Letak Geografis Visi dan Misi

17 april 2008 RSU IPI Medan diklasifikasikan sebagai rumah sakit umum tingkat utama yang memiliki pelayanan medik umum, spesialistik, dan subspesialistik.

4.1.2. Letak Geografis

RSU IPI secara geografis berada di wilayah kota Medan. Luas area RSU IPI adalah 3244 m². Letak RSU IPI yaitu di jalan Bilal No. 24 Pulo Brayan Darat I Medan dengan batas-batas sebagai berikut: 1. Sebelah timur berbatasan dengan Jalan Krakatau kecamatan Medan Timur. 2. Sebelah selatan berbatasan dengan Jalan Jemadi Medan. 3. Sebelah barat berbatasan dengan Jalan Glugur Kecamatan Medan Barat. 4. Sebelah utara berbatasan dengan Gudang BULOG Jalan Mustafa Medan.

4.1.3. Visi dan Misi

Visi merupakan cara pandang jauh ke depan yang merefleksikan cita-cita, yaitu bagaimana RSU IPI di masa depan, dan sekaligus menetukan arah perjalanan institusi ini. Visi RSU IPI yaitu “Menjadi rumah sakit yang terdepan dalam pelayanan dan pendidikan kesehatan kepada masyarakat umum, pekerja, dan pengusaha serta menjadi rumah sakit rujukan regional dan nasional”. Untuk mewujudkan visi RSU IPI, perlu di rumuskan misi yang menggambarkan amanah apa yang harus dituntaskan oleh organisasi, agar tujuan organisasi dapat terlaksana dan berhasil sesuai dengan visi yang ditetapkan. Misi RSU IPI, yaitu: Universitas Sumatera Utara 1. Meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, pekerjakeluarganya dan pengusaha demi tercapainya produktifitas kerja yang tinggi melalui upaya promotif, preventif, kuratif dan rehabilitatif. 2. Mengembangkan sarana pendidikan kesehatan termasuk bidang kesehatan kerja Occupational Medicine. 3. Berperan aktif mengkampanyekan kesehatan kerja kepada para pekerja dan pengusaha. 4. Menjadi Rumah Sakit rujukan baik dari Puskesmas maupun institusi pelayanan kesehatan lainnya. 5. Memberikan pelayanan yang paripurna, prima dan berkualitas spesilalistik 6. Peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia: Dokter, Perawat dan penata-penata kesehatan lainnya dengan mengikuti pelatihan-pelatihan dan pendidikan baik di luar negeri maupun di dalam negeri. 7. Menjadikan RS Pekerja sebagai Pusat Pelayanan Kesehatan Pekerja dan Keluarga yang aman dan tentram. 8. Menjalankan fungsi sosial sesuai dengan undang-undang dan peraturan pemerintah.

4.1.4. Tugas Pokok dan Fungsi