Usaha Salon Usaha Menjahit

7 2 PT TRIKOM SEL OKE Tbk. Annual Report 2009 yang tidak mampu dengan memberikan pelatihan. Pelatihan yang sudah berjalan berupa :

a. Usaha Salon

YOPB memberikan pelatihan ketrampilan salon serta pemberian peralatan salon.

b. Usaha Menjahit

YOPB memberikan pelatihan ketrampilan menjahit baju dan pembuatan tas menggunakan bahan limbah rumah tangga. Selain itu,YOPB juga memberikan pinjaman untuk modal usaha. Kepedulian Lingkungan Sebagai warga korporat yang baik dan telah menanamkan semangat untuk melakukan pertumbuhan yang berkelanjutan di segala aktivitasnya, Perseroan melalui YOPB juga memegang komitmen untuk berkontribusi terhadap pelestarian lingkungan hidup. Beberapa program telah diimplementasikan untuk mewujudkan kelangsungan lingkungan hidup yang berkelanjutan. Salah satu program yang telah dilakukan yakni aksi penghijauan melalui penanaman 1.050 pohon untuk mengantisipasi dampak pemanasan global seperti banjir, air laut pasang, penggundulan hutan, dan konversi lahan serta menciptakan kota Jakarta yang teduh. Program ini tidak lepas dari kerjasama dengan Pemprov DKI yang diharapkan akan berlanjut terus seiring dengan program penghijauan di seluruh wilayah Indonesia. Selain itu, juga dilakukan program pembagian ribuan pohon dan pelatihan pembuatan sumur biopori di berbagai daerah di Indonesia dengan tema Oke Go Green. Rencana Ke Depan Sebagai bentuk komitmen besar Perseroan terhadap kepedulian lingkungan, maka program CSR akan terus menjadi prioritas baik melalui YOPB maupun melalui kegiatan internal Perseroan. Perseroan akan terus dan secara konsisten melaksanakan program CSR dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia secara berkesinambungan serta berperan aktif dalam menciptakan lingkungan yang lestari. Aktivitas tersebut Perseroan wujud nyatakan dalam pemberian dukungan kepada YOPB baik dalam bentuk donasi maupun fasilitas yang diperlukan. Melalui aktivitas CSR yang telah dilakukan Perseroan berharap dapat memberikan kontribusi yang nyata terutama bagi masyarakat dan menjadi aset bangsa yang berkualitas. YOPB, has an extremely important responsibility to improve the economic conditions of the surrounding communities by providing the required training. Training programs that have already been conducted are as follows:

a. Salon Business