun.

2. Ciri-Ciri Dewasa Awal

Menurut Sumanto 2014, ciri-ciri periode masa dewasa awal adalah sebagai berikut: a. Individu memainkan peran baru seperti suami-istri, orang tua, pencari nafkah, dan lain-lain. b. Menaruh perhatian pada penampilan, pakaian, tata rias, dan lambang-lambang kedewasaan lainnya. c. Adanya pembatasan kegiatan sosial dikarenakan tekanan pekerjaan dan keluarga sehingga hubungan yang terjalin dengan kelompok teman sebaya menjadi renggang.

3. Tugas-Tugas Perkembangan Pada Masa Dewasa Awal

Santrock 2002 mengatakan masa dewasa awal memiliki beberapa tugas perkembangan, yaitu: a. Dapat membuat keputusan sendiri dan bertanggung jawab terhadap keputusan yang diambil. b. Membangun relasi yang intim bersama orang lain, baik laki-laki maupun perempuan guna mempersiapkan pernikahan. Menurut Havighurst dalam Lemme, 1995, terdapat beberapa tugas perkembangan pada masa dewasa awal, yaitu: a. Memilih pasangan hidup b. Mulai bekerja c. Menemukan kelompok sosial yang menyenangkan Pendapat yang diungkapkan Havighurst dalam Lemme, 1995 terkait tugas perkembangan dewasa awal melengkapi pendapat yang diungkapkan Santrock 2002 sehingga dapat disimpulkan bahwa tugas perkembangan pada masa dewasa awal adalah: a. Menemukan kelompok sosial yang menyenangkan. b. Membangun relasi yang intim bersama orang lain, baik laki-laki maupun perempuan guna mempersiapkan pernikahan. c. Mulai bekerja.

E. DINAMIKA ASERTIVITAS DAN PERILAKU PRO-RELASI PADA